Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Siap Amankan Konferensi “IMF-WB 2018”, 2 KRI Debarkasi Ratusan Personel Gabungan di Pelabuhan Benoa

DEBARKASI -- KRI Makassar-590 dan KRI Surabaya-591 merapat di Pelabuhan Benoa, melakukan debarkasi ratusan personel gabungan dari pasukan khusus Satgultor Kopassus, Denjaka, Denbravo, dan Paspampres serta sedikitnya 93 unit kendaraan tempur berbagai jenis.

BALI TRIBUNE - Dua kapal perang milik TNI Angkatan Laut (AL) – KRI Makassar-590 dan KRI Surabaya-591 merapat di Pelabuhan Benoa. Kedatangan kedua KRI tersebut melakukan debarkasi atau membawa dan menurunkan ratusan personel gabungan yang terdiri dari pasukan khusus satuan penanggulangan teroris (Satgultor) Kopassus, Denjaka, Denbravo, dan Paspampres serta sedikitnya 93 unit kendaraan tempur (ranpur) berbagai jenis. “Unsur-unsur TNI tersebut tiba di Bali dalam rangka melaksanakan debarkasi personel dan material guna mendukung sekaligus mengamankan kegiatan konferensi sidang tahunan ‘IMF-WB 2018’. Selanjutnya, ratusan personel gabungan tersebut menempati kedudukan di sekitar lokasi kegiatan di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC) di kawasan Indonesia Tourism Development Coporation (ITDC), Nusa Dua,” ujar Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Denpasar Kolonel Laut (P) Henricus Prihantoko, di Mako Lanal Denpasar, Senin (1/10). Didampingi Palaksa Letkol Laut (P) Bambang Abdullah Basuki Rahmad, Pasops Mayor Laut (P) Agung Ariwibowo, serta Dandenpomal Mayor Laut (PM) Andi Risal, Danlanal menjelaskan rencana kedatangan KRI dr Soeharso-990 yang juga melakukan debarkasi sejumlah personel dan material atau peralatan yang akan digunakan untuk mendukung kelancaran kegiatan Annual Meeting International Moneter Fund (IMF) dan World Bank (WB) 2018 yang berlangsung selama sepekan (8-14 Oktober 2018). “Sesuai rencana, KRI dr Soeharso-990 dijadwalkan tiba dan merapat di Pelabuhan Benoa, Senin (1/10) malam. Setelah melakukan debarkasi sejumlah personel dan material terkait pelaksanaan sidang tahunan “IMF-WB 2018”, keesokan sore hari (Selasa, 2 Oktober 2018, red) KRI dr Soeharso-990 berangkat menuju Palu, Sulawesi Tengah untuk melakukan tugas misi kemanusiaan terhadap para korban bencana alam gempa bumi dan tsunami,” jelas perwira menengah (Pamen) TNI AL yang pernah menjabat Dansatkopaska Koarmada II itu.    Kedatangan unsur KRI di Pelabuhan Benoa disambut dalam suatu upacara militer dipimpin Danlanal Denpasar, didampingi Asintel Pasmar-2 Jakarta Kolonel (Mar) Ena Sulaksana beserta sejumlah perwira dan staf serta Tim Merflug Lanal Denpasar. Sesuai agenda kegiatan, para personel khusus TNI dan sejumlah peralatan tempur tersebut langsung digeser sesuai posisi yang telah ditentukan di kawasan BNDCC, Nusa Dua, tempat diselenggarakannya kegiatan “IMF-WB 2018”. Setelah sehari bermalam di Bali kata Danlanal, KRI dr Soeharso-990 diberangkatkan menuju Palu, mengangkut sekitar seratus personel kesehatan dari unsur TNI AL dan membawa sejumlah bantuan berupa sembako, berbagai jenis obat-obatan, terpal, dan dukungan bantuan lain yang diperlukan para korban bencana gempa bumi disertai tsunami, yang terjadi pada Jumat (28/9) lalu.

wartawan
Djoko Moeljono
Category

Astra Motor Bali Peduli, Kirim Bantuan Sembako ke Panti Asuhan Singaraja

balitribune.co.id | Singaraja – Yayasan Astra Honda Motor (AHM) melalui Astra Motor Bali, main dealer sepeda motor Honda wilayah Bali, kembali menunjukkan komitmen kepedulian sosialnya dengan melaksanakan kegiatan berbagi bertajuk “Sembako Kebhinekaan”, Sabtu (6/12).

Baca Selengkapnya icon click

Pemkot Denpasar Komitmen Kelola Pengaduan Wujudkan Pelayanan Publik yang Lebih Baik

balitribune.co.id | Denpasar - Penjabat (PJ) Sekretaris Daerah Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Eddy Mulya membuka secara resmi Rapat Konsultasi Teknis Pengelolaan Pengaduan di Lingkungan Pemerintah Kota Denpasar yang  dilaksanakan di Gedung Graha Swaka Dharma Denpasar pada Selasa, (9/12) siang.  Kegiatan inu merupakan wujud komitmen Pemkot Denpasar dalam mengelola pengaduan sebagai masukan untuk mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

6 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Jalur Denpasar-Gilimanuk

balitribune.co.id | Tabanan - Bali Tribune – Enam kendaraan mengalami kecelakaan beruntun di jalur Denpasar-Gilimanuk, lingkungan Banjar Soka Kelod, Desa Antap, Kecamatan Selemadeg, pada Senin (8/12) sore.

Meski tidak sampai menimbulkan korban jiwa, insiden yang terjadi sekitar pukul 17.30 Wita tersebut mengakibatkan arus lalu lintas di jalur utama Denpasar-Gimanuk tersebut sempat mengalami kemacetan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

TPA Suwung Berfungsi Lokasi Pemrosesan Akhir Sampah Residu

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Provinsi Bali melaksanakan Keputusan Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia terkait penutupan Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Regional Sarbagita Suwung yang selama ini masih menggunakan sistem pembuangan terbuka atau open dumping. Penutupan total ditargetkan rampung paling lambat 23 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Tekanan Fiskal, Pemkab Buleleng Potong Tambahan Penghasilan ASN

balitribune.co.id | Singaraja - Akibat mengalami tekanan fiskal (fiscal stress), Pemerintah Kabupaten Buleleng berencana mengambil jalan pintas dengan memotong anggaran pengahsilan untuk pegawai. Langkah memotong anggaran penghasilan pegawai (ASN) itu disebut merupakan langkah efisiensi untuk menyelamatkan keuangan daerah.

Dalam proyeksi APBD 2026 kekurangan anggaran hingga mencapai Rp 50 miliar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.