Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Prestasi Dunia Inspirasi Lokal, BPBD Badung: FPRB Tanjung Benoa, Bukti Nyata Sinergi Membangun Desa Tangguh Bencana

BPBD Badung
Bali Tribune / INSPIRASI - FPRB Tanjung Benoa meraih panggung dunia di Hyderabad, India. BPBD Badung menyebut prestasi ini sebagai inspirasi lokal untuk desa tangguh bencana

balitribune.co.id | Mangupura - Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kelurahan Tanjung Benoa kembali mengharumkan nama Kabupaten Badung di kancah internasional.

FPRB Tanjung Benoa diundang sebagai pembicara dalam First Conference of Ocean Decade Tsunami Programme (ODTP) pada 10–11 November 2025 serta International Tsunami Symposium 2025 pada 12–14 November 2025 di Hyderabad, India.

Kehadiran mereka menjadi bukti capaian besar komunitas lokal yang konsisten membangun ketangguhan bencana berbasis masyarakat.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Badung, Wayan Darma menyampaikan apresiasi mendalam atas pencapaian tersebut. Dalam pernyataan resminya, ia menegaskan bahwa prestasi ini merupakan kebanggaan seluruh masyarakat Badung.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Badung dan seluruh jajaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), saya menyampaikan apresiasi dan kebanggaan yang setinggi-tingginya atas keberhasilan Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kelurahan Tanjung Benoa diundang sebagai pembicara dalam ODTP dan International Tsunami symposium 2025 di hyderabad India,” ungkapnya.

Menurutnya, keterlibatan FPRB Tanjung Benoa dalam forum internasional adalah sebuah kehormatan luar biasa. Hal ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi masyarakat Tanjung, tetapi juga bagi seluruh warga Kabupaten Badung dan Indonesia.

"Keberhasilan ini bukanlah sebuah kebetulan, melainkan puncak dari perjalanan panjang sinergi dan pembinaan yang kami jalin sejak tahun 2012. BPBD Badung, sejak awal, mempercayai bahwa kunci ketangguhan bencana sesungguhnya terletak pada pemberdayaan masyarakat. Kami tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi yang terpenting adalah membangun kapasitas dan kesadaran di tingkat akar rumput. FPRB Tanjung Benoa adalah mitra strategis kami dalam mewujudkan visi ini," kata Wayan Darma.

Melalui pendekatan Multi-Helix, lanjut mantan Camat Petang ini, pihaknya bersama-sama dengan Pemerintah Kelurahan Tanjung Benoa, BMKG, pihak swasta di sektor pariwisata, akademisi, dan seluruh elemen masyarakat, terus-menerus melakukan pelatihan, simulasi, dan edukasi mitigasi bencana. Kerja keras kolektif inilah yang membuahkan hasil gemilang saat Kelurahan Tanjung Benoa ditetapkan sebagai desa pertama di Indonesia yang meraih pengakuan "Tsunami Ready Community" dari UNESCO pada tahun 2022.

Partisipasi FPRB Tanjung Benoa di forum global ini membawa pesan yang sangat kuat: bahwa pengakuan internasional harus dijaga dengan mitigasi yang berkelanjutan, dan bahwa kesiapsiagaan bencana mampu berdampak positif bahkan pada sektor vital seperti pariwisata.

FPRB Tanjung Benoa telah menjadi duta, membuktikan kepada dunia bahwa komunitas lokal dengan dukungan pemerintah yang tepat mampu menjadi teladan dalam ketangguhan bencana.

Wayan Darma menegaskan bahwa keberhasilan Tanjung Benoa adalah modul sukses yang akan direplikasi di wilayah-wilayah lain di Kabupaten Badung.

Keberhasilan ini juga menjadi bukti nyata bahwa melalui kebersamaan, gotong royong, dan komitmen yang kuat dari semua pihak, cita-cita untuk mewujudkan nihil korban jiwa saat bencana terjadi bukanlah sekadar mimpi, melainkan sebuah target yang dapat dicapai.

"Kami ucapkan selamat kepada FPRB Tanjung Benoa dan seluruh mitra yang telah berkontribusi. Teruslah menjadi inspirasi dan garda terdepan dalam membangun masyarakat yang aman, tangguh, dan berkelanjutan," pungkasnya. 

wartawan
ANA
Category

Cegah Penipuan Digital, Danamon Himbau Masyarakat Bijak Bermedia Sosial

balitribune.co.id | Jakarta - PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) sebagai bank yang berorientasi pada nasabah dan sebagai penyedia solusi finansial terpercaya menyadari penggunaan media sosial yang tidak bijaksana dapat membuka celah terjadinya tindak kejahatan siber.

Baca Selengkapnya icon click

Jadi Pioner, QJ Riders Chapter Bali Diresmikan

balitribune.co.id | Gianyar - Pemilik QJ MOTOR wilayah Bali mendeklarasikan wadah komunitas QJ Riders Chapter  Bali  pada Sabtu (22/11/2025) di Muwa Little Garden, Ubud. Terbentuknya chapter ini menunjukkan bahwa pengguna QJMOTOR di Bali terus berkembang, sekaligus menjadi simbol loyalitas mereka terhadap merek yang selama ini dikenal dengan karakter uniknya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Veda dan Ramadhipa Siap Tutup Musim 2025 dengan Hasil Gemilang di Valencia

balitribune.co.id | Jakarta – Dua pebalap muda Astra Honda Racing Team (AHRT), Veda Ega Pratama dan Muhammad Kiandra Ramadhipa siap menutup musim 2025 dengan hasil gemilang di putaran terakhir JuniorGP dan European Talent Cup (ETC) yang akan digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, 22-23 November.

Baca Selengkapnya icon click

Proyek Lift Kaca Dihentikan, Warga Desa Adat Kecewa

balitribune.co.id | Semarapura - Warga Desa Adat Dwi Kukuh Lestari, Desa Bunga Mekar, Nusa Penida, Klungkung kecewa dengan dihentikannya proyek lift kaca oleh Gubernur Wayan Koster. Penghentian itu juga sebagai pukulan bagi warga adat karena proyek tersebut awalnya disebut-sebut menjadi salah satu inovasi akses wisata di kawasan Pantai Kelingking.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Akomodir Masukan Fraksi-fraksi, DPRD Badung Apresiasi Langkah Bupati Rancang APBD 2026 Lebih Realistis

balitribune.co.id | Mangupura - DPRD Badung, Senin (24/11) menggelar rapat paripurna untuk mengambil keputusan terhadap empat Rancangan Perarutan Daerah (Ranperda).

Meliputi Ranperda tentang APBD Badung tahun anggaran 2026, Ranperda tentang pemerinan insentif dan/atau kemudahan penanaman modal, Ranperda tentang fasilitasi perlindungan kekayaan intelektual, dan Ranperda tentang perlindungan dan penertiban hewan pembawa rabies.

Baca Selengkapnya icon click

Perayaan Puncak “ManguCita” HUT ke-16 Kota Mangupura, Bupati Adi Arnawa dan Wabup Bagus Alit Sucipta Ajak Masyarakat Membangun Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa bersama Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menghadiri langsung puncak perayaan HUT Ke-16 Kota Mangupura, bertempat di Lapangan Puspem Mangupraja Mandala, Sabtu (22/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.