Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pangdam Apresiasi Semangat dan Dedikasi Prajurit Denkav 4/SP, Prajurit TNI AD Harus Santun dan Tidak Boleh Arogan

Bali Tribune/ Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto di hadapan para prajurit Denkav 4/SP, Kamis (3/2).



balitribune.co.id | Denpasar - Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto mengapresiasi semangat dan dedikasi para prajurit Detasemen Kavaleri (Denkav) 4/Simha Pasupati (SP) yang bermarkas di wilayah Tuban, Kuta, Kabupaten Badung. Diharapkan, dengan memiliki dedikasi, disiplin, semangat, dan moril yang tinggi ini dapat terus ditunjukkan selama kepemimpinan Jenderal Sonny Aprianto.

Didampingi para pejabat utama Kodam IX/Udayana, pernyataan itu disampaikan, Kamis (3/2), setelah sehari menjabat Pangdam IX/Udayana di hadapan para prajurit Denkav 4/SP. Setibanya di Mako Denkav 4/SP, Pangdam IX/Udayana menerima jajar kehormatan dari regu jaga dan laporan situasi markas oleh Dandenkav diiringi yel-yel penuh semangat dari prajurit, karena merasa bangga dikunjungi pimpinan tertinggi Kodam IX/Udayana.
 
"Tunjukkan dengan terus mengukir prestasi, baik ditingkat Kodam, Angkatan Darat bahkan di luar, hal ini dapat diraih melalui prestasi olahraga seperti, karateka dan taekwondo serta bidang yang lain sesuai kemampuan prajurit," ujar Pangdam, seraya berpesan kepada para komandan dan unsur pimpinan mulai dari Danru, Danton, Danki sampai yang paling atas untuk meningkatkan kepedulian terhadap para prajurit yang dipimpinnya.

Menyadari keberadaan Mako Denkav 4/SP saat ini berdampingan dengan satuan lain, seperti Lanud I Gusti Ngurah Rai maupun kepolisian, maka Pangdam meminta kepada seluruh prajuritnya untuk menjaga hubungan dan mencegah terjadinya gesekan, agar tidak terjadi konflik. "Prajurit TNI AD harus santun, sopan, dan tidak boleh arogan. Sikap arogan merupakan pangkal munculnya konflik di lingkungan kita," tegas Pangdam.

Jenderal Sonny Aprianto juga menyinggung terkait penggunaan media sosial (medsos) melalui sarana handphone (hp) yang saat ini menjadi salah satu kebutuhan primer, yang berdampak selain dapat memudahkan kehidupan manusia, juga sebaliknya dapat menyulitkan kehidupan manusia. "Dengan gadget bisa membuat yang jauh menjadi dekat dan yang dekat menjadi jauh, bila digunakan berlebihan tentu dapat menimbulkan berkurangnya kepedulian antara orang perorang. Penggunaan gadget bagi para prajurit tidak dilarang, namun harus bisa dikendalikan," kata jenderal TNI AD bintang dua itu.

Dalam kesempatan itu, Pangdam juga mengingatkan tentang kepedulian pimpinan sangat berpengaruh terhadap naik turunnya tingkat pelanggaran.  Untuk itu, para Danru harus betul-betul menguasai anak buahnya, mengerti apa yang terjadi terhadap anggotanya dan yang terpenting adalah terus meningkatkan nilai-nilai ibadah apapun agamanya.

“Tidak ada persoalan yang tidak bisa terselesaikan, semua persoalan bisa diselesaikan. Gantungkan dirimu kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, sehingga semua prajurit yang mempunyai persoalan atau masalah tidak bertindak dengan mencari jalan pintas," tutur Jenderal Sonny Aprianto mengakhiri pengarahannya.

wartawan
JOK
Category

Kemenpar Bersama BMKG Imbau Wisatawan Terkait Potensi Cuaca Ekstrem di Sejumlah Destinasi Wisata

balitribune.co.id | Denpasar - Kementerian Pariwisata Republik Indonesia bersama Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau wisatawan terkait potensi cuaca ekstrem seperti hujan lebat disertai petir dan angin kencang di sejumlah destinasi wisata.

Baca Selengkapnya icon click

Astra Honda Optimis Bawa CBR Dominasi ARRC Motegi

balitribune.co.id | Jakarta – Astra Honda Racing Team (AHRT) bertekad lanjutkan dominasinya di ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC), dengan mempertahankan puncak klasemen mengandalkan CBR Series-nya. Pada putaran ketiga yang digelar pada 12 – 13 Juli 2025 di Mobility Resort Motegi, Jepang, Pasukan One Heart akan bersaing keras beradu kencang di terutama di kelas Asia Production (AP) 250 dan Supersport (SS) 600.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Banggar DPRD Tabanan Dorong Pengelolaan Keuangan Daerah Lebih Transparan

balitribune.co.id | Tabanan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tabanan melalui Badan Anggaran mendorong pemerintah daerah setempat untuk melakukan pengelolaan keuangan yang lebih transparan.

Kendati, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabanan telah berhasil memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk kesebelas kalinya. Terakhir, opini itu diperoleh untuk pemeriksaan tahun anggaran 2024.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dewan Dorong Pemkab Bangli Kembangkan Kawasan Sekitar Pura Penulisan

balitribune.co.id | Bangli - Minat wisatawan berkunjung ke daya tarik wisata (DTW) Pura Penulisan, Desa Sukawana, Kecamatan Kintamani, Bangli, masih g rendah dibandingkan empat DTW lain yang dikelola Pemkab Bangli. Melihat realita tersebut mendapat tanggapan dari anggota DPRD Bangli I Made Sudiasa, Politisi Demokrat ini memandang perlu adanya  inovasi dari pemerintah daerah untuk meningkatkan kunjungan.

Baca Selengkapnya icon click

Supriatna Dikukuhkan Menjadi Ketua DPD Masyarakat Akuakultur Indonesia Bali

balitribune.co.id | Singaraja - Wakil Bupati Buleleng Gede Supriatna dikukuhkan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Masyarakat Akuakultur Indonesia (MAI) Provinsi Bali Periode 2025–2029. Pelantikan dilakukan oleh Ketua Umum MAI Pusat Prof. Rokhmin Dahuri dalam acara Konsolidasi Akuakultur Nasional, di Auditorium Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, Rabu (9/7).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.