Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

PDAM Badung Klaim Mampu Layani 72 Ribu Pelanggannya

PDAM
Ilusrtrasi Pipa PDAM.

BALI TRIBUNE - PDAM Tirta Mangutama Kabupaten Badung memiliki 72 ribu pelanggan sampai akhir tahun 2017. Nah, untuk memenuhi kebutuhan air para pelanggan ini pihak perusahaan plat merah Badung ini harus berjibaku menyediakan suplai air dan jaringan utilitas. Terlebih selama ini jaringan utilitas PDAM kerap terganggu oleh adanya pembangunan infrastruktur jalan.


Menyikapi hal ini, Ketut Golak selaku Dirut PDAM Tirta Mangutama Badung mengaku rutin melakukan pengecekan sehingga suplai air lancar sampai ke pelanggan. Diakui selama ini pelayanan air bersih yang sering bermasalah adalah di wilayah Badung selatan.


“Untuk memberi pelayanan prima, rutin kita melakukan pemantauan jaringan,” ujar Golak, Senin (19/2), disela-se;a melakukan pengecekan jaringan di Estuary Dam.


Pria asal Desa Sobangan, Mengwi ini mengklaim saat ini produksi air untuk pelanggan PDAM telah tercukupi. Ketercukupan distribusi air, diakuinya setelah dilakukan perbaikan dari hulu ke hilir, melaui pembenahan-pembenahan jaringan.


“Sumber air di Estuari Dam mencapai 500 liter perdetik, pipi-pipa jaringan menuju ke selatan telah terpenuhi, sehingga kebutuhan air terpenuhi,” jelasnya.


Golak mengaku akan terus mengoptimalkan pelayanan sehingga bisa meminimais keluhan. Ia mengakui saat ini saingan PDAM adalah maraknya pengusaha yang sudah beralih menggunakan penyulingan air laut sebagai air bersih. “Walaupun sekarang marak yang memanfaatkan air laut menjadi air tawar, tapi kita tidak akan melakukan itu dulu,” kata Golak.
Pihaknya mengaku lebih memilih mengoptimalkan air permukaan. “Penggunaan air laut yang berlebihan bisa menimbulkan intrusi air asin ke air tawar. Itu dapat mengkontaminasi sumber air minum,” jelasnya.


Namun demikian, pihaknya tidak menutup kemungkinan suatu saat nanti ikut mengolah air laut. “Itu pilihan terakhir (pemandaatan air laut-red), tapi sekarang kami tetap mengoptimalkan air permukaan,” tegas mantan Dirut PD Pasar Badung ini sembari mengimbuhkan bahwa  selain ketercukupan air, dengan pemanfaatan air permukaan pihaknya juga terdapat peningkatan laba yang ditahun 2017 yakni mencapai Rp35 miliar dari target yang dicanangkan sebesar Rp30 miliar. Jumlah tersebut meningkat dibandingkan dengan laba bersih ditahun 2016 yang mencapai Rp28 miliar.


Disinggung soal pelanggan baru? Ketut Golak menyebut saat ini sudah ada 140 daftar tunggu untuk pelanggan PDAM. Saat ini calon pelanggan ini tengah diupayakan untuk mendapat jaringan.

wartawan
I Made Darna
Category

Menegakkan Akuntabilitas, ASRRAT 2025 di Bali Fokus pada Kualitas Laporan Keberlanjutan

balitribune.co.id | Mangupura - Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2025 resmi diselenggarakan oleh National Center for Corporate Reporting (NCCR) bekerjasama dengan Institute of Certified Sustainability Practitioners (ICSP). Memasuki tahun ke-21, ASRRAT kembali memperkuat perannya sebagai platform penilaian kualitas laporan keberlanjutan terkemuka di Asia.

Baca Selengkapnya icon click

Konsisten Terapkan TJSL, Astra Motor Bali Terima Apresiasi dari Pemkot Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Astra Motor Bali kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan menerima Penghargaan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (TJSLP) 2025 dari Pemerintah Kota Denpasar. Apresiasi ini diberikan sebagai pengakuan atas kontribusi nyata perusahaan dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Mewujudkan Gaya Hidup Modern dan Keberlanjutan, LIXIL Resmikan Experience Center Bali

balitribune.co.id | Mangupura - LIXIL, pelopor solusi air dan hunian terdepan di dunia mengumumkan pembukaan LIXIL Experience Center (LEC) Bali di Kuta Kabupaten Badung, Jumat (28/11). Fasilitas baru ini dibangun untuk menegaskan komitmen LIXIL terhadap pasar Indonesia.

Baca Selengkapnya icon click

Pemkab Klungkung Daftarkan Pekerja Rentan, BPJamsostek Gianyar Sambut Baik

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung, I Made Satria melakukan penandatanganan (teken) Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemerintah Kabupaten Klungkung dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau BPJamsostek di Ruang Rapat Kantor Bupati Klungkung, Kamis (27/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

70 Karyawan FIF Kuta Siap Jadi Pelopor #Cari_Aman di Jalan Raya

balitribune.co.id | Denpasar - Astra Motor Bali terus memperkuat komitmennya dalam membangun budaya berkendara aman dengan menggelar edukasi Safety Riding bagi karyawan Federal International Finance (FIF) Group. Bertempat di kantor FIF Kuta, sebanyak 70 peserta mengikuti sesi pembekalan keselamatan berkendara yang dirancang khusus untuk mendukung aktivitas kerja mereka yang penuh mobilitas pada Rabu (26/11).

Baca Selengkapnya icon click

300 Lebih Warga Negara Asing Dari Berbagai Negara yang Tinggal di Karangasem Memegang KTP-EL

balitribune.co.id | Amlapura - Permohonan penerbitan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) untuk Warga Negara Asing (WNA) dari berbagai negara yang tinggal di beberapa wilayah di Kabupaten Karangasem cukup tinggi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.