Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Wakil Bupati Pandu Prapanca Lagosa Buka Kejurkab FORKI Karangasem

kejurkab
Bali Tribune / KEJURKAB - Wakil Bupati Karangasem, pandu Prapanca Lagosa saat membuka secara resmi Kejurkab Karate Forki Karangasem 2025, Sabtu (2/8) di GOR Gunung Agung

balitribune.co.id | Amlapura - Wakil Bupati Karangasem, Pandu Prapanca Lagosa, secara resmi membuka Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Karate yang diselenggarakan oleh FORKI Karangasem, pada Sabtu (2/8) di GOR Gunung Agung. Kejuaraan yang berlangsung dari Tanggal 1 hingga 3 Agustus 2025 ini diikuti oleh 385 atlet dari 9 dojo yang tersebar di 8 Kecamatan di Karangasem dimana Kejurkab Karate Karangasem 2025 ini mempertandingkan kategori open dan festival.

Kepada awak media, Wakil Bupati Karangasem dalam kesempatan itu mengaku sangat mengapresiasi terselenggaranya Kejurkab Karate FORKI Karangasem tersebut, dan pihaknya mengharapkan agar kejuaraan ini bisa menjadi ajang penting untuk melahirkan dan mengasah talenta-talenta karate Karangasem. Diharapkan dapat  mengharumkan nama daerah hingga ke tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional.

“Kami yakin pemuda Karangasem punya jiwa gigih memperjuangkan, nasib karate di Karangasem, jangan sampai terpuruk. Kalah menang kita senang, itu semboyan yang mengajarkan kita bertarung dengan jiwa kesatria,” ujar Pandu Lagosa.

Memang diakuinya soal berbagai keterbatasan mulai dari Dojo, fasilitas latihan dan anggaran untuk pembinaan dan pengembangan olah raga Karate dan cabang olah raga lainnya di Karangasem. Ia mengakui keterbatasan fasilitas olahraga yang ada, namun pihaknya berkomitmen untuk melakukan pembenahan, termasuk perbaikan dan penyempurnaan GOR Gunung Agung,  melalui kerja sama dengan DPRD Karangasem.

“Jadi kedepannya kita mengharapkan agar GOR Gunung Agung ini bisa menjadi venue layak untuk kejuaraan tingkat Bali maupun nasional. Pembinaan terhadap Dojo-dojo juga perlu dilakukan secara sistematis dan terstruktur,” lontarnya.

Sementara, Ketua Umum FORKI Karangasem, I Gusti Bagus Subagiarta alias Ode, menyampaikan, sejak dirinya dilantik tahun lalu, FORKI Karangasem telah aktif mengikuti berbagai kejuaraan, termasuk di tingkat provinsi dan Porjar di Lombok. “Kali ini kita mulai dari kelas kabupaten, tapi ke depan kami targetkan bisa naik ke provinsi bahkan nasional. Yang terpenting, atlet kami mendapatkan pengalaman bertanding agar lebih percaya diri dan mampu meraih prestasi,” sebutnya.

Ia berharap Kejurkab ini bisa menjadi event tahunan dan skalanya terus diperluas dari tahun ke tahun. Selain itu dikatakannya Kejurkab ini  juga sekaligus sebagai ajang pemanasan menju Porprov Bali 2025 yang akan berlangsung di Denpasar dan Badung pada September 2025 mendatang.

wartawan
AGS
Category

UMKM Badung Dilibatkan Besar-besaran di HUT Mangupura ke-16, Total 102 Stand Siap Gerakkan Ekonomi

balitribune.co.id | Mangupura - Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Ibu Kota Mangupura tidak hanya menampilkan hiburan dari artis nasional maupun lokal. Pemerintah Kabupaten Badung melalui Komite Ekonomi Kreatif justru menjadikan momentum ini sebagai ajang menggerakkan perekonomian rakyat dengan melibatkan lebih dari seratus pelaku UMKM lokal.

Baca Selengkapnya icon click

"SIMADU" RSUD Klungkung Diluncurkan, Kunci Tekan Angka Kematian Ibu dan Anak

balitribune.co.id | Semarapura - Klungkung maju selangkah dibidang pelayanan kesehatan warganya.Untuk itu mengawali peringatan HUT RSUD Klungkung ke 39 yang digandengkan dengan kegiatan Hari Kesehatan nasional ke 61, Rumah sakit umum daerah kabupaten klungkung menyelenggarakan kegiatan seminar dengan tema ‘Deteksi dini dan tata laksana awal penyulit kehamilan kunci keselamatan ibu dan anak” bertempat di aula RSUD Klungkung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Komit Jaga Desa, Pecalang Ketewel Pastikan Keamanan Jelang Natal dan Tahun Baru

balitribune.co.id | Denpasar - Pecalang Desa Adat Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar berkomitmen bersama untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru). Komitmen ini disampaikan langsung Ketua Pecalang Desa Adat Ketewel, Komang Swasta, Bendesa Adat Ketewel, Ir.

Baca Selengkapnya icon click

Gahar di Kejurnas, Honda CRF250R Tangguh di Lintasan Motocross

balitribune.co.id | Jakarta – Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang internasional dan nasional. Dari arena balap Malaysia, dua siswa Astra Honda Racing School (AHRS), Bintang Pranata Sukma dan Abimanyu Bintang Fermadi, berhasil meraih back to back podium pada Idemitsu Honda Thailand Talent Cup (TTC) 2025 Round 5 di Sepang International Circuit, Malaysia.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Taman Mekotek" Seharga Rp2,4 Miliar Kini Jadi Ikon Wisata Desa Munggu

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa meresmikan Taman Mekotek Desa Wisata Munggu, Kecamatan Mengwi, Kamis (13/11). Taman mekotek yang berdiri megah di perempatan desa Munggu, tepatnya di Jl. By Pass Tanah Lot tersebut merujuk pada tradisi budaya Mekotek Desa Munggu yang dilaksanakan setiap hari Kuningan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.