Panjang Kurang dari 1 Kilometer, Proyek Trotoar Sempidi-Sading Telan Anggaran Rp 9,5 M | Bali Tribune
Bali Tribune, Minggu 08 September 2024
Diposting : 7 June 2024 09:58
ANA - Bali Tribune
Bali Tribune/TROTOAR – Jalan Raya Sempidi – Sading segera dibuat trotoar sepanjang 950 meter menelan anggaran Rp 9,5 miliar.

balitribune.co.id | Mangupura - Pemkab Badung melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) tengah menggenjot pemasangan trotoar di Jalan Raya Sempidi-Sading, Mengwi. Proyek sepanjang 1 kilometer ini menelan anggaran sekitar Rp 9,5 miliar lebih. Anggaran bersumber dari APBD Badung tahun 2024.

Nah, karena proyek memakan setengah badan jalan, Dinas PUPR Badung memohon permakluman kepada masyarakat pengguna jalan lantaran di jalur tersebut dilakukan pengaturan lalu lintas.

"Kami memohon permakluman kepada masyarakat, jika saat dilakukan pengerjaan terjadi gangguan lalu lintas, ungkap Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Badung IB Surya Suamba, Kamis (6/6).

Dikatakan bahwa proyek pembangunan trotoar Sempidi-Sading menggunakan anggaran pada APBD tahun 2024. Panjang proyek sekitar 950 meter. Pengerjaannya dimulai dengan penggalian saluran air atau drainase dengan menggunakan alat berat.

Kegiatan ini menggunakan dana APBD tahun 2024 dengan nilai kontrak Rp9,5 miliar lebih, katanya.

Setelah dilakukan galian drainaae kemudian dipasang U-ditch, saluran merupakan produk saluran air atau drainase beton precast yang dibuat menyerupai huruf U. Dengan menggunakan U-ditch pekerjaan akan lebih cepat. Sesuai kontrak, pekerjaan ini dimulai  pada 7 Mei 2024 dan harus tuntas pada 3 Oktober 2024, atau selama 150 hari kalender.

"Semoga tidak ada kendala sehingga proyek selesai tepat waktu. Dan selama proses pengerjaan kami lakukan pengaturan lalu lintas makanya arus lalu lintas agak padat," tukas mantan Kabid Jalan dan Jembatan di era pemerintahan Bupati AA Gde Agung ini.