Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Laju Kemenangan Bali United Terhenti

Bali Tribune/ SUMBANG – Ricky Fajrin (no.24) melakukan selebrasi bersama penggawa Serdadu Tridatu lainnya usai mencetak gol pertama Bali United ke gawang Kalteng Putra. Laga berakhir imbang, 2-2.
balitribune.co.id | Denpasar - Hasil selalu menang yang dibukukan Bali United hingga pekan keempat pada Liga 1 2019, akhirnya terhenti di Stadion Sultan Agung Bantul, Yogyakarta ketika tuan rumah Kalteng Putra memaksa Serdadu Tridatu bermain imbang 2-2, Rabu (26/6).
 
Sejak wasit Wawan Rapiko (Riau) meniup peluit kick off, kedua tim langsung menerapkan pola permainan menekan. Jual beli serangan pun disuguhkan para pemain Bali United maupun Kalteng Putra.
 
Berbagai gempuran yang dilakukan tuan rumah Kalteng Putra maupun Bali United, tidak segera membuahkan hasil hingga paruh babak pertama berjalan.
 
Pada menit ke-25 pemain belakang Serdadu Tridatu Ricky Fajrin berhasil melesatkan gol pertama timnya ke gawang Kalteng Putra yang dikawal Dimas Galih Pratama memanfaatkan sepakan pojok yang dilakukan Sergio. Gol melalui sundulan kepala Ricky Fajrin ini bertahan hingga babak pertama pungkas.
 
Babak kedua, Kalteng Putra yang dikapteni mantan penggawa Bali United, Gede Sukadana berinisiatif melakukan serangan di menit-menit awal babak ini. Hasilnya, ketika babak kedua baru berjalan tiga menit, tepatnya menit ke-48 Yohanes Pahabol berhasil menyarangkan bola ke gawang Wawan Hendrawan, 1-1 skor untuk kedua tim.
 
Pada menit ke-54 kembali Kalteng Putra besutan pelatih Gomes De Oliviera mendapat peluang lewat tendangan kaki kiri jarak jauh Antoni Putro namun masih melebar di kanan gawang Wawan Hendrawan.
 
 Pada menit ke-60 kedua tim harus bermain dengan 10 pemain setelah Diogo Campos dari Kalteng Putra dan Leonard Tupamahu dari Bali United mendapat kartu merah. Campos mendapat kartu merah langsung setelah menanduk Made Andhika. Sementara Leonard harus keluar lapangan karena menerima kartu kuning kedua akibat bersitegang dengan Gede Sukadana.
 
 Pada menit ke-76 tim Serdadu Tridatu kembali unggul lewat tandukan Willian Pacheco. Berawal dari umpan tendangan bebas Paulo Sergio yang disundul Gunawan Dwi Cahyo dan langsung disambut dengan sundulan juga oleh Pacheco ke gawang Dimas Galih. Bali United unggul 2-1.
 
Tidak ingin dipermalukan di kandang sendiri, Kalteng Putra langsung membalas pada menit ke-82 lewat tendangan jarak dekat Antoni Putro yang tidak mampu diamankan Wawan Hendrawan. Skor kembali imbang 2-2.
 
 Di sisa waktu yang ada, laga tetap berlangsung dengan ketat namun sampai dengan peluit akhir babak kedua, skor imbang 2-2 tetap bertahan.
 
 Dengan hasil imbang ini maka tim Serdadu Tridatu masih belum mengalami kekalahan sampai dengan pekan ke-5. Selanjutnya Bali United akan kembali menjalani laga tandang dengan menghadapi tuan rumah Badak Lampung di Stadion Sumpah Pemuda pada hari Minggu (30/6) mendatang.
wartawan
Djoko Purnomo
Category

Ikonik dan Timeless, New Honda Scoopy Rilis Warna Baru

balitribune.co.id | Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan penyegaran pada New Honda Scoopy melalui kehadiran warna-warna baru yang semakin stylish. Skutik fashionable ini semakin mengukuhkan predikatnya sebagai trendsetter baru yang mencuri perhatian para pecinta skutik bergaya unik di Tanah Air.

Baca Selengkapnya icon click

UMKM Badung Dilibatkan Besar-besaran di HUT Mangupura ke-16, Total 102 Stand Siap Gerakkan Ekonomi

balitribune.co.id | Mangupura - Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Ibu Kota Mangupura tidak hanya menampilkan hiburan dari artis nasional maupun lokal. Pemerintah Kabupaten Badung melalui Komite Ekonomi Kreatif justru menjadikan momentum ini sebagai ajang menggerakkan perekonomian rakyat dengan melibatkan lebih dari seratus pelaku UMKM lokal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

"SIMADU" RSUD Klungkung Diluncurkan, Kunci Tekan Angka Kematian Ibu dan Anak

balitribune.co.id | Semarapura - Klungkung maju selangkah dibidang pelayanan kesehatan warganya.Untuk itu mengawali peringatan HUT RSUD Klungkung ke 39 yang digandengkan dengan kegiatan Hari Kesehatan nasional ke 61, Rumah sakit umum daerah kabupaten klungkung menyelenggarakan kegiatan seminar dengan tema ‘Deteksi dini dan tata laksana awal penyulit kehamilan kunci keselamatan ibu dan anak” bertempat di aula RSUD Klungkung.

Baca Selengkapnya icon click

Komit Jaga Desa, Pecalang Ketewel Pastikan Keamanan Jelang Natal dan Tahun Baru

balitribune.co.id | Denpasar - Pecalang Desa Adat Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar berkomitmen bersama untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru). Komitmen ini disampaikan langsung Ketua Pecalang Desa Adat Ketewel, Komang Swasta, Bendesa Adat Ketewel, Ir.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gahar di Kejurnas, Honda CRF250R Tangguh di Lintasan Motocross

balitribune.co.id | Jakarta – Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang internasional dan nasional. Dari arena balap Malaysia, dua siswa Astra Honda Racing School (AHRS), Bintang Pranata Sukma dan Abimanyu Bintang Fermadi, berhasil meraih back to back podium pada Idemitsu Honda Thailand Talent Cup (TTC) 2025 Round 5 di Sepang International Circuit, Malaysia.

Baca Selengkapnya icon click

Taman Mekotek" Seharga Rp2,4 Miliar Kini Jadi Ikon Wisata Desa Munggu

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa meresmikan Taman Mekotek Desa Wisata Munggu, Kecamatan Mengwi, Kamis (13/11). Taman mekotek yang berdiri megah di perempatan desa Munggu, tepatnya di Jl. By Pass Tanah Lot tersebut merujuk pada tradisi budaya Mekotek Desa Munggu yang dilaksanakan setiap hari Kuningan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.