Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Terbaik di Indonesia, Skatepark Bangli Jadi Lokasi Seleknas PORSEROSI

Bali Tribune / AUDIENSI - Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta menerima audiensi panitia seleksi nasional PORSEROSI persiapan Asian Games tahun 2022, Senin (21/3).

balitribune.co.id | BangliKeberadaan arena Skatepark alun-alun Bangli dianggap terbaik se-Indonesia. Karena itu Skatepark yang selesai dibangun tahun 2021 ini akan dijadikan lokasi pelaksanaan seleksi nasional (seleknas) Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (PORSEROSI). Panitia seleknas bersama pengurus PORSEROSI Bali melakukan audiensi dengan Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta, Senin (21/3). 

Ketua panitia pelaksana seleknas PORSEROSI Ida Bagus Prasuta mengatakan, seleknas dilakukan untuk menjaring atlet yang nantinya akan turun di ajang  Asean Games 2022 yang akan dilaksanakan di Hangzhou China. 

Seleknas PORSEROSI dilaksanakan pada 26-27 Maret mendatang. Ada dua katagori Seleknas yakni street dan park. Masing-masing katagori dibuka seleksi laki-laki dan perempuan. 

Untuk katagori street akan dilaksanakan di skatepark Bangli. Sedangkan katagori park digelar di Sanur. "Pembukaan dijadwalkan pada 25 Maret nanti. Rencana pembukaan di Museum Gunung Api Batur Kintamani," jelasnya.. 

Diperkirakan ada 26 provinsi yang akan mengirimkan perwakilan untuk mengikuti seleknas. Memang sejauh ini masih banyak yang berproses melengkapi dokumen.

Sementara itu Sekretaris Umum PORSEROSI Bali Putu Rio Radhiana mengatakan, skatepark Bangli sudah berstandar dan saat ini terbaik di Bali bahkan se-Indonesia sehingga dikomendasikan untuk lokasi seleknas. Menurutnya, selain pelaksanaan seleknas bisa menjadi ajang promosi pariwisata Bangli di tengah pandemi Covid-19. "Disisipkan agenda promosi pariwisata," sebutnya sembari menambahkan salah satu walikota rencana akan berkunjung ke Bangli untuk melihat secara langsung Skatepark Bangli

Disisi lain, Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta menyebutkan jika Skatepark Bangli menjadi lokasi seleksnas, suatu hal yang sangat menggembirakan dan jadi kebanggaan Kabupaten Bangli.

Menurut Bupati Sedana Arta dengan dilaksanakan seleknas akan membawa angin segar untuk Bangli dan Bali. Anak-anak muda agar lebih giat lagi untuk melakukan latihan-latihan, sehingga muncul bibit handal. Harapanya bisa membawa nama daerah hingga ke tingkat nasional maupun di kancah internasional.

Sebagi bentuk keseriusan, Bupati Sedana Arta berjanji akan menambah fasilitas arena bowl untuk melengkapi skatepark Bangli ini. Untuk space atau ruang sudah tersedia dan jika memungkinkan akan dilengkapi tahun ini. “Harapan kami dengan dilangsungkannya seleksi di Bangli, para peserta nantinya bisa menginap di hotel-hotel yang ada di Kintamani,” harap Bupati Sedana Arta.

wartawan
SAM
Category

PHDI Kota Denpasar Tolak Wacana Nyepi Pada Tilem Kesanga

balitribune.co.id | Denpasar - Menyikapi wacana yang beredar luas tentang pemindahan Hari Suci Nyepi yang akan dirayakan pada Tilem Kesanga Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kota Denpasar menolak keras wacana tersebut. Penolakan tertuang dalam Surat Pernyataan Parisada Hindu  Dharma Indonesia Kota Denpasar tanggal 1 Januari 2026 dengan Nomor : 12/S.P/A/PHDI.DPS/I/2026 Tentang Isu Pergantian Hari Suci Nyepi Pada Tilem ke Sanga.

Baca Selengkapnya icon click

Resahkan Warga, ODGJ Lempar Tanah Kering ke Pemangku Dievakuasi ke RSJ Bangli

balitribune.co.id | Gianyar - Ulah seorang warga Banjar Taman, Desa Bedulu,  Blahbatuh, terhadap seorang pemangku meresahkan warga. Kejadiannya, Sabtu (3/1) pagi lalu,  saat itu Jero Mangku Marsa (70) jadi korban pelemparan menggunakan tanah kering saat berbelanja di sebuah warung. Pelakunya diketahui INS (55) warga setempat yang diketahui penderita kelaianan kejiwaan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dana Desa Dipangkas Besar-besaran, Hasil Musdes Bakal Macet

balitribune.co.id | Singaraja - Sejumlah kepala desa mengeluhkan pemangkasan Dana Desa (DD) secara besar-besaran oleh pemerintah pusat. Mereka khawatir kebijakan itu akan berdampak serius pada pembangunan di desa, terelebih yang sudah dirancang melalui forum Musyawarah Desa (Musdes). Beberapa usulan masyarakat melalui musdes dipastikan sulit bisa diwujudkan.

Baca Selengkapnya icon click

Dilantik di Kebun Kakao, Pejabat Diminta Pikirkan Isi Perut Rakyat

balitribune.co.id | Negara - Mengawali tahun 2026, sejumlah pejabat di Jembrana mengalami pergeseran. Puluhan pejabat telah dilantik dan diambil sumpahnya. Bahkan pelantikan pejabat di awal tahun ini dilakukan dengan cara yang tak biasa. Seluruh birokrat di Jembrana pun kini kembali diingatkan untuk memikirkan isi perut rakyat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tokoh GMT I Gusti Made Tusan Apresiasi Capaian Program Pembangunan Bupati Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Moment perayaan pergantian tahun, Tokoh GMT (Gerakan Masyarakat Terpadu) I Gusti Made Tusan menggelar tradisi megibung dengan mengundang seluruh relawan Semeton GMT mulai dari Korcam hingga Kordes, di kediamannya di Jro Subagan, Rabu (31/12/2025) pagi.

Baca Selengkapnya icon click

Pemkab Tabanan Gelar Puncak Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih

balitribune.co.id | Tabanan - Jajaran Pemerintah Kabupaten Tabanan melaksanakan Persembahyangan Bersama Upacara Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih di Kantor Bupati dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan Tahun 2026. Upacara sakral yang berlangsung di Kantor Bupati Tabanan, Sabtu (3/1/2026), dihadiri langsung Bupati Tabanan I Komang Sanjaya beserta Istri, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, didampingi Wakil Bupati I Made Dirga, beserta Istri, Ny.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.