Telkomsel Dukung Pica Fest 2022 dengan Memperkuat Jaringan Komunikasi Pengunjung | Bali Tribune
Diposting : 8 August 2022 13:23
YUE - Bali Tribune
Bali Tribune / PICA FEST - Antusiasme peserta menyambut PICA Fest 2022 yang dilaksanakan di Lapangan Puputan Niti Mandala, Renon, Denpasar, mulai 4-7 Agustus 2022.

balitribune.co.id | Denpasar – Paradise Island Clothing Association (PICA) Festival kembali digelar di Lapangan Puputan Niti Mandala, Renon, Denpasar, mulai 4-7 Agustus 2022 setelah dua tahun vakum akibat pandemi COVID-19. Telkomsel turut serta mendukung perhelatan tersebut dengan memastikan kenyamanan dan kehandalan dalam berkomunikasi saat penyelenggaraan event.

General Manager Network Service Assurance Bali Nusra, Adi Wibowo mengatakan, “Event PICA Festival 2022 banyak ditunggu oleh masyarakat setelah 2 tahun vakum akibat pandemi COVID-19. Ribuan masyarakat antusias mengikuti event tersebut. Demi kenyamanan dalam berkomunikasi, kami memperkuat coverage dan kapasitas jaringan di beberapa titik lokasi. Kami melakukan optimasi BTS 4G di sekitar lokasi event untuk memperkuat jaringan Telkomsel sehingga bisa dinikmati sampai dengan 4000 user.”

Tak hanya memastikan kualitas jaringan yang handal, Telkomsel juga menyiapkan booth pelayanan dengan berbagai produk unggulan Telkomsel. Pelanggan dapat menikmati promo menarik mulai dari penjualan kartu perdana, isi ulang, penjualan Orbit, sampai dengan promo tukar poin.

Pada PICA Fest 2022 pengunjung tidak hanya dapat melihat stand clothing brand lokal Bali dan pertunjukan musik saja. Event ini juga menggelar Esport Championship yang berhadiah jutaan rupiah berupa uang tunai dan voucher games. Pencinta games dapat mengikuti kompetisi PUBG Mobile dan juga Mobile Legends.

“Kami harapkan dengan diadakannya PICA Fest 2022 menjadi ajang kebangkitan perekonomian di Bali khususnya. Dengan adanya penyediaan pelayanan dari Telkomsel harapannya para pengunjung khususnya pelanggan Telkomsel dapat menikmati acara dengan baik dan menggunakan layanan kami dengan lancar dan nyaman”, tutup Adi.