Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Lereng Gunung Batur Terbakar, Pangdam Ajak Aparat dan Masyarakat Padamkan Api

KOBARAN API – Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, SIP., turut mengendalikan sejumlah perwira TNI-Polri dan pejabat terkait serta masyarakat memadamkan kobaran api yang membakar hutan di lereng Gunung Batur, Selasa (9/10).

BALI TRIBUNE -  Di tengah kesibukan mengendalikan ribuan pasukan untuk mengamankan pelaksanaan Annual Meetings IMF-WB 2018 di Nusa Dua, Selasa (9/10) pagi Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, SIP., harus bergegas meluncur ke Desa Batur, Kintamani, Bangli. Didampingi sejumlah perwira, Pangdam mengumpulkan sejumlah aparat terkait dan masyarakat di Wantilan Pura Tamansari, Banjar Yeh Mampeh, Desa Batur Selatan, Kintamani, Bangli. Selain memberikan arahan, jenderal TNI AD bintang dua itu juga memimpin sekaligus turut mengendalikan upaya pemadaman api yang sempat membakar hutan di lereng Gunung Batur, sejak Senin (8/10). Akibat peristiwa kebakaran hutan di lereng Gunung Batur ini kobaran apinya sempat merembet dan menyebar ke beberapa titik di kawasan hutan Trunyan, Tabu, Siakin, Datah, Songan, dan kawasan Butus di daerah Yeh Mampeh. Sebelum mengecek ke lokasi kebakaran, Pangdam menerima penjelasan dan  laporan dari Dandim 1626/Bangli Letkol Cpn Andy Pranoto, MSc., tentang kronologis dan asal muasal terjadinya kebakaran tersebut. Didampingi Kapolres Bangli, Dandim Letkol Andy Pranoto juga melaporkan berbagai upaya dan tindakan yang telah dilakukan bersama sejumlah aparat dari Dinas Kehutanan, Polisi Kehutanan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan masyarakat setempat dalam memadamkan kebakaran hutan tersebut. Pangdam mengajak semua personel TNI, Polri, dan instansi terkait serta masyarakat agar selalu bersinergi dan berkolaborasi dalam memadamkan kobaran api di beberapa titik di lereng Gunung Batur. Semuanya diharapkan secepatnya dapat mengendalikan situasi, agar kepulan asap dan kobaran api tidak sampai menjalar liar ke pemukiman penduduk dan merembet ke tempat lain yang lebih luas lagi. Bahkan dikhawatirkan, peristiwa kebakaran ini dapat mengganggu kelancaran rangkaian kegiatan Annual Meetings IMF-WB 2018 yang agendanya juga ada di Kintamani, Bangli. “Saya datang ke sini untuk mengecek serta memastikan situasi dan kejadian yang sebenarnya. Terima kasih atas segala upaya dan kerja keras semua pihak untuk dapat mengendalikan kebakaran ini, sehingga api tidak sampai meluas ke area pemukiman penduduk,” ujar Jenderal Benny Susianto. Selanjutnya, tim gabungan yang terdiri dari unsur TNI, Polri, BPBD, dan masyarakat yang berjumlah sekitar 300 orang kembali diterjunkan ke lapangan untuk mematikan kobaran api yang masih menyala di beberapa titik. Hal ini dimaksudkan agar tidak sampai menyulut terjadinya kebakaran yang lebih luas lagi.

wartawan
Djoko Moeljono
Category

Teman Sekolah Jadi Predator, Siswi SMA di Denpasar Berjuang Mencari Keadilan

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) sebut saja Bunga (nama samaran, red) mengalami nasib pilu. Gadis berusia 16 tahun ini diduga menjadi korban persetubuhan atau pencabulan di kawasan Sesetan, Denpasar Selatan pada awal Oktober 2025. Ironisnya, pelaku diduga merupakan teman satu sekolah korban berinisial IGNABT.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Bangli Kukuhkan Bunda PAUD

balitribune.co.id | Bangli -  Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta mengukuhkan secara serentak Bunda PAUD di tiga tingkatan pada Senin (20/10) bertempat di Gedung BMB, kantor Bupati Bangli. Pengukuhan Bunda PAUD ini menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Bangli terhadap Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Bunda PAUD yang dikukuhkan yakni  4 Bunda PAUD Kecamatan dan 68 Bunda PAUD Desa/Kelurahan se-Kabupaten Bangli,

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Polda Bali Respons Cepat Postingan Mr. Terimakasih, Imbau Laporkan Secara Resmi

balitribune.co.id | Denpasar - Polda Bali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Bali dengan merespons cepat postingan akun media sosial "mr.terimakasih" yang mengarah pada dugaan pelanggaran hukum. Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol Ariasandy, S.I.K., menyampaikan bahwa pihaknya telah menghubungi pemilik akun untuk meminta klarifikasi, Senin (20/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Fatwa MUI: Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah melalui Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

balitribune.co.id | Gianyar - Majelis Ulama Indonesia (MUI) resmi menetapkan fatwa program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM) yang diselenggarakan oleh BPJS Ketenagakerjaan telah sesuai dengan prinsip syariah.

Baca Selengkapnya icon click

Tiga Ranperda Ditetapkan Jadi Perda, Eksekutif Diminta Lakukan Pengawasan

balitribune.co.id | Bangli - Setelah melalui proses  pembahasan yang alot akhirnya tiga buah Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) yakni  Ranperda pemberian insetif dan kemudahan investasi, penyelenggaraan Kearsipan dan Ranperda Perubahan Peraturan Daerah Kabupaten Bangli  No : 5 tahun 2023  tentang pajak daerah dan retribusi daerah akhirnya ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda) dalam Rapat Paripurna DPRD Bangli,

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.