Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pemkab Badung Rancang Integrasi CCTV dengan Pihak Swasta

kepala diskominfo badung
Bali Tribune / Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Badung, IGN Jaya Saputra

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung tengah merancang program integrasi Closed Circuit Television (CCTV) kolaborasi antara pemerintah kabupaten, pemerintah desa, dan pihak swasta. Program tersebut sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan keamanan dan kenyamanan semua lapisan masyarakat termasuk pula para wisatawan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Badung, IGN Jaya Saputra menjelaskan program integrasi CCTV tersebut merupakan program lain atau berbeda dari program pengadaan CCTV yang saat ini tengah dilaksanakan. “Jadi program ini untuk mengintegrasikan CCTV yang telah terpasang saat ini akomodasi wisata, khususnya untuk yang mengarah ke area publik,” jelas Jaya Saputra, Kamis (8/5).

Lebih lanjut, dijelaskan program integratif ini merupakan kerja bersama antara perangkat daerah Pemerintah Kabupaten, Seperti, Diskominfo, Dinas Pariwisata, Dinas Perizinan, Satpol PP, Kesbangpol Linmas, dan bagian Hukum Setda Badung. Tujuannya, kata dia untuk meningkatkan pelayanan dan keamanan secara bersama-sama.

“CCTV bukan satu-satunya, tapi integrasi CCTV ini merupakan salah satu cara meningkatkan kualitas pelayanan dan kenyamanan untuk bersama-sama mengawasi dan menjaga keamanaan,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Badung, IGN Jaya Saputra, Kamis (8/5).

Program tersebut selaras dengan visi mengimplementasikan atau mewujudkan pariwisata Badung yang berkualitas berlandaskan nilai nilai nangun sat kerti  loka Bali era kepemimpinan Bupati Badung Wayan Adi Arnawa bersama Wabup Badung Bagus Alit Sucipta. “Citra pariwisata merupakan harga mati  di kabupaten Badung. tentu dengan pariwisata yang memberikan kenyamanan, PAD Badung bertumpu pada Pariwisata juga bisa meningkat,” katanya.

Selanjutnya, Jaya Saputra menjelaskan pola integrasi ini. Kolaborasi yang mengintegrasikan antara perangkat CCTV yang memiliki pihak swasta, pemerintah kabupaten dan Desa yang dapat diakses di Badung Coment Canter. untuk teknisnya masih terus dimatangkan. Apakah nantinya hanya diberikan aksesnya saja, atau akses memorinya dan server-nya menjadi satu, ini masih terus didiskusikan,” jelasnya.

Lebih lanjut ditegaskan, ini khusus untuk akomodasi wisata yang telah memiliki CCTV yang hanya mengarah ke publik area. nah kedepannya, kata jaya Saputra, bagi akomodasi yang akan dibangun di kemudian hari diwajibkan memasang cctv dengan standar minimal 4 Megapixel.

“Untuk program kini kami akan manfaatkan yang sudah ada, tapi untuk kedepan yang akan terbangun wajib menggunakan minimal 4 Mp,” seraya menyebutkan beberapa kota besar di Indonesia telah melakukan hal serupa, seperti Surabaya, Semarang dan Jakarta.

wartawan
ANA
Category

Bumerang Kebijakan Baru, Pemasukan Daerah dari Sektor Pajak Reklame Turun

balitribune.co.id | Amlapura - Pendapatan atau penerimaan pajak daerah dari sektor pajak reklame belum mencapai target, dimana hingga Tahun 2025 berjalan, realisasi pajak reklame baru mencapai 58,93 persen dari target yang ditetapkan. Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) I Nyoman Siki Ngurah, kepada awak media Senin (15/125) pun tidak menampik terkait hal tersebut.

Baca Selengkapnya icon click

Dari DPRD ke Gerakan Koperasi, Suwirta Siap Bangkitkan Ekonomi Rakyat Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bali, I Nyoman Suwirta, resmi terpilih sebagai Ketua Dewan Koperasi Indonesia Wilayah (Dekopinwil) Provinsi Bali masa bakti 2025–2030. Penetapan tersebut berlangsung dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) Dekopinwil Bali di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Sabtu (13/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kemenpar: Seluruh Akomodasi Dipasarkan OTA Wajib Miliki Izin Usaha

balitribune.co.id | Denpasar - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Republik Indonesia menegaskan seluruh akomodasi yang dipasarkan melalui Online Travel Agent (OTA) wajib memiliki izin usaha paling lambat pada 31 Maret 2026. Merchant yang tidak memenuhi ketentuan akan dihentikan penjualannya di OТА. Demikian dikutip dari akun resmi Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (kemenpar.ri).

Baca Selengkapnya icon click

Yayasan AHM Kembangkan Desa Sejahtera Astra Honda di Ciamis

balitribune.co.id | Jakarta – Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) menghadirkan Program Desa Sejahtera Astra Honda Jalatrang di Ciamis yang memiliki potensi terhadap wisata berkelanjutan di wilayah Jawa Barat (10/12). Pengembangan desa binaan ini diharapkan mampu menguatkan berbagai potensi daerah melalui kolaboraksi aktif masyarakat setempat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

BPJamsostek Gianyar Apresiasi Bangli Luncurkan Program Perlindungan Pekerja Rentan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

balitribune.co.id | Gianyar - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau BPJamsostek Bali-Gianyar menyambut baik komitmen Pemerintah Kabupaten Bangli yang mendaftarkan 1.473 pekerja rentan menjadi peserta BPJamsostek.

Baca Selengkapnya icon click

Pemkot Denpasar Perkuat Sinergi Desa dan Kelurahan Percepat Penanganan Sampah

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar terus memperkuat sinergi dengan desa dan kelurahan dalam upaya percepatan penanganan sampah. Hal tersebut ditegaskan Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, saat memimpin rapat bersama para perbekel dan lurah se-Kota Denpasar di Gedung Graha Sewakadarma (GSD) Kota Denpasar, Senin (15/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.