Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Penalti Kontroversial Benamkan Asa Bali United

Bali Tribune/butd.com. Bali United gagal ke semifinal Piala Indonesia usai dikalahkan Persija 1-0, Minggu (5/05/2019) sore, di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi.

Balitribune.co.id | Bekasi - Gol semata wayang yang dilesakkan penggawa Persija Jakarta, Ismed Sofyan, melalui titik penalti pada menit ke-57 mengubur harapan Bali United melangkah ke babak semifinal Piala Indonesia. Bertanding di Stadion Wibawa Mukti Cikarang Timur, Minggu (05/05/2019) sore, Bali United yang unggul agregat 2-1 hasil laga leg pertama di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, tampil menekan.

Seperti disiarkan salah satu stasiun televisi swasta, begitu wasit, Handri Kristanto, dari Semarang meniup peluit kickoff, Serdadu Tridatu yang dikapteni Stefano Lilipaly langsung menggempur pertahanan Macan Kemayoran. Peluang demi peluang tercipta dari kaki anak-anak Bali United. Namun, sejumlah peluang itu gagal dikonversi menjadi gol. Di kubu Persija, tim besutan Ivan Kolev tak kalah sengit menekan pertahanan lawan.

Silih berganti, serangan disuguhkan kedua tim, dan hingga jeda kedudukan imbang tanpa gol. Babak kedua, kedua tim tidak juga mengendurkan tekanan. Bali United terus merepotkan lini pertahanan Persija. Irfan Bachdim, Stefano Lilipaly dan Yabes Roni kerap merepotkan lini bertahan Persija dengan umpan silang di depan gawang. Menit ke-57, petaka bagi kubu besutan mantan pelatih Persija Stefano “Teco” Cugurra.

Pemain mungil, Rico Simanjuntak, menggiring bola di daerah terlarang Bali United, ia “dijatuhkan” Andika. Dalam tayangan ulang, jatuhnya Rico bukan oleh pelanggaran Andika. Sapuan Andika sangat-sangat bersih. Namun, wasit, Handri, menunjuk titik putih. Pemain gaek, Ismed Sofyan, bertindak sebagai algojo menunaikan tugasnya dengan baik, bola dilontarkan jauh di kiri atas kiper Hendrawan. Skor jadi 1-0 untuk Persija.

Penalti kontroversial itu merupakan satu-satunya gol di laga perempatfinal Piala Indonesia leg kedua Persija vs Bali United. Dengan agregat 2-2, Persija ke semfinal karena unggul agresivitas gol di kandang lawan. Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, usai laga, mengatakan, permainan Bali United sangat bagus meski akhirnya harus menyerah dari tuan rumah Persija melalui titik putih. Ia mengaku, kekalahan ini sangat menyakitkan.

Di lain pihak, pelatih Persija, Ivan Kolev, menyatakan, dirinya bersyukur timnya bisa mengatasi tim tamu. Selain Persija, PSM Makassar, dan Borneo FC juga merebut tiket ke semifinal. Satu tiket lainnya diperebutkan Madura United dan Persebaya Surabaya. Pertandingan kedua tim tersebut ditunda hingga waktu yang belum ditentukan. Kabar yang dimuat di situs resmi Persebaya, laga tersebut akan dihelat usai Lebaran nanti. (*)

wartawan
Djoko Purnomo
Category

Perkuat Kampanye Safety Riding, Astra Motor Bali Bersama Polres Badung Pasang Plang Keselamatan di Titik Rawan

balitribune.co.id | Mangupura – Sebagai bentuk komitmen dalam menekan angka kecelakaan sekaligus mendorong perubahan perilaku berkendara yang lebih aman, Astra Motor Bali bersinergi dengan Polres Badung melaksanakan kampanye safety riding melalui pemasangan plang himbauan di dua titik rawan kecelakaan (blackspot).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Satria Serahkan Sembako untuk Korban Angin Puting Beliung di Desa Bunga Mekar

balitribune.co.id | Semarapura - Angin puting beliung menerjang Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Minggu (2/11/2025) sore sekitar pukul 15.00 Wita. Mendengar hal tersebut Bupati Klungkung I Made Satria bersama Kalak BPBD Klungkung Putu Widiada menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang terdampat angin puting beliung di Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Senin (3/11).

Baca Selengkapnya icon click

Diskominfosan Bangli Dampingi KI Bali, Visitasi Monev Keterbukaan Informasi Publik di Sejumlah Badan Publik

balitribune.co.id | Bangli - Komisi Informasi (KI) Provinsi Bali bersama Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Bangli melanjutkan tahapan visitasi dalam rangka Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025. Kegiatan ini menyasar sejumlah Badan Publik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangli, pada Selasa (4/11/2025).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bikers Honda Dapat Sosialisasi dan Pembekalan Jelang ke HBD

balitribune.co.id | Denpasar - Menjelang gelaran akbar Honda Bikers Day (HBD) 2025 yang diadakan di  Jawa Barat, 15 November 2025 mendatang . Astra Motor Bali menggelar kegiatan sosialisasi dan pembekalan bagi bikers Honda Bali pada Sabtu (1/11), diikuti oleh 65 peserta dari berbagai komunitas Honda se-Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.