Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tawarkan Potensi Wisata Baru, Wabup Pandu Prapanca Lagosa Mewakili Bupati Buka Karangasem Travel Mart 2025

Karangasem Travel Mart 2025.
Bali Tribune / MEMBUKA - Wabup Pandu Prapanca Lagosa saat membuka kegiatan Karangasem Travel Mart 2025.



balitribune.co.id | Amlapura - Pemerintah Kabupaten Karangasem terus mendorong pengembangan sektor pariwisata melalui langkah-langkah strategis. Salah satunya melalui kegiatan Karangasem Travel Mart 2025 yang digelar pada Selasa (15/4), dan secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Pandu Prapanca Lagosa yang mewakili Bupati I Gusti Putu Parwata.

Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari pertemuan strategis antara Pemkab Karangasem dengan Wakil Menteri Pariwisata RI, Ni Luh Puspa, di Jakarta sebelumnya. Travel Mart tahun ini secara khusus mempromosikan Daya Tarik Wisata (DTW) Putung, yang baru saja selesai ditata. Selain itu, turut diperkenalkan sejumlah destinasi potensial di sekitarnya, seperti Air Terjun Jagasatru, Patung Brahma, Museum Sanghyang Dedari, dan Agro Salak Sibetan yang menawarkan pengalaman wisata spiritual, alam, hingga pengenalan produk UMKM lokal. “Pemerintah Kabupaten Karangasem melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata memfasilitasi pertemuan antara seller dan buyer sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan potensi wisata daerah,” ujar Wabup Pandu mebacakan saat membuka acara.

Kegiatan ini mempertemukan seller dari unsur desa wisata, pengelola DTW, serta PHRI Karangasem, dengan buyer dari kalangan agen perjalanan wisata. Salah satu buyer yang menunjukkan komitmen besar adalah Bali Trip Wisata, yang siap membuka pasar India ke Karangasem. Selain itu, beberapa travel agent dengan pasar Eropa juga turut hadir dan menjajaki potensi kerja sama.

Bali Trip Wisata dalam audiensinya menyatakan kesiapannya membuka paket wisata ke Karangasem dengan durasi menginap 2-3 malam. Rangkaian lokasi yang ditawarkan dalam Travel Mart meliputi DTW Putung, Patung Brahma, Air Terjun dan Pelukatan Jagasatru, serta Kebun Salak Gunggung.

Para pengelola DTW bersama PHRI Karangasem secara bergiliran memaparkan pesona alam dan kearifan lokal yang ada di Kecamatan Selat. Travel agent yang hadir juga memberikan sejumlah masukan, termasuk pentingnya pengemasan rute wisata secara menarik agar memberikan pengalaman petualangan, seperti penggunaan kendaraan khusus dari Gunggung Adventure.

Wabup Pandu menegaskan bahwa tujuan utama dari pelaksanaan Karangasem Travel Mart 2025 adalah membuka peluang kerja sama dengan travel agent untuk menyusun paket-paket wisata ke Karangasem, dengan harapan wisatawan tidak hanya berkunjung, tetapi juga menginap dan mengeksplorasi lebih dalam kekayaan alam serta budaya Karangasem. “Dengan wisatawan menginap di Karangasem, tentu dampak ekonomi bagi masyarakat lokal akan jauh lebih besar. Ini menjadi prioritas kami dalam pembangunan sektor pariwisata berkelanjutan,” tegasnya.

wartawan
SUG
Category

Wawali Arya Wibawa Hadiri Upacara Ngingsah Serangkaian Karya di Pura Dalem Pejarakan Ulun Lencana.

balitribune.co.id | Denpasar - Wakil Walikota  Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa menghadiri Upacara Ngingsah dan Ngadegang Manik Galih serangkaian Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Tawur Balik Sumpah dan Padususan Manawaratna di Pura Dalem Pejarakan Ulun Lencana, Desa Adat Kerobokan, Desa Padangsambian Kelod pada Senin (31/3). Upacara tersebut dilaksanakan guna melengkapi rangkaian upacara di pura tersebut. 

Baca Selengkapnya icon click

Keributan Nusa Penida, Pihak Berwenang Evakuasi 29 Warga "Kasepekang"

balitribune.co.id | Nusa Penida - Kasus "kasepekang" yang terjadi di Banjar Sental Kangin, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Bali, berbuntut panjang dan berujung pada keributan antar warga usai perayaan Nyepi, Minggu (30/3). Sebanyak 29 warga diungsikan oleh pihak berwenang untuk menghindari kekerasan fisik yang dipicu oleh masalah adat lama yang belum menemukan titik temu.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Honda Care Hadiahkan Layanan Service Kunjung di Hari Lebaran

balitribune.co.id | Negara – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Honda melalui layanan Honda Care memberikan kejutan spesial kepada konsumen loyal dengan menghadirkan layanan service kunjung langsung ke rumah, Selasa (25/3). Kali ini, melalui jaringan resmi Astra Motor Negara, perwakilan manajemen Astra turut serta dalam program ini dengan mengunjungi rumah konsumen untuk memberikan layanan servis gratis bagi sepeda motor mereka.

Baca Selengkapnya icon click

Diduga Gelapkan Uang Ratusan Juta, Pengusaha Bambu Dipolisikan

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang pengusaha bambu berinisial AAR dilaporkan ke Polda Bali pada Rabu (19/3/2025) dengan tuduhan penipuan dan penggelapan senilai Rp649.674.429. Ia dilaporkan oleh seorang Warga Negara Asing (WNA) dengan bukti Laporan Polisi Nomor: LP/B/193/III/2025/SPKT/Polda Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

DLHK Denpasar Kerahkan 1.200 Petugas Bersihkan Sampah Usai Pengarakan Ogoh-ogoh

balitribune.co.id | Denpasar - Tim DLHK Kota Denpasar langsung sigap melaksanakan pembersihan sampah pasca pelaksanaan Pawai/Pengarakan Ogoh-Ogoh serangkaian Malam Pangerupukan Nyepi Caka 1947 di seluruh wilayah Kota Denpasar, Jumat (27/3) dini hari.  Hal ini dilaksanakan guna memastikan seluruh wilayah Kota Denpasar bersih dari sampah pada saat pelaksanaan Catur Bratha Penyepian. 

Baca Selengkapnya icon click

Sesetan Heritage Omed-Omedan Festival 2025, Perkokoh Tradisi Leluhur

balitribune.co.id | Denpasar – Tradisi tahunan Omed-Omedan yang dikenal sebagai bagian dari warisan budaya Bali kembali digelar dengan meriah di Banjar Kaja, Sesetan, Denpasar Selatan, pada Minggu (30/3) pagi.

Kegiatan Omed-Omedan merupakan tradisi turun-temurun yang diwariskan oleh masyarakat Banjar Kaja Sesetan. Tradisi ini bertujuan memperkuat rasa asah, asih, dan asuh antar warga, khususnya generasi muda.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.