Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Perbaikan Jembatan Bakung Mulai Dikerjakan

Bali Tribune / GROUNDBREAKING - Pj Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana melaksanakan peletakan batu pertama (groundbreaking) untuk dimulainya perbaikan perbaikan jembatan Bakung, Jumat (22/9).

balitribune.co.id | Singaraja - Perbaikan sebuah jembatan yang amblas pada Januari 2023 lalu akibat hujan lebat di Lingkungan Bakung, Kelurahan Sukasada, Kecamatan Sukasada mulai dikerjakan. Jembatan ini menjadi akses vital bagi warga di sekitarnya. Perbaikan tersebut diawali dengan peletakan batu pertama oleh Penjabat (Pj) Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana, Jumat (22/9).

Ditemui usai peletakan batu pertama, Lihadnyana menjelaskan mitigasi bencana dan dampak dari bencana tersebut harus benar-benar dilakukan. Termasuk merencanakan skema pembiayaan perbaikan dari infrastruktur yang mengalami kerusakan akibat dari bencana. Ini diperlukan karena Buleleng merupakan daerah yang rawan bencana.

“Tugas pemerintah melakukan mitigasi. Seperti putusnya jalan ini. Bagaimana skema anggarannya, anggaran disiapkan seperti apa. Tidak menyiapkan anggaran pada program rutin. Anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT) bisa digunakan. Kita ingin memperbaiki cepat, namun tetap harus sesuai aturan,” jelasnya.

Pj Bupati yang juga Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Provinsi Bali ini meminta kepada masyarakat untuk bersama-sama mengawasi kualitas dari pengerjaan. Kontraktor yang mengerjakan juga harus memberikan hasil yang terbaik. Tidak hanya cepat, namun juga berkualitas.

“Untuk jembatan atau jalan yang masih rusak, kita akan perbaiki secara bertahap. Fokus di tahun 2024 adalah infrastruktur,” ujar Lihadnyana.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Buleleng Putu Adipta Eka Putra menyebutkan pada akhir Januari 2023 terjadi hujan dengan intensitas tinggi. Hal tersebut menyebabkan debit air dari Pangkung Anyar Lapang membesar sehingga jembatan di ruas Jalan Bukit Lempuyang jebol. Langkah awal yang diambil adalah membuat jalan darurat agar roda dua dan pejalan kaki bisa melewati jalan ini.

“Ruas jalan ini merupakan akses utama masyarakat. Sehingga dibuatkan jalan darurat terlebih dahulu sembari mencari dan menyiapkan anggaran dari berbagai sumber yang memungkinkan,” sebutnya.

Dirinya menambahkan perbaikan jembatan ini melalui pembangunan box culvert Pangkung anyar ruas Jalan Bukit Lempuyang. Perbaikan ini menghabiskan anggaran sebesar Rp981,012 juta. Dana tersebut berasal dari Dana Insentif Fiskal (DIF) anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Buleleng tahun 2023. Pengerjaan dilakukan dalam waktu 105 hari.

“Pertengahan Desember 2023 selesai. Lebih cepat lebih baik. Namun, tetap memperhatikan kualitas pengerjaan,” imbuh Adipta.

Sementara itu, Bendesa Adat Sukasada Jero Putu Joni Sandiasa selaku perwakilan masyarakat menyampaikan rasa terima kasihnya karena jembatan yang lebih dikenal dengan Jembatan Bakung ini sudah diperbaiki. Jembatan ini menjadi akses vital bagi masyarakat. Tidak hanya kegiatan umum sehari-hari, tetapi juga kegiatan-kegiatan keagamaan dan adat-istiadat.

“Jembatan ini sangat penting bagi kami karena kami tidak perlu memutar lagi untuk menuju tempat dimana dilaksanakan upacara keagamaan maupun adat,” ungkap dia.

wartawan
CHA
Category

Minta Buka Kembali Pengaduan, Pengempon Pura Dalem Balangan dan Tim Kuasa Hukum Datangi Ombudsman RI

balitribune.co.id | Denpasar - Babak baru kasus Pura Dalem Balangan, Jimbaran. Selain sedang bergulir di Polda Bali, kasus ini juga diadukan ke Ombudsman Republik Indonesia (RI) di Jakarta. Pengempon Pura Dalem Balangan, Drs.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Badung Serahkan Penghargaan Bagi Lansia yang Melampaui UHH 75 Tahun

balitribune.co.id | Mangupura - Kebijakan humanis kembali ditunjukkan Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa melalui pemberian penghargaan kepada masyarakat lanjut usia (Lansia) yang berhasil melampaui Usia Harapan Hidup (UHH) 75 tahun ke atas. Program ini merupakan wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Badung dalam menciptakan masyarakat yang sehat, sejahtera, dan berkeadilan antargenerasi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tabrak Aturan Tata Ruang dan DAS, Proyek PT The Raz Sadajiwa di Tegalalang Dihentikan

balitribune.co.id | Gianyar - Menuai sorotan banyak pihak, proyek restaurant milik PT The Raz Sadajiwa di Kawasan Ceking, Tegalalang, Rabu (28/1), dihentikan sementara. Setelah Tim Bidang Penegakan bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis melakukan pengawasan dan validasi perizinan  secara langsung dan didapati belum mengantongi perizinan.

Baca Selengkapnya icon click

Rem Blong di Pecatu, Truk Kontainer Tabrak Molen, Satu Sopir Tewas Tergencet

balitribune.co.id | Kuta - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Padang Padang-Labuan Sait, Pecatu, Kuta Selatan, Badung, pada Selasa malam (27/1) sekitar pukul 23.00 WITA. Truk kontainer diduga mengalami rem blong dan menabrak truk molen, menyebabkan sopir truk kontainer tewas di lokasi kejadian. Evakuasi para korban pun berlangsung dramatis. Pasalnya, kedua sopir tergencet kendaraannya masing-masing.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Akses Kesehatan Masyarakat Diperkuat, Tabanan Raih Penghargaan UHC 2026

balitribune.co.id | Tabanan - Pemerintah Kabupaten Tabanan meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Tahun 2026 dalam acara yang digelar di Ballroom JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Selasa, (27/1). Penghargaan diterima Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga yang mewakili Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., sebagai bentuk apresiasi atas komitmen daerah dalam menjamin akses layanan kesehatan bagi seluruh masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click

Awali 2026, BNN Bali Ungkap Jaringan Ganja Lintas Provinsi Sumatera – Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Mengawali tahun 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali berhasil mengungkap dua jaringan narkotika lintas provinsi Palembang-Bali. Dalam operasi ini, petugas mengamankan tiga orang tersangka beserta barang bukti ganja dalam jumlah besar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.