Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

PKB Ke-39, Denpasar Tunjukkan Potensi Lokal

PKB
PARADE PKB - Penampilan Parade Pembukaan PKB Ke-39 Duta Kota Denpasar di Areal Monumen Perjuangan Rakyat Bali Bajra Sandi Renon, Sabtu (10/6).

BALI TRIBUNE - Pesta Kesenian Bali (PKB) Ke-39 Tahun ini dengan berbagai garapan kesenian ditampilkan sembilan kabupaten/kota dalam pagelaran parade pembukaan di Areal Monumen Perjuangan Rakyat Bali Bajra Sandi Renon, Sabtu (10/6). PKB dibuka secara resmi Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tjahjo Kumolo bersama Gubernur Bali Made Mangku Pastika.

Duta seni Kota Denpasar dalam parade pembukaan dalam kemasan garapan tari dan tabuh menunjukan potensi lokal yang ada di tengah-tengah masyarakat Kota Denpasar. Penampilan duta kesenian Kota Denpasar melibatkan ratusan seniman yang tampak disaksikan langsung Wakil Walikota I GN Jaya Negara didampingi Wakil Ketua TP PKK Kota Denpasar Ny. Antari Jaya Negara dan para budayawan Kota Denpasar.

Tema Revitalisasi Segara (laut) menjadi garapan parade duta Kota Denpasar yang bermakna menjaga kelestarian laut berserta isinya. Diperkuat 550 seniman mengawali penampilannya dengan membawa Lambang Daerah Kota Denpasar, Uparengga atau hiasan disusul barisan teruna teruni berbusana endek khas Kota Denpasar yang diiringi gambelan “Gong Suling”.

Selanjutnya disusul Tari Baris khas Kota Denpasar, gebogan kreasi janur, dirangkaikan dengan bunga bertuliskan Denpasar diusung ibu - ibu PKK Kelurahn Penatih, Kecamatan Denpasar Timur yang diiringi musik Semara Pegulingan. Pada bagian pertengahan ditampilkan tiga karya seni unggulan yakni Tari Tenggek, Tari Gambuh dan mejangeran serta tradisi Omed-omedan yang merupakan tradisi asli Desa Sesetan.

“Duta seni Kota Denpasar dibawah binaan para seniman Kota Denpasar menampilkan beragam potensi lokal yang ada, serta garapan seni tari dan tabuh,” ujar Jaya Negara usai menyaksikan penampilan duta Denpasar.

Dari penampilan ini, Jaya Negara mengharapkan masyarakat luas serta para tamu undangan yang hadir baik tingkat nasional hingga mancanegara dapat mengetahui potensi-potensi lokal masyarakat Denpasar. Tidak hanya seni tari dan tabuh namun juga ditampilkan tradisi Omed-Omedan, potensi wisata bahari di Pulau Serangan, serta mempetunjukan karya seni inovasi Pura Sakenan.

Sementara Plt Kadis Kebudayaan Kota Denpasar Ni Nyoman Sujati mengatakan, garapan Duta seni Kota Denpasar pada pawai pembukaan PKB ke-39 ini dibawakan seniman dan sekaa kesenian Desa Pakraman Penatih dan Desa Sesetan . “Seluruh garapan ini dibina para seniman Kota Denpasar diantaranya Ketut Suandita dan I Gede Arsana di bawah koordinasi Dinas Kebudayaan Kota Denpasar,” ujarnya.

wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Dukung Ketahanan Pangan, Manajemen DTW Jatiluwih Salurkan 22,8 Ton Pupuk ke 7 Tempek Subak

balitribune.co.id | Tabanan - Memasuki musim tanam pertama di bulan Januari 2026,  mulai dari Tanggal 30 Desember  2025 - 6 Januari 2026 Manajemen Operasional Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian pertanian berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Inflasi Bali 2025 Tetap Terjaga

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi Provinsi Bali sepanjang 2025 berhasil dijaga dalam rentang sasaran nasional. Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali pada 5 Januari 2026, inflasi gabungan kabupaten/kota di Bali pada Desember 2025 tercatat sebesar 0,70 persen secara bulanan (month to month/mtm), meningkat dibandingkan November 2025 yang sebesar 0,40 persen (mtm).

Baca Selengkapnya icon click

OJK Perkuat Stabilitas dan Daya Tahan Sektor Jasa Keuangan Hadapi Tantangan Global 2026

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan stabilitas Sektor Jasa Keuangan (SJK) nasional tetap terjaga di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan melemahnya kinerja ekonomi Tiongkok. Penilaian tersebut mengemuka dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan OJK yang digelar pada 24 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat Melalui Kegiatan Pengabdian Dosen Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Negara - Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu kesehatan yang krusial, Dosen Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang tentang kesehatan.

Baca Selengkapnya icon click

Pemberdayaan Kader Remaja Melalui Kesehatan dan Gizi: Inisiatif dari Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan masyarakat, khususnya di kalangan remaja, dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat yang fokus pada kader remaja di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati. Acara ini dihadiri oleh 10 kader remaja dan dibuka secara resmi oleh Kelian Desa, I Nyoman Rupadana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.