PBSI Tabanan Persilakan Uji Coba Venue | Bali Tribune
Diposting : 30 July 2019 12:00
Djoko Purnomo - Bali Tribune
Bali Tribune/ VENUE - Pebulutangkis saat hendak uji coba venue Porprov Bali XIV/2019 Tabanan.
balitribune.co.id | Tabanan - Pengkab PBSI Tabanan mempersilakan bagi para pengkab yang ada di Bali untuk mengujicoba lapangan yang akan dipergunakan di Porprov Bali XIV/2019 mendatang yaitu di GOR Dewarra, Sanggulan, Kabupaten Tabanan. Salah satunya yang sudah menjajal adalah Pengkab PBSI Buleleng.
 
Sekum Pengkab PBSI Tabanan, I Gusti Bagus Arya Candra Palasara, Senin (29/7) mengatakan, Buleleng menyambangi GOR Dewarra itu dengan mengutus tim Porprov mereka selama dua hari dari Sabtu hingga Minggu lalu.
 
"Jadi kami rangkai dengan latih tanding juga bersama pebulutangkis Porprov Tababan. Mereka menikmati kegiatan ini. Dan juga menilai venue sudah sangat layak menggelar Porprov Bali," ujar Candra Palasara.
 
Palasara yang merupakan owner GOR Dewarra ini menuturkan, dalam waktu dekat akan ada beberapa pengkab yang juga berkeinginan sama, seperti PBSI Klungkung, Jembrana dan Karangasem. Rencananya hal itu dilakukan setelah Kuningan mendatang.
 
"Kami sangat wellcome dengan keinginan semua pengkab untuk menguji lapangan itu. Nanti silakan bagaimana sistemnya, latih tanding atau latihan internal biasa. Hal ini dikarenakan supaya saat Porprov Bali nanti semua kontingen merasa nyaman, baik itu penonton dan kontingen," tegas Palasara.
 
Terkait kesiapan venue, kata Palasara tinggal penyempurnaan penerangan saja. Soal itu diakui tidak ada kendala berarti. Sedangkan untuk karpet atau line sudah tersedia. Kapasitas penonton pun diakui bisa menampung sampai ratusan orang lebih.(u)