Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pemkab Karangasem Kembali Tindaklanjuti Penanganan Covid-19

Bali Tribune / Bupati karangasem IGA Mas Sumatri saat turun meninjau kesiapan penanganan karantina PMI
balitribune.co.id | Amlapura - Gugus Tugas Percepatan Penangulangan Covid-19 Kabupaten Karangasem, kembali menindaklanjuti permasalahan terkait penanganan dampak dari Pandemi Virus Corona di Karangasem, Agenda kali ini membahasa mengenai Penanganan Covid-19 dan Karantina PMI, Senin (27/4/2020).
 
Rapat yang bertempat di Aula Nawa Satya Dharma dihadiri oleh Forkopimda, Assisten di Lingkungan Setda Kab. Karangasem dan Seluruh OPD terkait yang tergabung dalam Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Kab. Karangasem, rapat tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Karangasem selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kab. Karangasem.
 
Agenda rapat kali ini juga terkait karantina PMI dimana hotel yang dipergunakan sebagai tempat karantina yaitu di Ramayana Hotel Sengkidu, Bali Sea Escape Candidasa, Nirwana Hotel, Puri Bagus Candidasa, Taman Surgawi Ujung, Candi Beach Cotage dengan jumlah 224 PMI sampai per tanggal 27 April.
 
Hal tersebut disampaikan Pj. Sekda Kab. Karangasem I Gede Darmawa selaku Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kab. Karangasem, Dirinya juga mengatakan Setelah Serah Terima SKB sebagai tempat Karantina bila ada PMI yang sudah datang akan dikarantina di SKB.
 
Darmawa juga menerangkan kasus Covid-19 dikarangasem yang dinyatakan Positif 7 Orang," warga karangasem yang dinyatakan positif memang 7 orang namun 3 orang diantaranya sudah dinyatakan sehat dan pulih, tetapi tetap kami karantina dan pantau kembali, begitu pula dengan PMI yang sudah 14 hari dikarantina akan kita rapid test lagi agar lebih aman," terangnya.
 
Sementara itu, Bupati Karangasem IGA Mas Sumatri selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Karangasem dalam rapat tersebut meminta agar masyarakat terus di edukasi mengenai Virus Corona, "Dengan wabah seperti ini kita harus terus menerus mengedukasi masyarakat agar paham juga cara pencegahan dan cara memutus mata rantai virus ini," tegasnya.
 
Mas Sumatri juga menanggapi mengenai pengerahan seluruh OPD dalam menangani Virus Corona. Menurutnya situasi emergency seperti ini tidak menutup kemungkinan untuk mengerahkan seluruh OPD agar turut andil dalam penanganan Covid-19, "Sama seperti saat bencana erupsi Gunung Agung, kita saling bahu membahu," lontarnya.
 
Dirinya juga ingin semua proses dilaksanakan dengan cepat dan baik, dan bisa juga dilaksanakan dengan mebuat rencana kerja yang berisikan kebutuhan dalam rencana kerja tersebut agar dibuat oleh masing-masing kordinator, "Mari kita bergerak cepat agar semua masalah bisa segera ditangani, dan semua anggota gugus tugas harus bekerja sesuai tupoksinya, untuk masalah anggaran akan kita bahas secara khusus bersama dengan APIP," tutupnya.
wartawan
Husaen SS.
Category

Walikota Jaya Negara Hadiri Abulan Pitung Dina Karya Padudusan di Pemerajan Agung Sakti, Padangsambian

balitribune.co.id | Denpasar - Suasana penuh sradha bhakti mewarnai rangkaian Abulan Pitung Dina Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Padudusan Agung Menawa Ratna, Tawur Walik Sumpah Utama, Melaspas, dan Mupuk Pedaging di Pemerajan Agung Sakti, Desa Adat Padangsambian, Senin (17/11). 

Baca Selengkapnya icon click

Cetak Generasi Peduli Jalan Raya, AHM Dukung Pejuang Muda Keselamatan Indonesia

balitribune.co.id | Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) menjadi bagian dari program “Pejuang Muda Keselamatan Jalan Indonesia” yang digagas oleh Indonesia Road Safety Partnership (IRSP) berkolaborasi dengan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia. Kegiatan edukasi duta keselamatan berkendara yang berasal dari kalangan mahasiswa ini berlangsung pada 5 – 13 November 2025 di Yogyakarta, Bali, dan Cikarang – Jawa Barat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tabanan Tertawa dan Bali Berdoa Warnai HUT Kota Singasana ke-532

balitribune.co.id | Tabanan - Suasana penuh keceriaan menyelimuti Taman Bung Karno saat kegiatan Tabanan Tertawa dan Bali Berdoa yang digelar bersama komunitas Bali Happy Movement sebagai bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-532 Kota Singasana Tabanan pada Sabtu (15/11) dibuka oleh Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya, didampingi Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga, Sekda.

Baca Selengkapnya icon click

Tekankan Disiplin dan Integritas, Sekda Sedana Merta Sidak Ke PUPR-Kim dan Disdikpora Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Sekretaris Daerah Kabupaten Karangasem, I Ketut Sedana Merta, melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) ke dua perangkat daerah, yakni Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (PUPRKim) serta Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Karangasem, Kamis (13/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ucapkan Selamat Hari Raya Suci Galungan dan Kuningan, Bupati Gus Par-Wabup Guru Pandu Ajak Warga Perkuat Nilai Dharma

balitribune.co.id | ​Amlapura - ​Pemerintah Kabupaten Karangasem melalui Bupati I Gusti Putu Parwata (Gus Par) dan Wakil Bupati Pandu Prapanca Lagosa (Guru Pandu), mengajak seluruh masyarakat memaknai Hari Raya Galungan dan Kuningan Tahun 2025 sebagai momentum kemenangan Dharma yang wajib diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.