Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Salurkan Kendaraan Pengangkut Sampah, BRI Dukung Pengelolaan Lingkungan di Kabupaten Gianyar

BRI
Bali Tribune / BANTUAN - BRI Region 17/ Denpasar menyalurkan bantuan berupa dua unit kendaraan pengangkut sampah kepada Pemerintah Kabupaten Gianyar, sebagai dukungan terhadap pengelolaan lingkungan

balitribune.co.id | Gianyar - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk  Region 17/ Denpasar melalui program BRI Peduli Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan berupa dua unit kendaraan pengangkut sampah kepada Pemerintah Kabupaten Gianyar, beberapa waktu lalu. Bantuan tersebut sebagai dukungan terhadap pengelolaan lingkungan berbasis masyarakat serta penguatan fasilitas Tempat Pengolahan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS 3R).

Bantuan tersebut terdiri dari 1 unit mobil pengangkut sampah yang akan difungsikan oleh TPS 3R Bumi Ayu, Desa Bakbakan, Kabupaten Gianyar, serta 1 unit sepeda motor pengangkut sampah yang akan digunakan untuk mendukung operasional TPS 3R Tirta Empul, Desa Manukaya, Kabupaten Gianyar.

Penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari komitmen BRI dalam mendukung pembangunan berkelanjutan, khususnya pada aspek pelestarian lingkungan hidup dan peningkatan kualitas hidup masyarakat melalui pengelolaan sampah yang lebih efektif dan berkelanjutan.

Melalui program BRI Peduli TJSL, BRI secara konsisten mendorong kolaborasi dengan pemerintah daerah dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, serta bernilai ekonomi. Keberadaan kendaraan pengangkut sampah ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan sampah di tingkat desa sekaligus mendukung optimalisasi operasional TPS 3R.

Regional CEO BRI Region 17/Denpasar, Hery Noercahya, menyampaikan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan wujud nyata komitmen BRI dalam mendukung pengelolaan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat di daerah. "Melalui program BRI Peduli TJSL, BRI berkomitmen untuk terus berkontribusi nyata dalam mendukung pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan. Bantuan kendaraan pengangkut sampah ini kami harapkan dapat meningkatkan efektivitas operasional TPS 3R di Kabupaten Gianyar, sekaligus mendorong kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pengelolaan sampah yang bertanggungjawab. BRI akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan,” ujar Hery.

Sementara itu, Asisten Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten Gianyar, I Ketut Pasek Lanang Sadia, menyampaikan apresiasinya atas dukungan BRI melalui program BRI Peduli TJSL. "Pemerintah Kabupaten Gianyar menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada BRI atas bantuan kendaraan pengangkut sampah ini. Bantuan tersebut sangat bermanfaat dalam mendukung pengelolaan sampah berbasis TPS 3R di desa, serta sejalan dengan upaya pemerintah daerah dalam menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan. Kami berharap sinergi antara BRI dan Pemerintah Kabupaten Gianyar dapat terus terjalin dengan baik kedepannya,” ungkapnya.

Kedepan, BRI akan terus menghadirkan berbagai program TJSL yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat, pelestarian lingkungan, serta penciptaan nilai sosial berkelanjutan yang sejalan dengan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG).

wartawan
YUE
Category

Puspa Negara Apresiasi Langkah Bupati Badung Naikkan Dana Ogoh-Ogoh Jadi Rp40 Juta Buat Sekaa Teruna

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi Gerindra DPRD Kabupaten Badung memberikan apresiasi atas kebijakan Bupati Badung meningkatkan bantuan dana kreativitas ogoh-ogoh untuk sekaa teruna/yowana dari sebelumnya Rp25 juta menjadi Rp 40 juta pada tahun 2026.

Menurut Gerindra Badung peningkatan jumlah bantuan ini sejalan dengan visi memperkuat peran pemuda sebagai pewaris budaya, pengembang kreativitas, serta penjaga kearifan lokal di Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

ALFI Bali Dukung Kebijakan Zero ODOL, Siap Kawal Uji Coba Nasional

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah pusat berencana memulai uji coba pelarangan Over Dimension Over Load (ODOL) pada 2026 sebelum diberlakukan mandatory pada 2027. Kebijakan ini mendapat dukungan penuh dari Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) Bali yang menilai program zero ODOL sebagai langkah strategis untuk memperbaiki ekosistem transportasi logistik nasional.

Baca Selengkapnya icon click

TPA Suwung Tutup Total, Walikota dan Bupati Diminta Siap

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar dan Kabupaten Badung diminta setop membuang sampah ke Suwung Denpasar. Kedua kepala daerah agar segera mengoptimalkan Tebe modern, 

Tempat Pengolahan Sampah (TPS) 3R, Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST), mesin pencacah dan dekomposer dan pengelolaan sampah berbasis sumber.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tingkatkan Upaya Pengumpulan Botol Bekas Pakai Melalui Recycle Me 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Program daur ulang botol plastik PET di tahun 2025 atau Recycle Me cakupannya diperluas melalui kemitraan dengan Yayasan Mahija Parahita Nusantara dan BenihBaik.com. Kolaborasi ini memberikan dukungan penting bagi para pahlawan daur ulang (pemulung), termasuk program pengembangan keterampilan serta pelatihan pengelolaan sampah organik berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click

Bali Kekurangan Terapis Spa, BSWA Tingkatkan Kesehatan Mental Terapis

balitribune.co.id | Nusa Dua - Bali Spa and Wellness Association (BSWA) memandang penting kesehatan mental bagi para terapis spa. Pasalnya, para terapis ini akan berhubungan langsung dengan wisatawan yang ingin merasakan aktivitas kebugaran atau Wellness saat berlibur di Bali. Sebelum memberikan terapi kepada wisatawan, para terapis harus memastikan kesehatan mentalnya. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.