Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Makin Sangar dan Agresif, Yamaha Bali Sambut Positip Warna Baru ‘The Master of Torque’ MT-15

Bali Tribune/MT-15 Metallic Dark Grey
 
balitribune.co.id | PASTINYA  Yamaha DDS  Bali menyambut  positip  hadirnya  warna  baru  MT-15.Selain lebih segar, juga  menambah  variasi  pilihan ke konsumen.
 
Demikian yang disampaikan Chief Yamaha DDS Bali, Larry Asnan saat dikonfirmasi, Jumat (301/4)   terkait hadirnya warna baru MT-15 yang di luncurkan  PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) di akhir bulan ini.
 
“ Untuk warna pasti menjadikan suatu penyegaran, jadi lebih menarik.Begitupun dengan  volume penjualan.
 Meskipun di Bali peminat motor sport kecil (penghobi atau pelepas rindi selain matic) kami yakin hadirnya warna baru bisa mendongkrak penjualan MT-15 di pulau Dewata,”ungkap dia.
 
Hadirnya warna  baru MT-15 pun menuai pujian dari  kalanggan penggemar  motor sport di Bali. Iqbal Maricar misalnya, anggota Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI)  Bali  memuji langkah YIMM menghadirkan warna anyar MT-15.
 
“ Apalagi dua warna ini  mirip dengan produk global Yamaha MT-07 dan MT-09 tentunya makin menarik, sangar dan agresif.”kata dia.   
 
Yamaha  menghadirkan warna  Metallic Dark Grey dan Metallic Blue dengan  dengan grafis yang makin memperkuat gaya agresifnya, kedua warna tersebut kian memperkuat karakter sporty MT-15.
 
MT-15 Metallic Dark Grey merupakan bagian dari perkembangan tren yang didominasi oleh gaya trendy dan modern. Warna tersebut selaras dengan tren yang diinginkan konsumen di kategori sport naked bike.
 
 Apalagi velg warna oranye yang disematkan membuat tampilan makin berbeda dan menambah percaya diri pengendaranya.
 
MT-15 Metallic Blue lebih menonjolkan ciri khas warna biru Yamaha yang dilengkapi dengan velg warna senada. Identitas kuat pabrikan Yamaha ini dapat menjadi kebanggaan tersendiri bagi pemakainya ketika menggebernya di jalanan.
 
Pakai VVA, Torsi  Merata di Setiap  Putaran Mesin 
Yamaha MT-15 dibekali dengan mesin berkapasitas 155cc 4-katup dengan 6-percepatan yang mampu menyemburkan tenaga sebesar 14,2 kW/ 10.000 rpm dan menghasilkan torsi sebesar 14,7 Nm/ 8.500 rpm. Tidak hanya itu, dapur pacu MT-15 juga sudah dilengkapi liquid cooled (berpendingin cairan) yang mampu menjaga suhu motor tetap stabil serta Variable Valve Actuation (VVA) yang menjadikan torsi merata di setiap putaran mesin. 
 
Kelebihan lain yang ditanamkan pada mesin MT-15 adalah fitur assist yang membuat kopling menjadi ringan serta slipper clutch yang memperhalus proses perpindahan gigi sehingga meningkatkan akselerasi berkendara menjadi lebih cepat. Pengaplikasian teknologi DiAsil cylinder & forged piston membuat mesin motor menjadi tiga kali lebih awet, kuat dan ringan.
wartawan
Hendrikus B Kleden
Category

Sarasehan PRABU Catur Muka Dibuka Wali Kota Denpasar, Dihadiri Bupati Buleleng

balitribune.co.id | Singaraja - Paiketan Rantauan Buleleng (PRABU) Catur Muka di bawah kepengurusan baru, terus mematangkan agenda kegiatan organisasi ke depan. Salah satu langkah awal yang dilakukan adalah menggelar audiensi dengan Bupati Buleleng,  Selasa (16/12) di ruang kerjanya.

Baca Selengkapnya icon click

HARRIS & POP! Kuta Gandeng BAZNAS Salurkan Donasi Bencana ke Sumatra

balitribune.co.id | Mangupura – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan komitmen dalam menjalankan tanggung jawab sosial perusahaan, HARRIS Hotel & Residences Riverview Kuta Bali dan POP! Hotel Kuta Beach bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat di Sumatra yang terdampak bencana banjir, Selasa (16/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pilu di Balik Kandang Sapi, Bayi Tak Berdosa Dibuang Ibu Kandung

balitribune.co.id | Mangupura - Seorang wanita asal Sumba Barat Daya (SBD), NTT, Yustina Kondo (31) membuang bayinya yang baru dilahirkan di semak -  semak di belakang kandang sapi milik Ni Wayan Rabik di Lingkungan Menesa Desa Adat Kampial, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Senin (15/12/2025). Beruntung bayi berjenis kelamin laki - laki dengan berat 3140 gram dan panjang 50 cm itu dalam kondisi hidup.

Baca Selengkapnya icon click

Silaturahmi Akhir Tahun, Agung Toyota Kunjungi Kantor Redaksi Bali Tribune

balitribune.co.id | Denpasar - Menjalin silaturahmi akhir tahun 2025 dengan awak media, managemen Agung  Toyota mengunjungi  Kantor redaksi Bali Tribune, Jln Tukad Badung No 234 A, Renon, Denpasar, Selasa (16/12).

Diwakili Afrizia Yuliana selaku Macrcomm Head Agung Toyota, perwakilan salah satu pilar bisnis Agung Concern Group yang bergerak dibidang otomotif diterima Manager Marketing Bali Tribune, IGAA. Bintang  Aryani. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Jaga Stabilitas Harga Pangan, Pasar Murah AGP 2025 Berlanjut di Bali Bersama Discovery Kartika Plaza Hotel

balitribune.co.id | Kuta - Artha Graha Peduli (AGP) melanjutkan pelaksanaan Pasar Murah AGP 2025, bagian dari upaya berkelanjutan dalam merespons potensi tekanan inflasi pangan sekaligus memastikan akses masyarakat terhadap kebutuhan pokok tetap terjaga. Di Bali, kegiatan ini dilaksanakan melalui kolaborasi AGP Bali bersama Discovery Kartika Plaza Hotel Bali, dalam sinergi unit usaha di bawah Artha Graha Network.

Baca Selengkapnya icon click

Astra Motor Bali Perkuat Ekosistem Vokasi Otomotif melalui Sarasehan SMK Binaan Honda Bali

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali, selaku Main Dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Bali, kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan vokasi di pulau dewata. Komitmen tersebut diwujudkan melalui penyelenggaraan Sarasehan SMK Binaan Honda Area Bali yang berlangsung di Ruang Meeting Lantai 4 Astra Motor Bali pada Senin (15/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.