Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Petani Rumput Laut Desa Lembongan akan Dibantu Bibit, Jaring dan Mesin Konveyor

Bali Tribune/KUNKER - Dirjen Perikanan dan budidaya kunker ke Desa Lembongan.

balitribune.co.id | Semarapura - Penjabat Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika menerima Kunjungan Kerja (Kunker) Direktur Jenderal perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Tb Haeru Rahayu di Kampung Budidaya Rumput Laut, Desa Lembongan Kecamatan Nusa Penida, akhir pekan lalu. 

 

Kunjungan ini dilakukan setelah Kabupaten Klungkung yakni Desa Lembongan ditetapkan menjadi salah satu Kampung Budidaya Perikanan sesuai Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan RI nomor 111 tahun 2023.

 

Kabupaten Klungkung ditetapkan sebagai Kampung Perikanan Budidaya komoditi rumput laut karena merupakan salah satu daerah penghasil rumput laut. Seperti dilaporkan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klungkung, Anak Agung Putra Wedana, Klungkung tepatnya Kecamatan Nusa Penida memiliki potensi kampung budidaya rumput laut seluas 308 hektare yang ada di tujuh desa. Namun luas eksistensi budidaya pada tahun 2023 hanya 38,4 hektar dengan jumlah anggota budidaya sebanyak 506 orang.

 

Rumput laut yang dibudidayakan berjenis Eucheuma cottoniistrainscaul dan eucheuma spinosum. Pada tahun 2023 hasil produksinya mencapai sebanyak 1.629,19 ton. Namun para petani saat ini mengalami permasalahan dimana harga rumput laut kering hanya dihargai Rp 12.000/kg. 

 

Hal senada disampaikan oleh salah seorang petani rumput laut I Wayan Suarbawa. Pihaknya mengatakan permasalahan selama ini adalah harga rumput laut yang tidak stabil dan dibeli sangat murah yakni saat ini senilai Rp 12.000/kg oleh para pengepul. " Saat normal harganya berkisar Rp 14 - 20 ribu/kg. Namun saat covid-19 melanda, harga rumput laut bisa mencapai Rp 40-45 ribu." ujar I Wayan Suarbawa.

 

Atas kondisi tersebut pihaknya meminta bantuan pihak Kementerian supaya harga komoditas keluatan Nusa Penida ini bisa stabil. Selain itu dibutuhkan juga bantuan jaring untuk mengantisipasi serangan hama ikan dan penyu serta konfeyer untuk membantu pengeringan yang lebih maksimal. Situasi normal sebulan di Nusa Lembongan bisa memproduksi hingga 80 ton perbulan rumput laut kering. 

 

Menanggapi hal tersebut Direktur Jenderal perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Tb Haeru Rahayu langsung menebar janji manis akan segera membantu 1ton bibit rumput laut dari Situbondo dan Lombok serta akan memberikan bantuan jaring dan mesin konveyer.

 

Pj. Bupati I Nyoman Jendrika berharap kehadiran rombongan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI ini akan bisa memberikan solusi atas berbagai persoalan yang dihadapi para petani yang wilayahnya telah ditetapkan sebagai Kampung Budidaya Rumput Laut. 

 

"Kami juga akan terus berupaya berkomunikasi dengan pihak pengelola dan pemakai sehingga harga rumput laut bisa stabil, memberikan penghasilan yang baik bagi petani. Dengan bantuan mesin konveyer, diharapkan proses pengeringan juga akan lebih baik yakni bisa menghasilkan rumout laut dengan kadar air 35%. Mohon dukungan KKP dan Kementerian dalam penyediaan bibit yang akan menghasilkan rumput laut dengan kualitas lebih bagus sesuai kondisi geografis Nusa Penida," ungkap PJ Bupati Jendrika optimis.

wartawan
SUG
Category

Lestari For Kids, Komitmen Sosial BPR Lestari Bali Menutup Tahun 2025

balitribune.co.id | Denpasar - Menutup akhir tahun 2025, komitmen sosial BPR Lestari Bali kembali diwujudkan melalui program "Lestari For Kids". Lembaga keuangan ini menyalurkan lebih dari 3 ton beras kepada 36 panti asuhan yang tersebar di berbagai kabupaten dan kota di Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Tragedi di Tukad Unda, Niat Menolong Remaja Tenggelam, Seorang Pria Turut Menjadi Korban

balitribune.co.id | Semarapura - Peristiwa tragis terjadi di pusaran aliran air bendungan Sungai (Tukad) Yeh Unda, Desa Paksebali, Klungkung, pada Minggu (21/12). Dua orang dilaporkan tewas setelah terseret arus dan tenggelam di lokasi tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bantu Ringankan Beban Korban Bencana Sumatra, Suzuki Salurkan Donasi Rp300 Juta

balitribune.co.id | Jakarta - Bencana Alam banjir dan tanah longsor yang Provinsi Aceh, Sumatera Utara hingga Sumatera Barat menimbulkan kebutuhan esensial untuk pertahanan hidup sehari-hari. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mendonasikan bantuan dalam bentuk dana finansial melalui Kementerian Perindustrian Republik Indonesia (Kemenperin) . 

Baca Selengkapnya icon click

Giat Perempuan Astra di Hari Ibu, Dukung Pemberdayaan Perempuan Pesisir di Muara Angke

balitribune.co.id | Jakarta - Perempuan Astra turut berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan Bakti Sosial Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-97 Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (Kementerian PPPA RI) Perempuan Astra menyalurkan bantuan berupa ratusan paket sembako bagi masyarakat pesisir Muara Angke.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lonjakan Wisatawan Nataru, ITDC  Siapkan Manajemen Risiko

balitribune.co.id | Mangupura - Menyambut lonjakan wisatawan pada periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026, InJourney bersama InJourney Tourism Development Corporation (ITDC) memastikan kesiapan menyeluruh melalui penguatan manajemen risiko dan kesiapan operasional serta pelayanan prima di tiga kawasan pariwisata yang dikelola, yakni The Nusa Dua, The Mandalika, dan The Golo Mori.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.