Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Maksimalkan Pelayanan Angkutan Pelajar - Pemkab Tabanan Segera Operasikan Tiga Armada Bus

TINJAU – Bupati Eka Wiryastuti meninjau armada bus angkutan pelajar di halte Tabanan, Kamis ( 7/4). Hadir Dandim 1619/Tabanan Herwin Gunawan dan Kadishubkominfo Agus Harta Wiguna

Tabanan, Bali Tribune

Program Trans Serasi telah berjalan dengan sukses di Kabupaten Tabanan, karena manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat kususnya kalangan pelajar. Namun, jumlah armada angkutan umum berupa angkot yang mengangkut siswa di Tabanan dirasa masih kurang, sehingga Pemkab Tabanan mendapat bantuan 3 armada bus dari pusat.

Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti berharap tiga armada bus ini akan segera beroperasi sehingga seluruh siswa bisa menikmati fasilitas angkutan umum ini. Hal tersebut terungkap saat dirinya meninjau ketiga armada bus tersebut di Halte Tabanan, Kamis (7/4) pagi. Hadir pula Dandim 1619/Tabanan Herwin Gunawan dan Kadishubkominfo Kabupaten Tabanan Agus Harta Wiguna.

Bupati Eka mengatakan, tambahan bantuan 3 armada bus dari pusat merupakan solusi untuk mengatasi permasalahan khususunya masalah angkutan umum bagi kalangan pelajar di Tabanan. Menurutnya, program trans serasi ternyata mendapat sambutan sangat baik bagi pelajar di Tabanan, karena selain mengurangi kemacetan, program ini juga bisa meringankan beban orangtua yang tidak perlu antar jemput anaknya ke sekolah. "Program trans serasi ternyata mendapat respon positif, namun kapasitas angkutan kita masih kurang. mudah-mudahan bantuan 3 armada bus ini bisa mengatasi masalah angkutan di kalangan pelajar kita," ungkapnya.

Dirinya berharap, dengan fasilitas angkutan umum ini, para siswa bisa memanfaatkan sebaik mungkin dan mengurangi penggunaan kendaraan bermotor di jalan raya bagi anak di bawah umur. Selain untuk mengurangi kemacetan, angkutan umum juga bisa menekan angka kecelakaan lalu lintas dan tentunya bisa mengurangi polusi udara.

Kepala Dinas Perhubungan Tabanan Agus Harta Wiguna menjelaskan bantuan tiga unit bus dari Kementerian Perhubungan RI kepada Pemkab Tabanan akan semakin memperluas jangkauan layanan Trans Serasi yang diadakan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo). Tidak hanya itu, program angkutan gratis bagi pelajar SMP ini juga akan memperbanyak jumlah siswa yang terlayani. “Saat ini estimasi pelajar SMP di Kota Tabanan sebanyak empat ribu orang. Karena dalam sehari para pelajar ada yang masuk pagi dan siang sehingga ada dua round trip. Jadi dengan jumlah 80 angkot tersebut hanya mampu melayani 1.600 orang per hari,” jelas Agus Harta Wighuna.

Kapasitas yang terlayani oleh angkot tersebut akan diperkuat lagi dengan adanya tiga unit bus yang satu unitnya memiliki kapasitas penumpang sebanyak 27 siswa. Sehingga dengan adanya lagi tiga bus yang akan beroperasi akan menambah jumlah penumpang lebih banyak. “Tapi kita bersyukur, dengan adanya bantuan itu, jumlah pelajar yang terlayani di tahun ini meningkat dibandingkan pada 2015 lalu,” tandasnya.

wartawan
Arta Jingga

Wujudkan Bangli Kota Pendidikan, UHN Sugriwa Siap Buka Prodi Kedokteran Berbasis Kearifan Lokal

balitribune.co.id | Bangli - Ambisi Kabupaten Bangli untuk bertransformasi menjadi Kota Pendidikan kian mendekati kenyataan. Universitas Hindu Negeri (UHN) I Gusti Bagus Sugriwa secara resmi memulai tahapan pembukaan Program Studi (Prodi) Kedokteran Program Sarjana dan Pendidikan Profesi Dokter melalui proses visitasi oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, Jumat (23/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tragedi Banjar Kuwum, Jasad Balita Ditemukan di Pantai Batubelig, Sang Ibu di Tukad Ege

balitribune.co.id | Tabanan – Keberadaan ibu dan balita yang hanyut dalam tragedi longsor dan banjir di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, Kecamatan Marga akhirnya ditemukan. Keduanya sudah dalam keadaan meninggal dunia. Bahkan, keberadaan jasad mereka ditemukan dengan jarak yang terpaut jauh.

Baca Selengkapnya icon click

63 Tahun Menanti Janji, Ahli Waris Ancam Segel SDN 3 Banjar Buleleng

balitribune.co.id | Singaraja - Siswa SDN No 3 Banjar, Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Buleleng, terancam kehilangan tempat belajar. Ahli waris pemilik lahan mengancam akan menutup operasional sekolah karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng dianggap abai dalam menyelesaikan status kepemilikan lahan seluas 16 are tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Gelar Edukasi Safety Riding di Panti Asuhan

balitribune.co.id | Denpasar  – Komitmen Astra Motor Bali dalam menanamkan budaya keselamatan berkendara terus digencarkan melalui berbagai lini masyarakat. Kali ini, Team Safety Riding Astra Motor Bali memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada penghuni panti asuhan, sebagai bagian dari upaya membangun kesadaran #Cari_Aman sejak dini.

Baca Selengkapnya icon click

All New Honda Vario 125, Debut Perdana di Bali Besok!

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali mengajak seluruh masyarakat Pulau Dewata untuk menyaksikan secara langsung peluncuran generasi terbaru skutik andalannya, All New Honda Vario 125, yang akan digelar besok, 24–25 Januari 2026, dalam rangkaian acara Regional Public Launching (RPL) di MBG.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.