Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Polres Klungkung Tangkap 10 Pelaku Narkoba

Bali Tribune/ TERSANGKA - Kasat Narkoba AKP Dewa Gde Oka SSos beber penangkapan 10 orang tersangka kasus peredaran gelap narkoba.
Balitribune.co.id | Semarapura - Selama Operasi Antik Agung 2019 yang berlangsung dari 16 - 28 Oktober 2019, Satres Narkoba Polres Klungkung berhasil mengungkap 4 kasus narkoba dengan tersangka 10 orang. 
 
Para tersangka dan barang bukti dihadirkan Polres Klungkung di hadapan wartawan dalam ekspos kasus, Selasa (8/10) dipimpin Kasat Narkoba Polres Klungkung AKP Dewa Gde Oka SSos didamping Kasubag Humas AKP Putu Gde Ardana.
 
“Selama Operasi Antik (Anti Narkoba) Agung 2019 yang berlangsung selama 16 hari kita berhasil mengungkap 4 kasus narkoba dengan jumlah tersangka sebanyak 10 orang,” ujar Kasat Narkoba AKP Dewa Gde Oka.
 
Menurutnya, pengungkapan kasus peredaran gelap narkoba ini berdasarkan hasil penyelidikan 4 gelombang tahap pengungkapan. Pertama, berhasil menangkap tersangka I Nengah Putu Iwantara alias Bedus, tanggal 14 September 2019. Tersangka ditangkap di pinggir Jalan Raya Bay Pass Ida Bagus Mantra saat sedang mengambil tempelan narkoba jenis sabu. Bedus merupakan residivis kasus narkoba yang sebelumnya pernah ditangkap dalam kàsus yang sama dan sudah selesai menjalani hukuman di Rutan Klungkung.
 
Selanjutnya aparat berhasil menangkap tersangka lainnya I Kadek Astika alias Goyoh dan I Wayan Swastika alias Dolit. Goyoh dan Dolit merupakan warga Subagan, Karangasem. Keduanya merupakan target Operasi Antik Agung 2019.
 
Selanjutnya gelombang ketiga, polisi berhasil menangkap 4 tersangka diawali pada Selasa (24/9) sekira pukul 02.10 Wita, keempat orang tersebut ditemukan sedang nongkrong di warung lalapan simpang empat Bubun - Jalan Kecubung - Klungkung. Setelah dilakukan pemeriksaan dan interogasi di TKP keempatnya mengakui bahwa mereka menggunakan narkoba jenis ganja yang diperoleh dengan cara membeli dari temannya di Peliatan, Ubud, Gianyar.
 
Keempat tersangka yang ditangkap yakni Jamaludin alias Jamal (22) alamat Jalan Werkudara Lingkungan Pande, Klungkung, Ahmad Haiqal alias Iqal ( 20) pelajar, alamat Kampung Gelgel Desa Gelgel, Klungkung, berikutnya Ivan (18) alamat Jalan Werkudara Gg 3 Lingkungan Pande,  Klungkung dan  Ryan (16), alamat Jalan Werkudara Lingkungan Pande, Klungkung.
 
Penangkapan gelombang ke-4 dengan tersangka Anggi Setiawan Dalimunte  alias Anggi (25), alamat Medan Area Kecamatan Medan Kota Medan, Sumut, namun berdomisili /kost di Peliatan, Ubud, Reza Aldiansyah Siregar alias Reza (26), alamat Jalan Mawar Raya No 9 Medan, Sumut, berdomisili /kost di Peliatan, Ubud, Anggi Indra Pratama alias Anggi (27), alamat Jalan Perkutut Gang Buntu No 22 Medan, Sumut berdomisili /kost di Peliatan, Ubud, Gianyar.
 
Dari 4 gelombang penangkapan kasus narkoba tersebut, Satres Narkoba Polres Klungkung berhasil menangkap 10 orang tersangka dengan total barang bukti narkoba yang berhasil diamankan sebanyak 2 paket dengan berat 0.68 gr brutto atau 0,40  gr netto dan ganja dengan berat 17,48 gr brutto atau 9,25 gr netto. 
 
“Selain barang bukti berupa narkotika jenis sabu dan ganja penyidik juga menyita beberapa HP yang ada bukti elektronik transaksi narkoba,” beber Dewa Gde Oka. 
 
wartawan
Ketut Sugiana
Category

BRI Region 17 Denpasar Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97

balitribune.co.id | Denpasar - Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 yang mengusung tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Region 17/ Denpasar menyelenggarakan upacara bendera yang berlangsung khidmat di Aula Kantor BRI Region 17/ Denpasar, Selasa (28/10).

Baca Selengkapnya icon click

DPRD Bangli Soroti APBD 2026, Pentingnya Transparansi dan Efisiensi Anggaran

balitribune.co.id | Bangli - Fraksi- Fraksi  DPRD Bangli memberikan pandangan umum terhadap  Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bangli Tahun Anggaran 2026 pada, Senin (27/10). Dalam pandangan umum tersebut, fraksi-fraksi DPRD Bangli menyampaikan apresiasi dan saran  terhadap rancangan APBD yang disampaikan oleh Pemerintah Daerah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wujudkan Keamanan Data, Klungkung Kini Miliki Aplikasi Kiwa Tengen

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria kini bisa bernapas lega dengan kondisi saat ini, dimana Klungkung kini susah memiliki aplikasi keamanan data Pemda Klungkung dengan nama beken  Tiwa Tengen. Hal itu terwujud pada Jumat (24/10/2025), Bupatu Satria didampingi Kepala Dinas Komunikaai dan Informasi I Wayan Sudiarsa meluncurkan program inovasi Kiwa Tengen.

Baca Selengkapnya icon click

Tim Satgas Pangan Polda Bali Beri Teguran Dua Pedagang Beras

balitribune.co.id | Denpasar - Guna menjaga stabilitas harga pangan di Provinsi Bali, Polda Bali bersinergi dengan Bulog Provinsi Bali dan instansi terkait kembali menggelar sidak ke pasar tradisional khususnya pedagang beras di Pasar Badung, Senin (27/10/2025) pagi. Kegiatan ini dipimpin Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Bali AKBP William Wilman Sitorus didampingi Manager Bisnis Bulog Provinsi Bali, 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Aktivitas Illegal Logging di Jembrana Terungkap Lagi

balitribune.co.id | Negara - Kendati permasalahan kerusakan hutan menjadi sorotan dan perhatian serius semua pihak, namun kasus pembalakan liar (illegal logging) masih saja terjadi. Seperti kasus penebangan kayu hutan di wilayah Jembrana yang berhasil diungkap aparat Kepolisian. Bahkan pelakunya merupakan residivis kasus serupa yang sudah sempat menjalani hukuman.

Baca Selengkapnya icon click

Gerakan Ny. Mas Parwata Lawan Buta Huruf di Karangasem dengan Mobil Perpustakaan Keliling

balitribune.co.id | ​Amlapura - Kasus siswa kelas IV hingga kelas VI SD yang belum lancar membaca menjadi alarm serius bagi dunia pendidikan di Karangasem. Keterbatasan koleksi buku di perpustakaan sekolah menambah pelik masalah literasi ini. Menanggapi tantangan tersebut, Pokja 2 Tim Penggerak PKK Kabupaten Karangasem bergerak dengan inisiatif yang terpadu. Dipimpin oleh Ny.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.