Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pelayan Masyarakat, PNS Dituntut Inovatif dan Bertanggungjawab

Bali Tribune / DILANTIK - Sebanyak 42 Aparatur Sipil Negara (ASN) Daerah dilingkungan Pemkab Jembrana dilantik dan diambil sumpahnya Rabu (1/3).

balitribune.co.id | Negara - Setelah setahun menjalani masa percobaan, puluhan CPNS hasil rekrutmen tahun 2021 kini resmi berstatus sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). PNS yang baru dilantik tersebut diingatkan agar mengemban tugas dan kewajibannya dengan baik dan penuh tanggungjawab sebagai pelayan masyarakat. Mereka juga dituntut bekerja secara inovatif dan bertanggung jawab.

Sebanyak 42 Aparatur Sipil Negara (ASN) Daerah dilantik dan diambil sumpahnya Rabu (1/3). Mereka yang dilantik ke dalam jabatan fungsional tersebut berasal dari formasi umum CPNS tahun 2021 total sebanyak 42 orang terdiri dari jabatan fungsional tertentu sebanyak 39 orang, jabatan pelaksana/tenaga teknis satu orang serta lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) sebanyak dua orang. Mereka telah ditempatkan di sejumlah OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Jembrana.

"Sesuai SK Bupati tentang pengangkatan pertama dalam jabatan fungsional terdiri dari, fungsional tenaga kesehatan sebanyak 30 orang, fungsional penyuluh perindustrian 2 orang, fungsional polisi pamong praja 2 orang, fungsional panera 2 orang, fungsional pengendali dampak lingkungan 1 orang dan fungsional instruktur sebanyak 2 orang," ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Jembrana Siluh Ktut Natalis Semaradani.

Ia menjelaskan sesuai ketentuan Pasal 64 ayat 1 Undang Undang nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, Calon PNS wajib tersebut juga telah diwajibkan menjalani masa percobaan selama satu tahun sebelum diangkat menjadi PNS. Setelah dilantik dan diambil sumpahnya, kini mereka resmi berstatus sebagai PNS den memperoleh hak-haknya sesuai dengan ketentetuan,  "terhitung 1 Maret 2023 mereka telah memenuhi syarat untuk diangkat menjadi PNS," paparnya.

Sementara Bupati Jembrana I Nengah Tamba meminta kepada seluruh ASN yang baru dilantik tersebut agar mengemban tugas dan kewajibannya dengan baik dan penuh tanggungjawab sebagai pelayan masyarakat. Pihaknya berharap ASN yang dilantik tetap disiplin dan menjaga integritas  "Setelah dilantik ASN harus dapat beradaptasi, dan mampu menjadi pejabat fungsional yang benar-benar berfungsi secara optimal, terlebih dalam menyongsong tahun emas Jembrana 2026," ujarnya.

Kinerja pejabat fungsional diminta menjadi satu kesatuan yang utuh atau team work dari sistem pelayanan publik di Kabupaten Jembrana. Setelah melalui masa penyesuaian, mereka dituntut bekerja secara inovatif dan bertanggung jawab. "Penyetaraan ke Jabatan Fungsional bertujuan agar tercipta iklim birokrasi yang lebih dinamis dan profesional. Birokrasi yang mampu beradaptasi dalam segala situasi saat ini dengan memberikan pelayanan yang mudah bagi masyarakat," tandasnya. 

wartawan
PAM
Category

Turis Backpacker Kepergok Tidur di Kawasan Pura Sad Kahyangan Segara Penida

balitribune.co.id | Semarapura - Ulah wisatawan asing kembali menuai sorotan di Nusa Penida setelah  kedapatan tidur di kawasan Pura Sad Kahyangan Segara Penida, Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung. Peristiwa ini pun memicu reaksi keras masyarakat setempat.

Baca Selengkapnya icon click

Jebol, Jalan Utama Ditutup Ubud Macet Parah

balitribune.co.id | Gianyar - Guyuran hujan  di Wilayah Ubud, kembali menimbulkan bencana, Kamis (18/12). Selain banjir luapan,  Jalan Raya Ubud di barat Simpang Ambengan Peliatan, jebol lantaran senderan jalan  longsor. Jalan pun terpaksa ditutup dan kemacetan pun tidak terhindarkan.  Di sejumlah jalan yang dijadikan alternatif pun mengalami stuck atau.macet terkunci.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

HUT ke-130, BRI Region 17/Denpasar Gelar Donor Darah dan Layanan Kesehatan untuk Insan BRILiaN

balitribune.co.id | Denpasar - Memaknai Hari Ulang Tahun (HUT) BRI ke-130, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui BRI Region 17/Denpasar menyelenggarakan kegiatan donor darah dan layanan kesehatan sebagai komitmen BRI untuk terus tumbuh berkelanjutan dengan mengedepankan kepedulian sosial dan kesehatan Insan BRILiaN.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dibandrol Rp27 Jutaan, Motor Listrik Molis Sprinto Resmi Hadir di Pulau Dewata

balitribune.co.id | Denpasar - PT Indomobil Emotor Internasional (IEI) kembali melanjutkan rangkaian regional launching motor listrik (Molis) terbarunya, Indomobil eMotor (IM) Sprinto, dengan menghadirkan produk ini secara resmi kepada masyarakat Bali.  Acara peluncuran menghadirkan suasana lebih dekat dan interaktif bagi para undangan serta media untuk mengenal lebih jauh karakter dan teknologi yang dibawa Sprinto.

Baca Selengkapnya icon click

Terciduk Google Maps, Tabir Eksploitasi Hutan di Taman Nasional Bali Barat Terbongkar

balitribune.co.id | Negara - Kawasan Hutan Bali Barat, yang selama ini menjadi benteng terakhir kelestarian ekosistem di ujung barat Pulau Dewata, kini dinilai sudah berada dalam kondisi yang sangat mengkhawatirkan. Berawal dari viralnya tangkapan layar peta digital Google Maps yang menunjukkan area "botak" di tengah rimbunnya tutupan hijau, tabir dugaan eksploitasi hutan oleh pihak swasta kian mencuat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.