Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Penumpang Tumbuh 17 Persen, Bandara Bali Layani 33 Rute Internasional

Bali Tribune / BANDARA - Suasana di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai

balitribune.co.id | KutaBandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mencatatkan pelayanan kepada 5.182.838 penumpang dan 10.312 pergerakan pesawat domestik maupun internasional periode Januari-Maret 2024. Jumlah tersebut tumbuh sebanyak 17 persen jika dibandingkan dengan jumlah penumpang di tahun 2023 pada periode yang sama dengan jumlah pelayanan sebanyak 4.445.408 penumpang.

General Manager Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Handy Heryudhitiawan menjelaskan, selama Maret, tercatat sebanyak 1.627.730 penumpang domestik maupun internasional yang dilayani di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai atau tumbuh 8 persen dibandingkan pelayanan Maret tahun lalu yaitu sebanyak 1.511.772 penumpang.

Ia menguraikan, selama Maret 2024, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai melayani 1.001.341 penumpang internasional dengan rincian 492.329 penumpang keberangkatan dan 509.012 penumpang kedatangan. "Kemudian, pihak bandara mencatatkan pelayanan kepada 626.389 penumpang domestik dengan rincian 320.118 penumpang keberangkatan dan 306.271 penumpang kedatangan," sebutnya dalam siaran persnya, Kamis (25/4).

Disebutkannya, rute domestik dengan pelayanan tertinggi di bulan Maret adalah Jakarta dengan melayani 294.237 penumpang. Disusul Surabaya sebanyak 101.032 penumpang dan Makassar 33.112 penumpang. Sedangkan untuk penerbangan internasional, Singapura masih menjadi rute favorit dengan melayani 213.240 penumpang. Terbanyak selanjutnya adalah rute Kuala Lumpur dengan pelayanan kepada 125.235 penumpang, dan Perth dengan 77.367 penumpang.

Berdasarkan data Imigrasi Ngurah Rai, Australia masih menjadi warga negara asing terbanyak yang mengunjungi Pulau Bali dengan 115.062 orang yang datang. Berikutnya terdapat 42.466 India dan 31.056 Tiongkok yang datang ke Bali. 

“Di bulan Maret, kami menerima pelayanan rute dan maskapai baru yakni Indigo Airlines yang melayani penerbangan dari dan ke Bengaluru secara langsung. Meningkatnya konektivitas dengan India kami yakin dapat memberikan dampak positif atas bertambahnya jumlah kunjungan WNA India ke Bali,” tambah Handy.

Saat ini Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai melayani 19 rute domestik dengan 13 maskapai, dan 33 rute internasional dengan dilayani 36 maskapai. Di tahun 2024, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai memproyeksikan pelayanan kepada 23,6 juta penumpang.

“Kami yakin jumlah penumpang di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai masih akan terus bertumbuh kedepannya. Dengan semakin membaiknya sektor pariwisata di Pulau Dewata, kami masih terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait atas beberapa permohonan penambahan rute internasional dan domestik. Kami harap dalam beberapa bulan kedepan penambahan rute tersebut dapat terealisasi,” tutup Handy.

wartawan
YUE
Category

Waka Densus 88 Brigjen Pol I Made Astawa Jadi Wakapolda Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Roda mutasi di tubuh Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali berputar. Berdasarkan Surat Telegram Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo Nomor: ST/99/I/KEP/2026 tertanggal 15 Januari 2026, sejumlah perwira menengah dan tinggi di lingkungan Polda Bali resmi berganti.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wujudkan Bangli Kota Pendidikan, UHN Sugriwa Siap Buka Prodi Kedokteran Berbasis Kearifan Lokal

balitribune.co.id | Bangli - Ambisi Kabupaten Bangli untuk bertransformasi menjadi Kota Pendidikan kian mendekati kenyataan. Universitas Hindu Negeri (UHN) I Gusti Bagus Sugriwa secara resmi memulai tahapan pembukaan Program Studi (Prodi) Kedokteran Program Sarjana dan Pendidikan Profesi Dokter melalui proses visitasi oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, Jumat (23/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tragedi Banjar Kuwum, Jasad Balita Ditemukan di Pantai Batubelig, Sang Ibu di Tukad Ege

balitribune.co.id | Tabanan – Keberadaan ibu dan balita yang hanyut dalam tragedi longsor dan banjir di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, Kecamatan Marga akhirnya ditemukan. Keduanya sudah dalam keadaan meninggal dunia. Bahkan, keberadaan jasad mereka ditemukan dengan jarak yang terpaut jauh.

Baca Selengkapnya icon click

63 Tahun Menanti Janji, Ahli Waris Ancam Segel SDN 3 Banjar Buleleng

balitribune.co.id | Singaraja - Siswa SDN No 3 Banjar, Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Buleleng, terancam kehilangan tempat belajar. Ahli waris pemilik lahan mengancam akan menutup operasional sekolah karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng dianggap abai dalam menyelesaikan status kepemilikan lahan seluas 16 are tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.