Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Universitas Udayana Gelar Sosialisasi Magang Studi Independen Bersertifikat Batch 5 Tahun 2023

Bali Tribune/Sosialisasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Program Magang Studi Independen Bersertifikat
balitribune.co.id | Jimbaran - Universitas Udayana menyelenggarakan Sosialisasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Program Magang Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Batch 5 Tahun 2023 yang berlangsung secara daring melalui aplikasi Cisco Webex, Kamis (25/5/2023). Kegiatan ini menghadirkan narasumber Dr. Ir. Nur Abdillah Siddiq, ST.,IPP (Manager Student and University Engagement Tim MSIB 5, Kemendikbudristek) dan selaku moderator Ni Luh Putu Ari Sulatri, SS.,M.Si (Kepala Bidang Evaluasi dan Penjaminan Mutu MBKM, Unud).
 
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Unud Prof. Ngakan Putu Gede Suardana dalam sambutannya menyampaikan MSIB adalah salah satu program MBKM yang terdiri dari 2 program yakni ada magang dan ada studi independennya, dimana mahasiswa bisa memilih salah satunya. Dengan magang ini kita berharap mahasiswa dapat belajar langsung ditempat magang untuk memperkuat hardskill yang diperoleh di bangku kuliah, kemudian tentu juga memperkuat softskill yang nanti akan didapatkan ditempat magang sehingga begitu lulus dapat langsung atau lebih mantap dalam memasuki dunia usaha maupun dunia industri. Demikian juga studi independen ini, bagaimana mahasiswa bisa memperoleh kompetensi tambahan atau sertifikasi yang mengkhusus atau hal-hal yang praktis yang juga dibutuhkan didalam dunia usaha maupun dunia industri nantinya. 
 
Kedua program ini sangat bagus, silakan untuk diikuti yang manapun mau dipilih dan yang terpenting bersemangat untuk ber-MBKM. Banyak testimoni yang disampaikan oleh peserta MSIB, dimana kegiatan ini sangat bagus sekali dan mahasiswa mendapat kesempatan untuk mengikuti kegiatan diluar kampus yang diakui sebagai kegiatan pembelajaran sebanyak 20 SKS. MSIB ini adalah peluang bagi mahasiswa untuk bisa lebih besar diterima sebagai karyawan di tempat magang kalau misalnya prestasinya bagus selama magang. Bisa juga pengalaman yang didapat bisa digunakan setelah lulus dari perguruan tinggi. Kemudian juga bisa mendapatkan networking ditempat magang untuk meningkatkan hardskill dan softskill. 
 
"Saya harapkan adik-adik kapan pendaftaran langsung daftar, semakin banyak akan semakin bagus karena ini merupakan salah satu capaian indikator kinerja utama kita di perguruan tinggi, banyak hal yang bisa kita didapatkan. Adik-adik mohon hal ini dapat dicermati dan diikuti dan tentu harapan kepada Koorpodi agar tidak terkendala dengan SKSnya bisa diakui dengan 20 SKS dan bisa direcognisi sebagai kinerja MBKM," ujar Wakil Rektor.
 
Narasumber Nur Abdillah Siddiq menyampaikan latar belakang MSIB ini adalah untuk mengurangi kesenjangan antara ketersediaan SDM berkualitas dengan permintaan industri. Ada lima alasan bagi mahasiswa untuk mengikuti MSIB ini yakni (1) mendapatkan pengalaman kerja di industri/institusi mitra, (2) menyelesaikan proyek nyata yang diberikan industri/institusi mitra, (3) peluang mendapatkan Golden Ticket (direkrut langsung menjadi karyawan di mitra terkait), (4) mendapatkan bimbingan dari mentor profesional dan berpengalaman dan (5) mendapatkan nilai dan pengakuan SKS selama mengikuti program. Terdapat sebanyak 1200 lebih mitra terdaftar. Pendaftaran mahasiswa dari tanggal 18 April sampai 7 Juni 2023.
 
 
wartawan
ARW
Category

Hajar Orang di Jalanan, Bule Petinju Ditindak Tegas

balitribune.co.id | Gianyar - Ulah warga negara asing ( WNA) yang ugal-ugalan terlebih melakukan penganiayaan, tidak lagi ada toleransi di Gianyar.  Liam Orme (22) asal Inggris, kini digabungkan dengan pelaku-pelaku kekerasan (premanisme) lainnya di ruang tahanan Polres Gianyar. Setelah sebelumnya viral melakukan penganiayaan terhadap pengendara motor di Jalan Raya Pangosekan Ubud.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Satria Tetap Berkomitmen Perkuat Pelestarian Adat Budaya

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria bersama Ketua DPRD Anak Agung Anom memimpin kegiatan sosialisasi proses pencairan hibah tahun 2025, bertempat di Balai Budaya Ida I Dewa Agung Istri Kanya, Rabu (7/5). Kegiatan ini digelar dalam rangka memperlancar proses pencairan belanja hibah serta meningkatkan pemahaman penerima hibah dalam tata cara penganggaran, pelaksanaan, pelaporan dan pertanggung jawaban.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Serangkian HUT Bangli, Dishub Sediakan Beberapa Kantong Parkir Kendaraan

balitribune.co.id | Bangli - Serangkaian HUT Bangli, areal parkir di seputaran alun-alun Bangli beralih fungsi untuk  tenda pedagang. Sedangkan untuk parkir kendaraan selama berlangsungnya hiburan yang dipusatkan di alun-alun Bangli, Dinas Perhubungan Bangli telah menyediakan beberapa kantong parkir alternatif.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Warga Ingin Adopsi Bayi yang Ditemukan di Seribatu

balitribune.co.id | Bangli - Pascamenjalani perawatan intensif di RSUD Bangli, kondisi bayi yang  ditemukan di lapak pedagang durian di wilayah Banjar Seribatu, Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli kondisinya membaik. Disisi lain banyak warga yang berkeinginan mengadopsi bayi laki-laki tersebut. Sementara pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan mencari pembuang bayi malang tersebut.

Baca Selengkapnya icon click

Pemkab Tabanan Hendak Tambah Luas Tanam Padi, Target di 2025 Seluas 5 Ribu Hektare

balitribune.co.id | Tabanan -  Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Tabanan hendak menambah luas tanam padi sepanjang 2025 ini. Target penambahan luas tanam itu mencapai lima ribu hektare. Dengan adanya rencana penambahan itu, luas tanam padi di Tabanan pada nantinya diharapkan bisa berkembang dari 38 ribu hektare menjadi 43,168 hektare.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.