Truk Muatan Roti Terguling di Jalur Penelokan-Kedisan | Bali Tribune
Bali Tribune, Jumat 29 Maret 2024
Diposting : 3 November 2021 05:23
SAM - Bali Tribune
Bali Tribune/ TERGULING - Truk terguling di jalan jurusan Penelokan-Kedisan, Kintamani, Bangli,

balitribune.co.id | Bangli - Truk DK 8395 FI yang dikemudikan Dewa Made Awatara (25)  terguling di jalan jurusan Penelokan-Kedisan Kecamatan Kintamani, Bangli, Selasa (2/11/2-21) sekitar pukul 13.30 Wita. Badan truk yang bermuatan roti menutup sebagian badan jalan. Pihak kepolisian memberlakukan sistem buka tutup agar tidak terjadi kemacetan.

Dari informasi, truk yang dikemudikan Dewa Awatara datang dari arah Penelokan menuju di Kedisan.Sampai di TKP dengan kondisi  jalan menurun dan tikungan pengemudi tidak dapat mengendalikan kendaraan. Mesin truk tiba-tiba mati, maka sopir menarik handrem. Dalam kondisio bingung Dewa Awatara banting stir ke kiri dan akhirnya  truk terguling.

Kasat Lantas Polres Bangli AKP I Ketut Suandi saat dikonfirmasi meuturkan, truk mengalami gangguan, yang mana kopling tidak dapat berfungi. Truk terguling, namun sopir dalam kondisi selamat. Kemudian truk sempat menutup sebagian badan jalan. Maka petugas melakukan sistem buka tutup sehingga tidak ada kemacetan. Truk sudah dievakuasi dan itu berlangsung sekitar 45 menit.