Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tabanan dan Badung Jalin Kerjasama di Bidang Pertanian

pemkab
TANDA TANGAN - Bupati Tabanan Eka Wiryastuti dan Bupati Badung Nyoman Giri Prasta tandatangi MOU Distribusi Pemasaran Pangan, Jumat (29/7).

Tabanan, Bali Tribune

Sebagai daerah yang memiliki potensi yang luar biasa di bidang pertanian, Kabupaten Tabanan dan Kabupaten Badung memiliki komitmen tinggi untuk memajukan bidang yang satu ini, di antaranya dengan melakukan kerjasama di bidang pertanian.

Kerjasama tersebut ditandai dengan penandatangan MOU Distribusi Pemasaran Pangan oleh Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti dan Bupati Badung Nyoman Giri Prasta pada pembukaan Festival Budaya Pertanian Kabupaten Badung di Kawasan Jembatan Tukad Bangkung, Desa Pelaga Kecamatan Petang, Jumat (29/7). Penandatanganan MOU juga dilakukan oleh Kabupaten Bangli dan Buleleng. 

Bupati Badung Giri Prasata dalam sambutannya mengatakan MOU kerjasama yang dilakukan dengan Kabupaten Tabanan merupakan sebuah bentuk komitmen untuk melakukan Goverment and Goverment yang telah dimasukkan dalam tatanan RPJMD Semesta Berencana. Menurutnya, Kabupaten Tabanan memiliki potensi pertanian yang luar biasa yang diharapkan juga bisa memenuhi kebutuhan pangan terutama untuk kebutuhan hotel di daerah Badung Selatan.

"Kabupaten Tabanan adalah salah satu dari tiga Kabupaten lainnya yang kami gandeng untuk melakukan kerjasama di bidang pertanian. Mudah-mudahan kerjasama ini akan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat kami khususnya di Badung dan Tabanan, terutama bagi para petani," ungkap Giri Prasta.

Festival Budaya Pertanian yang dilakukan Pemkab Badung untuk ke 5 kalinya merupakan bentuk apresiasi kepada para praktisi di bidang pertanian. Menurutnya, Festival ini bertujuan untuk menggali spirit pertanian untuk mendorong sektor pariwisata. "Kegiatan pada festival ini meliputi pameran produk pertanian, demo aneka kuliner serta pengenalan objek pertanian di areal Tukad Bangkung," imbuhnya.

Bupati Eka menyampaikan terima kasih dan apresiasi karena Tabanan dipilih sebagai salah satu kabupaten yang digandeng untuk bekerjasama dalam bidang pertanian oleh Kabupaten Badung. Menurutnya, Kabupaten Tabanan dan Badung memiliki potensi yang sama luar biasanya terutama di bidang pertanian. Sebagai Kabupaten yang mendapat julukan lumbung beras dan pangannya Bali, Kabupaten Tabanan selalu berkomitmen memajukan bidang pertanian karena masyarakat Tabanan juga sebagian besar terjun di bidang agraris.

"Suatu kehormatan bagi kita di Tabanan karena mendapat kesempatan melakukan kerjasama di bidang pertanian dengan Kabupaten Badung. Ini menjadi spirit bagi kita di Tabanan untuk terus memajukan bidang ini untuk kemajuan masyarakat kita di Tabanan yang mayoritas berprofesi sebagi petani," ungkap Bupati Eka Wiryastuti.

Dirinya juga berharap ke depan Kabupaten Tabanan juga bisa menyelenggarakan Festival Pertanian sebagai salah bentuk apresiasi terhadap para petani di Tabanan. Menurutnya, hasil komoditi pertanian di Kabupaten Tabanan sudah mendapat pengakuan dari dunia seperti padi dan kopi. Karena itu, pihaknya juga optimis akan bisa memenuhi kebutuhan hotel di daerah Badung Selatan seperti yang diharapkan oleh Pemkab Badung. "Kami berharap jalinan kerjasama ini juga akan berkembang dalam bentuk kerjasama di bidang lain. Sebagai Kabupaten yang masih berkembang, kami ingin mengadopsi banyak hal positif dari Kabupaten Badung," tandasnya.

wartawan
Arta Jingga
Category

Pimpin Sertijab Kapolsek, Kapolres Gianyar Tekankan Profesionalisme

balitribune.co.id | Gianyar - Polres Gianyar melaksanakan upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kabag SDM, Kasat Polairud, Kapolsek Payangan, serta Pelantikan Jabatan Kapolsek Blahbatuh yang berlangsung di Aula Rupatama Catur Prasetya Polres Gianyar, Kamis (8/1/2025), dipimpin oleh Kapolres Gianyar AKBP Chandra C.

Baca Selengkapnya icon click

Beraksi di Sejumlah Tempat, Penipu Asal Badung Dibekuk di Gilimanuk

balitribune.co.id | Negara - kuat menjadi pelaku penipuan lintas wilayah di Kabupaten Jembrana akhirnya terhenti di ujung barat Pulau Bali. Terduga pelaku berinisial IGDA (19), asal Jimbaran, Kabupaten Badung, dibekuk aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Kawasan Pelabuhan Gilimanuk saat hendak menyeberang ke Pulau Jawa, Selasa (6/1/2026) malam.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Rekayasa Lalu Lintas di Kerobokan Kelod, Bupati Badung Instruksikan Penguatan Infrastruktur dan Evaluasi Berkelanjutan

balitribune.co.id | Mangupura - Upaya Pemkab Badung dalam menata dan mengendalikan lalu lintas di wilayah Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, berangsur menunjukkan hasil yang positif.

Baca Selengkapnya icon click

Rekayasa Lalu Lintas di Kerobokan Kelod, Bupati Badung Instruksikan Penguatan Infrastruktur dan Evaluasi Berkelanjutan

balitribune.co.id | Mangupura - Upaya Pemkab Badung dalam menata dan mengendalikan lalu lintas di wilayah Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, berangsur menunjukkan hasil yang positif.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Jalan Nasional Denpasar-Gilimanuk Jebol di Dua Titik, Truk Terperosok

balitribune.co.id | Tabanan - Dua titik bahu jalan di jalur nasional Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di Desa Meliling, Kecamatan Kerambitan, jebol akibat tergerus aliran air hujan. Peristiwa ini memicu kekhawatiran pengguna jalan karena salah satu titik kerusakan memiliki kedalaman yang cukup ekstrem hingga mencapai lima meter.

Baca Selengkapnya icon click

Boehringer Ingelheim dan BAWA Edukasi Ribuan Siswa SD, Perkuat Upaya Cegah Rabies di Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Upaya pencegahan rabies di Bali terus diperkuat melalui jalur pendidikan sejak dini. PT Boehringer Ingelheim Indonesia bersama Bali Animal Welfare Association (BAWA) resmi menuntaskan program "Sustainable Development for Generation (SD4G) 2025 – Stop Rabies Education" yang berlangsung selama empat bulan, dari Juli hingga November 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.