Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Sejumlah Mantan Anggota DPRD Bangli Merapat ke Paket SUTA

Bali Tribune/ DISKUSI - Suasana diskusi di rumah relawan paket SUTA di LC Uma Aya, Kelurahan Kawan Bangli.

Balitribune.co.id | Bangli - Dukungan terhadap paket calon bupati Bangli I Made Subrata dan Ngakan Kutha Parwata (SUTA) mengalir bagaikan air. Setelah dukungan datang dari beberapa tokoh masyarakat, dukungan juga datang dari para mantan anggota DPRD Bangli. Beberapa mantan anggota DPRD Bangli tampak menghadiri peresmian rumah  relawan di LC Uma Aya, Kelurahan Kawan, Bangli, Senin (9/3). Menurut Ngakan Kutha Parwata ada beberapa mantan anggota DPRD Bangli yang menyatakan komitmenya untuk mendukung perjuangan  paket SUTA. Poltisi asal Bangbang ini menyebutkan nama-nama dari mantan anggota DPRD Bangli yakni Nengah Sugiman (Hanura), Dewa Sang Wedana (PDIP) I Dewa Made Oka (Gerindra), Wayan Gelgel Wesnawa  dan Ida Bagus Manuaba (PKPI)  Gde Koyan Eka Putra (Golkar), dan Dewa Anom Suta (Demokrat). Sebut Kutha Parwata dengan masuknya dukungan dari berbagai kalangan, baik itu dari masyarakat biasa, tokoh masyarakat dan tokoh politik tentu akan menambah wawasan untuk menghadapi Pilkada nanti. “Kami juga akan melakukan komunikasi dengan tokoh- tokoh poltik senior selain untuk meminta restu juga meminta bingbingan dan dukungan dari yang kami tuakan,” kata Ngakan Kutha Parwata. Sementara itu terkait rumah relawan murni gerakan bersama, yang berasal berbagai kalangan atau latar belakang. Rumah relawan ini akan tempat berkumpul untuk menyampaikan aspirasi-aspirasi. "Aspirasi yang muncul bisa menjadi masukan untuk membangun Bangli ke depanya," sambungnya.  I Made Subrata mengatakan aspirasi yang muncul dari relewan tentunya akan godok oleh tim bentukan partai. "Dari aspirasi yang masuk, ada yang menjadi skala prioritas dan masuk visi dan misi," ujarnya. Diakui, untuk sementara sudah ada beberapa masukan dari para relewan, seperti soal patiwisata, pertanian.  Ditambahkan pula, tim relawan nantinya juga akan dibentuk di masing-masing kecamatan. Namun tentu menunggu turunnya rekomendasi partai. "Tidak hanya tim relawan, nantinya akan akan tim pemenangan yang akan di bentuk oleh partai, dan tim pemenangan terstruktur," imbuhnya. Ketua tim relawan dan juga mantan anggota DPRD Bangli I Wayan Gelgel Wisnawa mengatakan setelah tim relawan kabupaten terbentuk, nantinya akan dilanjutkan di masing-masing desa. Menurut Gelgel Wisnawa, relawan di kecamatan hingga desa dibentuk setelah rekomendasi turun. "Kami bergerak bersama dengan tujuan yang sama. Begitu juga mantan anggota dewan yang bergabung dalam tim relawan," sebutnya. Disinggung terkait kabar bahwa mantan anggota dewan yang merapat ke paket SUTA karena tersingkir dari partainya, Gelgel Wisnawa membantah hal tersebut. Disampaikan jika mantan anggota dewan ini bergabung karena adanya kesamaan visi dan misi. "Dukungan memang sudah disampaikan dan ini dilakukan karena memiliki tujuan yang sama," imbuh politisi asal Desa Songan, Kecamatan Kintamani ini. 

wartawan
Agung Samudra
Category

Setujui APBD 2026, F-Golkar Badung Ingatkan Target Rp12,38 Triliun Berpotensi Meleset

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Badung menyampaikan pandangan umum terhadap dua rancangan peraturan daerah (Ranperda) strategis dalam rapat paripurna yang digelar Selasa (4/11). Ranperda tersebut meliputi Rancangan APBD Badung Tahun Anggaran 2026 dan Ranperda tentang Pemberian Insentif dan/atau Kemudahan Penanaman Modal.

Baca Selengkapnya icon click

Setujui APBD 2026, F-Gerindra DPRD Badung Sebut PAD Masih Berpotensi Naik

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi Partai Gerindra DPRD Badung menyetujui Rancangan Peraturan Daerah  (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2026 dan Raperda tentang Pemberian Insentif dan/atau Kemudahan Penanaman Modal untuk dijadikan Peraturan Daerah (Perda).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Apresiasi Capaian Kontingen Denpasar Pada Porprov Bali XVI, Walikota Jaya Negara Serahkan Tali Kasih Kepada Atlet dan Pelatih Peraih Medali

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar memberikan Tali Kasih/Penghargaan kepada atlet dan pelatih peraih medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali XVI/2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dorong Ide Kreatif dan Lawan Hoaks, Polda Bali Perkuat Kapasitas Humas Lewat Pelatihan Multimedia

balitribune.co.id | Denpasar - Buka pelatihan peningkatan kemampuan multimedia Kabid Humas Polda Bali berharap kedepan tumbuh ide-ide kreatif, kolaborasi dan positif, bertempat di hotel Quest Jl. Mahendradata Denpasar (3/11). Pada pembukaan yang dihadiri sekitar 65 orang diantaranya, Narasumber, Kasi Humas beserta anggota Polres/Ta jajaran dan pegemban fungsi kehumasan Satker Polda Bali, termasuk peserta Katpuan.

Baca Selengkapnya icon click

Antara Terik dan Terang: Melindungi Mata dari Sinar Matahari Tropis Bali

balitribune.co.id | Bali dikenal dengan sinar mentarinya yang hangat, langit biru yang cerah, dan pantai yang menggoda siapa pun untuk berlama-lama di luar ruangan. Namun, di balik keindahan itu, tersembunyi ancaman yang sering tak disadari: paparan sinar ultraviolet (UV) yang berlebihan terhadap mata.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.