Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Rai Mantra Serahkan Bantuan kepada Warga Kurang Mampu

Bali Tribune/ Walikota Denpasar, IB. Rai Dharamawijaya Mantra didampingi Ketua K3S Ny. IA Selly Dharmawijaya Mantra menyerahkan bantuan kepada Rumah Tangga Miskin (RTM) atau masyarakat kurang mampu yang berada di wilayah Kelurahan Padangsambian, Senin (19/10).
Balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, IB. Rai Dharamawijaya Mantra didampingi Ketua K3S Ny. IA Selly Dharmawijaya Mantra menyerahkan bantuan kepada Rumah Tangga Miskin (RTM) atau masyarakat  kurang mampu yang berada di wilayah Kelurahan Padangsambian, Senin (19/10).
 
RTM tersebut yakni, I Wayan Sudana (67) yang sebelumnya bekerja serabutan mengalami stroke sehingga hanya bisa terbaring lemas di tempat tidur. Sedangkan anaknya yang merupakan tulang punggung keluarga berada di luar daerah untuk bekerja. Melihat kondisi warganya yang memprihatinkan tersebut Walikota Denpasar, IB. Rai Dharamawijaya Mantra didampingi Ketua K3S Ny. IA Selly Dharmawijaya Mantra mengunjungi langsung ke kediaman RTM tersebut. Dalam kesempatan tersebut juga diserahkan bantuan berupa sembako, alat-alat Kesehatan serta uang tunai.
 
Walikota Denpasar, IB. Rai Dharamawijaya Mantra mengatakan bantuan  ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kota Denpasar kepada warganya yang nantinya diharapkan dapat meringankan beban dan berbagi antar sesama. Selain itu di masa pandemi sekarang ini dirinya mengajak masyarakat untuk terus menjaga Kesehatan dan selalu menerapkan protokol Kesehatan.
 
“Mudah-mudahan  paket sembako serta bantuan yang diberikan ini bisa bermanfaat dengan baik dan meringankan beban penderitaan Wayan Sudana dan keluarga,” ujar Rai Mantra.
 
Sementara Ketua K3S Ny. IA Selly Dharmawijaya Mantra mengatakan ini merupakan kegiatan rutin K3S Denpasar tidak saja menyerahkan bantuan alat kesehatan kepada lansia dan Penyandang Disabilitas, namun juga menyasar RTM dengan menyerahkan bantuan sembako.
 
Denpasar sebagai Ibu Kota Provinsi Bali dimana penduduknya sangat heterogen tentunya memiliki berbagai permasalahan sosial. Lewat peran K3S Denpasar sebagai mitra Pemerintah Kota Denpasar dalam menangani berbagai permasalahan sosial tidak terlepas dari peran serta pihak swasta melalui dana Coorporate Social Responsibility (CSR) yang melibatkan peran serta perbankan maupun BUMN di Kota Denpasar. “Dalam setiap penyerahan bantuan kami berharap dapat meringankan beban mereka,” ujar Ny.Selly Dharmawijaya Mantra.
 
Sementara istri Wayan Sudana Sang Ayu Putu Muliati (57) mengaku senang bisa mendapatkan bantuan ini. “Saya atas nama pribadi dan keluarga mengucapakan banyak terima kasih kepada K3S dan Pemerintah Kota Denpasar karena telah memberikan batuan ini. Bantuan ini sangat sangat  bermanfaat dan meringankan kami terutama untuk kebutuhan pangan sehari hari,” kata Sang Ayu Muliati lirih. 
wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Bank BPD Bali Ingatkan Nasabah Waspadai Penipuan Digital, dari Undian Palsu hingga Video AI

balitribune.co.id | Denpasar - Maraknya kejahatan siber dengan berbagai modus kian meresahkan masyarakat. Bank BPD Bali pun angkat suara dengan mengimbau nasabah dan masyarakat luas untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap beragam bentuk penipuan digital yang belakangan sering mengatasnamakan Bank BPD Bali maupun lembaga resmi lainnya.

Baca Selengkapnya icon click

Pelaporan SPT Awal Tahun Melejit, Coretax DJP Mulai Diminati Wajib Pajak

balitribune.co.id | Jakarta - Baru memasuki tiga hari pertama tahun 2026, tingkat kepatuhan Wajib Pajak dalam melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan menunjukkan lonjakan tajam. Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat, hingga Jumat (3/1) pukul 10.06 WIB, sebanyak 8.160 Wajib Pajak telah menyampaikan SPT Tahunan Tahun Pajak 2025 melalui sistem Coretax.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

OJK Buka Perdagangan Bursa 2026, Pasar Modal Diarahkan Perkuat Integritas hingga Ekonomi Hijau

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membuka tahun perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) 2026 dengan menegaskan arah kebijakan pasar modal yang semakin strategis. Fokus utama diarahkan pada penguatan integritas pasar, pendalaman likuiditas, perluasan basis investor institusi, hingga percepatan pembangunan ekosistem ekonomi hijau melalui bursa karbon.

Baca Selengkapnya icon click

Satu Tahun Pantau Proyek di Kerobokan, WNA Malaysia Diduga Bekerja Tanpa Izin Resmi

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Malaysia berinisial Is Bin M diduga menjadi kontraktor tanpa izin mengerjakan proyek properti di seputaran Jalan Dewi Saraswati Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung ternyata menggunakan visa C18.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Peringati HUT Satpam ke-45, Polda Bali Helat "Security Fun Run"

balitribune.co.id | Denpasar - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 Satuan Pengaman (Satpam) Tahun 2025, Polda Bali melalui Direktorat Binmas menggelar "Security Fun Run" di Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Minggu (4/1). Security Fun Run yang merupakan puncak dari rangkaian syukuran perayaan HUT ke-45 Satpam Tahun 2025 ini diikuti 531 peserta. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.