Tamba-Ipat Ajak Masyarakat Jembrana Bersatu, Jabatan Lowong Dipastikan Siap Diisi | Bali Tribune
Bali Tribune, Rabu 26 Juni 2024
Diposting : 1 March 2021 11:31
Putu Agus Mahendra - Bali Tribune
Bali Tribune/ KUNJUNG - Bupati Tamba bersama Wabup Ipat, Sabtu (27/8), kunjung ke permukiman warga pesisir Pengambengan yang banjir.
balitribune.co.id | Negara - Setelah dilantik sebagai Bupati Jembran dan Wakil Bupati Jembrana, I Nengah Tamba dan I Gede Ngurag Patriana Krisna focus pada penanganan dampak covid-19. Tamba-Ipat juga mengajak seluruh masyarakat Jembrana bersatu. Sedangkan sejumlah jabatan yang lowong di Pemkab Jembrana dipastikan sudah siap diisi.
 
I Nengah Tamba dan I Gede Ngurah  Patriana Krisna resmi dilantik  sebagai Bupati dan Wakil Bupati Jembrana periode 2021- 2024 Jumat (26/7) lalu oleh Gubernur Bali Wayan Koster. Bupati I Nengah Tamba mengatakan diawal tugasnya sebagai Bupati Jembrana akan fokus pada penanganan covid-19 dan pemulihan ekonomi . Ia mengatakan dalam masa pandemi ini banyak masyarakat di Jembrana yang akhirnya diputus kerja dan menjadi pengangguran. “Kita akan cari solusi terbaik agar masalah tersebut bisa diatasi secepatnya dengan berfokus pada program kesejahteraan masyarakat,” ujarnya. 
 
Menurutnya, dilihat dari profil jembrana, terlihat potensi kabupaten ujung Bali Barat  itu sebenarnya terletak pada sektor perikanan dan sektor pertanian. “Kita tidak fokuskan pada sektor pariwisata, lain halnya kabupaten lain sperti kabupaten Badung yang memang banyak potensi pariwisatanya. Kita tidak mau memaksakan Jembrana dengan pariwisata, tetapi kita akan fokuskan pada sektor yang memang menjadi unggulan di Jembrana yakni sektor perikanan dan pertanian," imbuhnya. 
 
Begitupula  Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah  Patriana Krisna . Menurutnya potensi Jembrana disektor pertanian dan perkebunan  itu cukup besar. Dengan lahan yang cukup luas serta masyarakat yang sudah terbiasa bergerak disektor agraris. Sehingga menurutnya  pertanian perlu mendapat perhatian kembali. “Kita gali lagi apa saja yang menjadi potensi Jembrana . Sektor sektor yang potensial itu kita prioritaskan . Misalnya  sektor pertanian dan perkebunan.  Sektor ini yang membedakan Jembrana dengan kabupaten lainnya. Sehingga perlu dimaksimalkan lagi,” papar Ipat. 
 
Selain itu, baik Tamba muapun Patriana Krisna  juga mengajak seluruh masyarakat Jembrana bersatu. Keduanya menyarakan komitmennya untuk memberikan yang terbaik bagi Jembrana . Menurutnya membangun Jembrana kini perlu bersama-sama. Sementara Pj. Sekda Jembrana, I Nengah Ledang yang sempat ditunjuk sebagai Plh Bupati Jembrana mengaku bersukur salah satu tugas besarnya yakni menyiapkan pelantikan Bupati Jembrana dan Wakil Bupati Jembrana terpilih di tingkat kabupaten telah bisa terlaksana dengan lancar tanpa hambatan. "Sudah resmi. Setelah dilantik beliau sudah Bupati. Agenda beliau sudah masuk saat itu juga jadi Bupati. Sejumlah agenda sudah disusun dan siap dijalankan," terangnya. 
 
Asisten I Sekda Jembrana ini juga menyinggung beberapa posisi serta jabatan yang masih lowong di lingkup Pemkab Jembrana. Ia  menyatakan posisi-posisi di birokrasi itu sudah siap di isi semuanya. "Sudah siap semuanya, tunggu saja nanti akan disampaikan lagi," jelasnya singkat.