Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Menhub Budi Karya Siapkan Subsidi Tarif Angkutan Umum, Siapkan ‘Feeder’ Antar-Terminal

Bali Tribune/ TINJAU - Menhub Budi Karya saat meninjau Terminal Mengwi, Kamis (8/8) sore.
balitribune.co.id | Mangupura - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Semadi, Kamis (8/8) mengunjungi Terminal Tipe A Mengwi, Badung. Dalam kunjungannya tersebut, Menhub mengaku pemerintah pusat siap memberikan subsidi untuk menarik minat masyarakat menggunakan moda transportasi umum.
 
Saat ini masyarakat masih minim menggunakan jasa angkutan umum, sehingga sejumlah terminal yang ada di wilayah Badung dan Denpasar tidak beroperasi secara maksimal. Terkait hal ini, Menhub Budi Karya juga berencana mengintegrasikan Terminal Mengwi, Terminal Dalung, Terminal Ubung, dan Central Parkir Kuta. Caranya dengan menyiapkan kendaraan atau bus pengumpan (feeder). 
 
"Konektivitas (antar terminal) ini penting. Selain itu harus ada kepastian kalau naik bus. Dan pemerintah pusat siap memberi subsidi guna menarik minat masyarakat beralih menggunakan moda transportasi umum," ujarnya.
 
Menhub Budi Karya mengakui saat ini masyarakat masih ogah menggunakan angkutan umum lantaran dirasa masih menyulitkan. Saat naik angkutan umum, masyarakat banyak mengeluh. Salah satunya karena jarak dari Terminal Ubung ke Terminal Mengwi cukup jauh. 
 
"Dari Terminal Ubung jauh mesti naik taksi bayar mahal, kalau ada feeder masyarakat kan merasa ada kepastian,” kata Menhub Budi Karya.
 
Pihaknya berjanji secepatnya akan menyelesaikan persoalan transportasi umum di Bali ini.  Pasalnya, persoalan transporasi ini menjadi perhatian presiden Jokowi "Saya ditugaskan oleh Bapak Presiden untuk memperhatikan Bali, karena Bali adalah tujuan wisata utama,” katanya.
 
Namun dari pantauan Menhub Budi Karya, Terminal Mengwi belakangan sudah mulai ramai. Dibuktikan paling tidak sehari sudah ada 50 sampai 100 bus yang hilir mudik di terminal yang dulu milik Pemkab Badung itu.
 
“Kita ingin kapasitasnya bisa sampai 300 bus. Kita lihat ada Terminal Mengwi, Terminal Ubung, Central Kuta, Terminal Dalung, kalau ada bus setiap 10 menit. Kita subsidi, jadi tarifnya murah, kalau murah terjangkau. Dengan begitu ada kepastian orang kalau mau naik bus, sehingga terbiasa naik bus,”  papar Budi Karya.
 
Berapa subsidinya? Ditanya begitu Menhub mengaku sebagian tarif akan disubsidi. Subsidi ini akan mulai diberikan Oktober 2019 ini.
 
"Kalau subsidinya kira-kira Rp 5 miliar," terangnya sembari menyatakan masyarakat tetap bayar, namun sebagian dibayarkan oleh pemerintah. "Sekarang Rp 3.500, kalau disubsidi bisa Rp 2.000," sebutnya.
 
Ia pun memastikan terobosan ini tidak akan mematikan angkutan umum lainnya. Pasalnya, antara bus dan angkutan umum ini saling berkaitan begitu juga dengan taksi.
 
"Kami pastikan tidak akan ada angkutan yang dimatikan. Justru ini bisa menghidupi semua. Bagi yang kaya bisa naik taksi, tapi bagi yang uangnya sedikit dia naik bus," pungkasnya. (u)
wartawan
I Made Darna
Category

Inflasi Bali 2025 Tetap Terjaga

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi Provinsi Bali sepanjang 2025 berhasil dijaga dalam rentang sasaran nasional. Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali pada 5 Januari 2026, inflasi gabungan kabupaten/kota di Bali pada Desember 2025 tercatat sebesar 0,70 persen secara bulanan (month to month/mtm), meningkat dibandingkan November 2025 yang sebesar 0,40 persen (mtm).

Baca Selengkapnya icon click

OJK Perkuat Stabilitas dan Daya Tahan Sektor Jasa Keuangan Hadapi Tantangan Global 2026

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan stabilitas Sektor Jasa Keuangan (SJK) nasional tetap terjaga di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan melemahnya kinerja ekonomi Tiongkok. Penilaian tersebut mengemuka dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan OJK yang digelar pada 24 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat Melalui Kegiatan Pengabdian Dosen Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Negara - Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu kesehatan yang krusial, Dosen Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang tentang kesehatan.

Baca Selengkapnya icon click

Pemberdayaan Kader Remaja Melalui Kesehatan dan Gizi: Inisiatif dari Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan masyarakat, khususnya di kalangan remaja, dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat yang fokus pada kader remaja di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati. Acara ini dihadiri oleh 10 kader remaja dan dibuka secara resmi oleh Kelian Desa, I Nyoman Rupadana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Menelaah Status dan Kedudukan Kaling di Jembrana

balitribune.co.id | Panguyuban Kepala Lingkungan Kabupaten Jembrana kini sudah berusia 6 tahun. Keberadaan kepala lingkungan (kaling) di setiap kelurahan bahkan jauh lebih dulu ada dibandingkan paguyubannya. Namun ada hal-hal prinsip yang harus menjadi refleksi bersama dan sudah seharusnya dicari kejelasannya khususnya oleh para kaling maupun paguyubannya.

Baca Selengkapnya icon click

Ny. Antari Jaya Negara dan Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa Pimpin Gerakan Kulkul PKK-Posyandu Serentak

balitribune.co.id | Denpasar - Ketua TP PKK, Ny. Sagung Antari Jaya Negara dan Sekretaris I TP PKK Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa, memimpin pelaksanaan Gerakan Kulkul PKK-Posyandu Serentak di dua lokasi berbeda, yakni Banjar Saba, Penatih, dan seputaran Gang Pantus Sari, Kelurahan Pedungan, Minggu (11/1) pagi. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.