Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Prestasi Dunia Inspirasi Lokal, BPBD Badung: FPRB Tanjung Benoa, Bukti Nyata Sinergi Membangun Desa Tangguh Bencana

BPBD Badung
Bali Tribune / INSPIRASI - FPRB Tanjung Benoa meraih panggung dunia di Hyderabad, India. BPBD Badung menyebut prestasi ini sebagai inspirasi lokal untuk desa tangguh bencana

balitribune.co.id | Mangupura - Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kelurahan Tanjung Benoa kembali mengharumkan nama Kabupaten Badung di kancah internasional.

FPRB Tanjung Benoa diundang sebagai pembicara dalam First Conference of Ocean Decade Tsunami Programme (ODTP) pada 10–11 November 2025 serta International Tsunami Symposium 2025 pada 12–14 November 2025 di Hyderabad, India.

Kehadiran mereka menjadi bukti capaian besar komunitas lokal yang konsisten membangun ketangguhan bencana berbasis masyarakat.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Badung, Wayan Darma menyampaikan apresiasi mendalam atas pencapaian tersebut. Dalam pernyataan resminya, ia menegaskan bahwa prestasi ini merupakan kebanggaan seluruh masyarakat Badung.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Badung dan seluruh jajaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), saya menyampaikan apresiasi dan kebanggaan yang setinggi-tingginya atas keberhasilan Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kelurahan Tanjung Benoa diundang sebagai pembicara dalam ODTP dan International Tsunami symposium 2025 di hyderabad India,” ungkapnya.

Menurutnya, keterlibatan FPRB Tanjung Benoa dalam forum internasional adalah sebuah kehormatan luar biasa. Hal ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi masyarakat Tanjung, tetapi juga bagi seluruh warga Kabupaten Badung dan Indonesia.

"Keberhasilan ini bukanlah sebuah kebetulan, melainkan puncak dari perjalanan panjang sinergi dan pembinaan yang kami jalin sejak tahun 2012. BPBD Badung, sejak awal, mempercayai bahwa kunci ketangguhan bencana sesungguhnya terletak pada pemberdayaan masyarakat. Kami tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi yang terpenting adalah membangun kapasitas dan kesadaran di tingkat akar rumput. FPRB Tanjung Benoa adalah mitra strategis kami dalam mewujudkan visi ini," kata Wayan Darma.

Melalui pendekatan Multi-Helix, lanjut mantan Camat Petang ini, pihaknya bersama-sama dengan Pemerintah Kelurahan Tanjung Benoa, BMKG, pihak swasta di sektor pariwisata, akademisi, dan seluruh elemen masyarakat, terus-menerus melakukan pelatihan, simulasi, dan edukasi mitigasi bencana. Kerja keras kolektif inilah yang membuahkan hasil gemilang saat Kelurahan Tanjung Benoa ditetapkan sebagai desa pertama di Indonesia yang meraih pengakuan "Tsunami Ready Community" dari UNESCO pada tahun 2022.

Partisipasi FPRB Tanjung Benoa di forum global ini membawa pesan yang sangat kuat: bahwa pengakuan internasional harus dijaga dengan mitigasi yang berkelanjutan, dan bahwa kesiapsiagaan bencana mampu berdampak positif bahkan pada sektor vital seperti pariwisata.

FPRB Tanjung Benoa telah menjadi duta, membuktikan kepada dunia bahwa komunitas lokal dengan dukungan pemerintah yang tepat mampu menjadi teladan dalam ketangguhan bencana.

Wayan Darma menegaskan bahwa keberhasilan Tanjung Benoa adalah modul sukses yang akan direplikasi di wilayah-wilayah lain di Kabupaten Badung.

Keberhasilan ini juga menjadi bukti nyata bahwa melalui kebersamaan, gotong royong, dan komitmen yang kuat dari semua pihak, cita-cita untuk mewujudkan nihil korban jiwa saat bencana terjadi bukanlah sekadar mimpi, melainkan sebuah target yang dapat dicapai.

"Kami ucapkan selamat kepada FPRB Tanjung Benoa dan seluruh mitra yang telah berkontribusi. Teruslah menjadi inspirasi dan garda terdepan dalam membangun masyarakat yang aman, tangguh, dan berkelanjutan," pungkasnya. 

wartawan
ANA
Category

Sentralisasi Kendaraan Dinas, Langkah Berani Bupati Kembang Jaga Stabilitas Fiskal Jembrana

balitribune.co.id | Negara - Menghadapi tantangan keterbatasan fiskal daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana mengambil langkah berani dengan menerapkan kebijakan Sentralisasi Kendaraan Dinas. Strategi ini dirancang untuk memangkas belanja operasional yang tidak mendesak dan memastikan setiap aset daerah bekerja secara maksimal untuk pelayanan masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Sanjaya Resmikan Graha Yadnya Sanjayaning Singasana Desa Adat Kota Tabanan

balitribune.co.id | Tabanan - Sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap pelestarian adat, budaya, serta penguatan sarana upacara keagamaan di wilayah Kabupaten Tabanan, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menghadiri undangan ngupasaksi Upacara Pemelaspasan Gedung Graha Yadnya Sanjayaning Singasana Desa Adat Kota Tabanan, Selasa (13/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Honda Care Bali Siap Layani Konsumen, Hubungi Call Center 1500989 & 0361-438008

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali terus memperkuat komitmennya dalam memberikan layanan purna jual terbaik bagi konsumen sepeda motor Honda melalui kehadiran Honda Care (Customer Assistance & Road Emergency). Layanan ini dihadirkan untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi konsumen, baik saat mengalami kendala di jalan maupun saat membutuhkan perawatan sepeda motor di rumah.

Baca Selengkapnya icon click

20 Member HAI Badung Chapter Ikuti Touring "Ridevolution 6.0" ke Mojokerto

balitribune.co.id | Denpasar – Semangat kebersamaan dan persaudaraan lintas daerah kembali ditunjukkan oleh komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Badung Chapter melalui partisipasi dalam Touring Anniversary HAISC Honda ADV Indonesia Surabaya Chapter bertajuk “Ridevolution 6.0”.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

69 Water Meter di Badung Selatan Raib, Perumda Tirta Mangutama Perketat Pengamanan

balitribune.co.id | Mangupura - Puluhan Water Meter (WM) milik Perumda Air Minum Tirta Mangutama Kabupaten Badung (PDAM) dilaporkan hilang dicuri di wilayah Badung Selatan. Raibnya water meter ini sontak membuat resah warga setempat. Pasalnya, kehilangan ini terjadi dalam jumlah banyak dan ditengah krisis air melanda wilayah Badung selatan.

Baca Selengkapnya icon click

Sebut Pasal "Ngawur", Kakanwil BPN Bali Made Daging Praperadilkan Kapolda Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Setelah menyandang status tersangka atas dugaan penyalahgunaan wewenang jabatan, Kepala Kanwil Pertanahan Provinsi Bali, I Made Daging, A.Ptnh, MH melakukan perlawanan dengan mempraperadilkan Kapolda Bali atas penetapan dirinya sebagai tersangka. Kepastian ini disampaikan kuasa hukumnya, Gede Pasek Suardika kepada wartawan di Denpasar, Selasa (13/1). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.