Putri Wapres Kunjungi UKM di Desa Penarungan | Bali Tribune
Diposting : 27 August 2020 03:00
I Made Darna - Bali Tribune
Bali Tribune/KUNJUNGI UKM - Putri Wakil Presiden RI, Dr Hj Siti Ma'rifah Ma'ruf Amin, MM, MH mengunjungi usaha kecil menengah (UKM) binaan Nasional Silaturahim Haji dan Umroh Indonesia (SAHI) Provinsi Bali di CV Madin Pratama Dutta di Jl Gn. Batukaru No 7, Banjar Dajan Peken, Penarungan, Mengwi, Badung, Selasa (25/8/2020).
Balitribune.co.id | Mangupura - Putri Wakil Presiden RI, Dr Hj Siti Ma'rifah Ma'ruf Amin, MM, MH mengunjungi usaha kecil menengah (UKM) binaan  Nasional Silaturahim Haji dan Umroh Indonesia (SAHI)  Provinsi Bali di CV Madin Pratama Dutta di Jl. Gn. Batukaru No. 7, Banjar Dajan Peken, Penarungan, Mengwi, Badung, Selasa (25/8/2020).
 
Kunjungan ke UKM yang bergerak di bidang garmen dan tekstil ini diharapkan bisa mendorong dan menumbuhkembangkan para UKM di Bali khususnya Badung sebagai penggeliat ekonomi ditengah mewabahnya Pandemi Covid-19.
 
Siti Ma'rifah menyatakan kunjungan ini adalah salah satu upaya pemulihan ekonomi untuk bangkit dari Pandemi Covid-19. Kunjungannya ini membawa misi untuk memberdayakan ekonomi kerakyatan dengan sinergitas pemerintah.
 
“Yang kami harapkan ada tindaklanjut pemerintah dalam meningkatkan ekonomi kerakyatan salah satunya meningkatkan UKM,” ujarnya. Turut mendampingi kunjungan ke Desa Penarungan itu adalah istri Bupati Badung Ny. Seniasih Giri Prasta, Ketua DPW SAHI Bali H. Kusnan dan Ketua V DPP SAHI  sekaligus Asisten Pribadi Putri Wakil Presiden RI, Bpk. Haji Muhammad Eko Suprianto, SQ, SPdi, MM.
 
Lebih lanjut dikatakan bahwa Bali memiliki potensi yang luar biasa dalam pengembangan UKM, pasalnya didukung oleh alam dan SDM. Oleh karena itu, pihaknya selaku Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) SAHI meminta Pemerintah Kabupaten Badung terus menggenjot UKM yang ada.
 
“Inovasi yang harus ditingkatkan sekarang. Bagaimana cara mengelola Sumber Daya Alam itu.  Karena kedepan UKM itu akan berkembang. Bahkan  kebutuhan masyarakat akan industri akan meningkat,” tegasnya sembari berharap setiap daerah di Indonesia kedepannya harus memilik produk-produk khusus.
 
“Ekonomi harus bangkit dari keterpurukan akibat dampak Corona. Untuk itu kita dorong pemerintah membantu para UMKM dan kedepan harapan kami setiap daerah memiliki produk unggulan masing-masing,” katanya Siti Ma'rifah. 
 
Setelah mengunjungi UKM di Desa Penarungan, Putri Pertama Wapres Ma'aruf Amin ini juga berkunjung ke Puspem Badung yang  diterima langsung Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta dan Wabup Ketut Suiasa beserta pejabat Badung.