Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Walikota Denpasar Jaya Negara Terima Kunjungan Kehormatan Wakil Menteri Luar Negeri Parlemen Jepang

Bali Tribune / KUNJUNGAN - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara saat menerima Kunjungan Kehormatan Wakil Menteri Luar Negeri Parlemen Jepang, Komura Masahiro pada Kamis (15/8) di Kantor Walikota Denpasar.

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menerima kunjungan kehormatan dari Wakil Menteri Luar Negeri Parlemen Jepang, Komura Masahiro beserta jajarannya di Kantor Walikota Denpasar, Kamis (15/8). Pertemuan ini menjadi langkah yang strategis bagi Pemerintah Kota Denpasar untuk mengadakan kerja sama disejumlah bidang strategis dengan para profesional di Jepang.

Tampak mendampingi Walikota Jaya Negara dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Denpasar,  I Made Toya, Kepala Bapedda Kota Denpasar, Putu Wisnu Wijaya Kusuma serta Kabag Kerjasama Setda Kota Denpasar, Ida Ayu Ganda Yukti. 

Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara berterimakasih atas kunjungan kehormatan dari Wakil Menteri Luar Negeri Parlemen Jepang, Komura Masahiro beserta jajarannya di Kota Denpasar. Hal ini tentunya menjasi langkah awal dalam penajajakan kerjasama antara Pemkot Denpasar dan Jepang di berbagai sektor. 

"Pertemuan ini dapat menjadi langkah yang strategis bagi kami Pemerintah Kota Denpasar untuk mengadakan kerja sama disejumlah bidang strategis dengan para profesional di Jepang yang dapat dijembatani oleh Pemerintah Jepang,” ujarnya

Jaya Negara berharap, dari pertemuan antara Pemerintah Kota Denpasar dan Pemerintah Jepang ini dapat menjadi wahana saling bertukar pikiran serta saling memberikan masukan. Hal ini utamanya tentang teknologi dan pengalaman di Jepang yang dapat dimanfaatkan untuk mengatasi berbagai permasalahan seperti pengelolaan limbah dan sampah serta pengembangan mitigasi bencana di Kota Denpasar.

Sementara Wakil Menteri Luar Negeri Parlemen Jepang, Komura Masahiro berterimakasih atas sambutan hangat Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara atas kunjungan dirinya dan jajarannya. 

"Kami sangat antusias terkait pertemuan ini menjadi kesempatan bertukar pikiran dan bekerjasama dengan Pemerintah Kota Denpasar mengenai berbagai isu strategis yang ada. Sejalan dengan telah berlangsungnya  hubungan diplomatik Indonesia - Jepang selama 65 tahun,” ujarnya 

Tindak lanjut dari pertemuan ini nantinya dapat mendukung Pemkot Denpasar dalam mengatasi permasalahan dengan melibatkan tenaga ahli profesional dari Jepang. Selama ini hubungan kerjasama Pemerintah di Bali dan Jepang telah terjalin salah satunya melalui proyek konservasi pantai dan hutan mangrove. 

Dilain sisi, Pemerintah Jepang juga berterimakasih kepada Pemerintah Kota Denpasar atas jaminan keamanan yang telah diberikan kepada perusahaan -perusahaan Jepang disini serta warga kami yang tinggal disini. Bali khususnya Kota Denpasar sebagai destinasi wisata internasional dapat menjadi contoh bagi khalayak luas terkait hasil kerjasama Pemerintah Jepang dan Pemerintah Indonesia.Khusus terkait mitigasi bencana, teknologi dan gagasan di jepang telah dikenal maju. 

“Kami harap dapat berkontribusi lebih banyak terkait pengembangan mitigasi kebencanaan di Kota Denpasar. Salah satunya telah terwujud kerjasama antara Universitas Udayana dan Yamaguchi University Jepang dalam kerjasama mitigasi bencana. Kami harap semua bentuk kerjasama yang telah berjalan ini dapat semakinnditingkatkan dan mencakup ke bidang yang lebih luas lagi," ucap Komura Masahiro.

wartawan
HEN
Category

Inflasi Bali 2025 Tetap Terjaga

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi Provinsi Bali sepanjang 2025 berhasil dijaga dalam rentang sasaran nasional. Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali pada 5 Januari 2026, inflasi gabungan kabupaten/kota di Bali pada Desember 2025 tercatat sebesar 0,70 persen secara bulanan (month to month/mtm), meningkat dibandingkan November 2025 yang sebesar 0,40 persen (mtm).

Baca Selengkapnya icon click

OJK Perkuat Stabilitas dan Daya Tahan Sektor Jasa Keuangan Hadapi Tantangan Global 2026

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan stabilitas Sektor Jasa Keuangan (SJK) nasional tetap terjaga di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan melemahnya kinerja ekonomi Tiongkok. Penilaian tersebut mengemuka dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan OJK yang digelar pada 24 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat Melalui Kegiatan Pengabdian Dosen Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Negara - Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu kesehatan yang krusial, Dosen Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang tentang kesehatan.

Baca Selengkapnya icon click

Pemberdayaan Kader Remaja Melalui Kesehatan dan Gizi: Inisiatif dari Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan masyarakat, khususnya di kalangan remaja, dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat yang fokus pada kader remaja di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati. Acara ini dihadiri oleh 10 kader remaja dan dibuka secara resmi oleh Kelian Desa, I Nyoman Rupadana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Menelaah Status dan Kedudukan Kaling di Jembrana

balitribune.co.id | Panguyuban Kepala Lingkungan Kabupaten Jembrana kini sudah berusia 6 tahun. Keberadaan kepala lingkungan (kaling) di setiap kelurahan bahkan jauh lebih dulu ada dibandingkan paguyubannya. Namun ada hal-hal prinsip yang harus menjadi refleksi bersama dan sudah seharusnya dicari kejelasannya khususnya oleh para kaling maupun paguyubannya.

Baca Selengkapnya icon click

Ny. Antari Jaya Negara dan Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa Pimpin Gerakan Kulkul PKK-Posyandu Serentak

balitribune.co.id | Denpasar - Ketua TP PKK, Ny. Sagung Antari Jaya Negara dan Sekretaris I TP PKK Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa, memimpin pelaksanaan Gerakan Kulkul PKK-Posyandu Serentak di dua lokasi berbeda, yakni Banjar Saba, Penatih, dan seputaran Gang Pantus Sari, Kelurahan Pedungan, Minggu (11/1) pagi. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.