Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pers Ujung Tombak Penggerak Informasi Empat Pilar Kebangsaan

Bali Tribune/Webinar Nasional bertajuk Peran Pers Menggelorakan Empat Pilar Kebangsaan di Masa Pandemi Covid-19, Jumat (27/8), di Gedung PWI Bali.



balitribune.co.id | Denpasar  - Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR-RI) bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bali menggelar Webinar Nasional dengan tajuk "Peran Pers Menggelorakan Empat Pilar Kebangsaan di Masa Pandemi Covid-19", Jumat (27/8), di Gedung PWI, Komplek Niti Praja Lumintang, Denpasar.
 
Hadir selaku keynote speech, Wakil Ketua MPR RI Dr. Ahmad Basarah, M.H, dan  tiga narasumber lain, I Gusti Agung Rai Wirajaya, S.E., M.M. (Anggota Komisi XI DPR RI), Dr. Nyoman Subanda (Pengamat Politik Undiknas Denpasar), I GMB Dwikora Putra (Ketua PWI Bali) dipandu moderator Budiharjo (Sekretaris Dewan Kehormatan PWI Bali).
 
 Wakil Ketua MPR RI, Dr. Ahmad Basarah, M.H., secara virtual mengapresiasi sosialisasi empat pilar ini lantas menjelaskan tentang sejarah Pancasila serta Undang-Undang Dasar. Menurutnya, memahami Pancasila tidak hanya sekedar sila-silanya saja, tapi juga sejarahnya yang diamanahkan oleh para pendiri bangsa.
 
"Pers merupakan ujung tombak penggerak informasi sehingga dalam penyampaian empat pilar kebangsaan harus mampu dibangun secara struktural untuk membangun sikap dan mental masyarakat," ucapnya.
 
MPR sebagai rumah kebangsaan harus menjembatani berbagai arus perubahan, pemikiran, dan beragam aspirasi rakyat. Di dalam rumah kebangsaan, segala perbedaan pendapat didengarkan dan dihormati, sehingga, pada akhirnya disatukan melalui musyawarah mufakat.  
 
 MPR juga mengemban tugas memasyarakatkan nilai-nilai Pancasila sebagaimana diamanatkan oleh Undang-Undang tentang MPR, DPR, DPD dan DPRD. Sebagai konsensus nasional yang telah menyatukan beragam entitas budaya, suku, agama, dan golongan, Pancasila adalah kunci eksistensi bangsa Indonesia yang tetap bersatu meskipun menghadapi berbagai tantangan kebangsaan dan dinamika zaman.
 
 Ia juga menyebut 1.636 lebih tenaga kesehatan telah jadi korban Covid-19. Kemudian, data tim Gugus Covid-19 mencatat, jumlah anak yang positif hingga 13 Juli 2021 sebanyak 328 ribu anak berusia 0-18 tahun. Selain itu, data Press Emblem Campaign (PEC) mencatat sampai Mei 2021, Covid-19 telah merenggut nyawa 1.208 wartawan.
 
 Basarah menganalogikan virus Sars-Cov-2 yang menyebabkan penyakit Covid-19 sebagai tentara siluman yang tidak kasat mata dan tidak pernah memandang siapa musuhnya dan semua bisa jadi korban keganasannya.  Karenanya, dia mengajak media dan insan pers turut membantu upaya pemerintah memerangi Covid-19.
 
 Data pertanggal 23 Agustus 2021 diketahui kasus terkonfirmasi di seluruh dunia sudah mencapai 202 juta orang. Peringkat Indonesia di mata dunia awalnya urutan 13. Namun ketika varian Delta melanda, korban berjatuhan dan peringkat Indonesia naik pesat mendekati peringkat satu. Kasus kematian meningkat hingga 1.000 kasus per hari di bulan Juni hingga Juli 2021.
 
 Menurutnya, peran pers dalam menggelorakan empat pilar kebangsaan di masa pandemi Covid19 ini sangat penting. “Pers harus menjadi garda terdepan dalam mengembalikan bangsa ini ke semangat awal yakni persatuan dan kesatuan dan gotong-royong dalam memerangi pandemi Covid19. Perlu harus mendukung kebijakan Jokowi, yang setiap hari berperang melawan pandemi Covid19,” ujarnya.
 
 Anggota Komisi XI DPR RI, I Gusti Agung Rai Wirajaya, SE, MM, mengatakan sosialisasi empat pilar kebangsaan merupakan sesuatu yang sangat essential dalam rangka memperkokoh semangat persatuan dan kesatuan bangsa. Generasi muda merupakan elemen penting di dalam menumbuh suburkan semangat tersebut.
 
"Acara ini bertujuan agar masyarakat terkhusus generasi muda lebih memahami nilai-nilai jati diri bangsa yang terangkum dalam Empat Pilar MPR RI," jelas politisi senior yang akrab disapa ARW.
 
 Dalam kesempatan yang sama, Ketua PWI Bal, I GMB Dwikora Putra menyambut baik sosialisasi empat pilar MPR-RI dan bisa diterapkan di masyarakat. Terlebih, dalam situasi pandemi Covid-19 ini, perkembangan informasi berbasis digital semakin dibutuhkan.
wartawan
ARW
Category

Serangan Tikus di Tegalalang: Petani Pasrah Gagal Panen 3 Kali Musim, Merugi Tanpa Jaminan Asuransi

balitribune.co.id | Gianyar - Di tengah usaha petani mempertahankan lahan sawahnya dari alih fungsi, justru hama tikus menggerogoti. Di Subak Pujung Kaja, Desa Sebatu, Tegallaalang, Gianyar, bahkan ada petani yang mengalamai gagal panen dalam tiga musim berturut-turut. Hal ini sangat ironis, kerugian material dan inmaterial cukup siginifikan tanpa jaminan asuransi.

Baca Selengkapnya icon click

Wamen Isyana: GENTING Wujudkan Jamban Sehat untuk Keluarga Berisiko Stunting di Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka, menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mempercepat penurunan stunting. Saat meninjau dua keluarga berisiko stunting di Banjar Dinas Kebon, Desa Bukit, Kecamatan Karangasem, Wamen Isyana menyoroti peran masyarakat dan dunia usaha yang bergotong royong melalui Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (GENTING).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Danamon: #JanganKasihCelah Terhadap Ancaman Penipuan Berbasis AI Deepfake

balitribune.co.id | Jakarta - Kemajuan teknologi tidak hanya membuat hidup semakin mudah, tetapi juga memunculkan tantangan baru. Salah satu ancaman nyata yang kini semakin berkembang adalah penipuan yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI) dengan teknik deepfake yang mampu meniru wajah dan suara seseorang secara sangat realistis.

Baca Selengkapnya icon click

Akses ke Pura Dibatasi, Pansus TRAP DPRD Bali Tindaklanjuti Aduan Warga Adat Jimbaran

balitribune.co.id | Denpasar - Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi Bali segera menindaklanjuti keluhan warga Desa Adat Jimbaran, Kabupaten Badung, terkait pembatasan akses ke sembilan pura yang berada di kawasan yang dikuasai oleh PT Jimbaran Hijau (PT JH).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.