Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pemkab Badung Rancang Integrasi CCTV dengan Pihak Swasta

kepala diskominfo badung
Bali Tribune / Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Badung, IGN Jaya Saputra

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung tengah merancang program integrasi Closed Circuit Television (CCTV) kolaborasi antara pemerintah kabupaten, pemerintah desa, dan pihak swasta. Program tersebut sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan keamanan dan kenyamanan semua lapisan masyarakat termasuk pula para wisatawan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Badung, IGN Jaya Saputra menjelaskan program integrasi CCTV tersebut merupakan program lain atau berbeda dari program pengadaan CCTV yang saat ini tengah dilaksanakan. “Jadi program ini untuk mengintegrasikan CCTV yang telah terpasang saat ini akomodasi wisata, khususnya untuk yang mengarah ke area publik,” jelas Jaya Saputra, Kamis (8/5).

Lebih lanjut, dijelaskan program integratif ini merupakan kerja bersama antara perangkat daerah Pemerintah Kabupaten, Seperti, Diskominfo, Dinas Pariwisata, Dinas Perizinan, Satpol PP, Kesbangpol Linmas, dan bagian Hukum Setda Badung. Tujuannya, kata dia untuk meningkatkan pelayanan dan keamanan secara bersama-sama.

“CCTV bukan satu-satunya, tapi integrasi CCTV ini merupakan salah satu cara meningkatkan kualitas pelayanan dan kenyamanan untuk bersama-sama mengawasi dan menjaga keamanaan,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Badung, IGN Jaya Saputra, Kamis (8/5).

Program tersebut selaras dengan visi mengimplementasikan atau mewujudkan pariwisata Badung yang berkualitas berlandaskan nilai nilai nangun sat kerti  loka Bali era kepemimpinan Bupati Badung Wayan Adi Arnawa bersama Wabup Badung Bagus Alit Sucipta. “Citra pariwisata merupakan harga mati  di kabupaten Badung. tentu dengan pariwisata yang memberikan kenyamanan, PAD Badung bertumpu pada Pariwisata juga bisa meningkat,” katanya.

Selanjutnya, Jaya Saputra menjelaskan pola integrasi ini. Kolaborasi yang mengintegrasikan antara perangkat CCTV yang memiliki pihak swasta, pemerintah kabupaten dan Desa yang dapat diakses di Badung Coment Canter. untuk teknisnya masih terus dimatangkan. Apakah nantinya hanya diberikan aksesnya saja, atau akses memorinya dan server-nya menjadi satu, ini masih terus didiskusikan,” jelasnya.

Lebih lanjut ditegaskan, ini khusus untuk akomodasi wisata yang telah memiliki CCTV yang hanya mengarah ke publik area. nah kedepannya, kata jaya Saputra, bagi akomodasi yang akan dibangun di kemudian hari diwajibkan memasang cctv dengan standar minimal 4 Megapixel.

“Untuk program kini kami akan manfaatkan yang sudah ada, tapi untuk kedepan yang akan terbangun wajib menggunakan minimal 4 Mp,” seraya menyebutkan beberapa kota besar di Indonesia telah melakukan hal serupa, seperti Surabaya, Semarang dan Jakarta.

wartawan
ANA
Category

Dukung Ketahanan Pangan, Manajemen DTW Jatiluwih Salurkan 22,8 Ton Pupuk ke 7 Tempek Subak

balitribune.co.id | Tabanan - Memasuki musim tanam pertama di bulan Januari 2026,  mulai dari Tanggal 30 Desember  2025 - 6 Januari 2026 Manajemen Operasional Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian pertanian berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click

Inflasi Bali 2025 Tetap Terjaga

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi Provinsi Bali sepanjang 2025 berhasil dijaga dalam rentang sasaran nasional. Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali pada 5 Januari 2026, inflasi gabungan kabupaten/kota di Bali pada Desember 2025 tercatat sebesar 0,70 persen secara bulanan (month to month/mtm), meningkat dibandingkan November 2025 yang sebesar 0,40 persen (mtm).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

OJK Perkuat Stabilitas dan Daya Tahan Sektor Jasa Keuangan Hadapi Tantangan Global 2026

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan stabilitas Sektor Jasa Keuangan (SJK) nasional tetap terjaga di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan melemahnya kinerja ekonomi Tiongkok. Penilaian tersebut mengemuka dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan OJK yang digelar pada 24 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat Melalui Kegiatan Pengabdian Dosen Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Negara - Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu kesehatan yang krusial, Dosen Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang tentang kesehatan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemberdayaan Kader Remaja Melalui Kesehatan dan Gizi: Inisiatif dari Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan masyarakat, khususnya di kalangan remaja, dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat yang fokus pada kader remaja di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati. Acara ini dihadiri oleh 10 kader remaja dan dibuka secara resmi oleh Kelian Desa, I Nyoman Rupadana.

Baca Selengkapnya icon click

Menelaah Status dan Kedudukan Kaling di Jembrana

balitribune.co.id | Panguyuban Kepala Lingkungan Kabupaten Jembrana kini sudah berusia 6 tahun. Keberadaan kepala lingkungan (kaling) di setiap kelurahan bahkan jauh lebih dulu ada dibandingkan paguyubannya. Namun ada hal-hal prinsip yang harus menjadi refleksi bersama dan sudah seharusnya dicari kejelasannya khususnya oleh para kaling maupun paguyubannya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.