Maret, Pergatsi Bali Gelar Liga | Bali Tribune
Bali Tribune, Jumat 29 November 2024
Diposting : 24 January 2018 16:48
Djoko Purnomo - Bali Tribune
potensial
I Gusti Ngurah Adnyana

BALI TRIBUNE - Guna mencetak atlet-atlet gateball potensial menuju PON 2020, Pengprov Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Bali siap menggelar turnamen semacam liga dalam waktu dekat. Rencananya peserta di liga tersebut adalah kabupaten/kota se-Bali dan juga klub-klub gateball yang ada.

Ketum Pengprov Pergatsi Bali I Gusti Ngurah Adnyana, Selasa (23/1) menjelaskan untuk peserta nantinya diperkirakan mencapai 24 tim. Adapun jadwal untuk memutar liga tersebut diperkirakan pada bulan Maret mendatang.

"Agenda ini sudah diputuskan bersama pengurus lainnya. Nah, tinggal perencanaan pembiayaannya saja. Kemungkinan kami akan melibatkan pihak swasta/sponsor juga," ujar Adnyana.

Lebih lanjut dikatakan, soal penyelenggaraan akan digulir di tiap kabupaten. Artinya, setiap kabupaten/kota bisa menjadi tuan rumah liga nantinya.

Soal peserta juga diutarakan pihaknya, terutama umur pemain. Hanya, soal batas usia maksimal pemain yang boleh tampil belum diputuskan. "Untuk batas bawah, kami patok atlet yang masih duduk di bangku SMP," imbuhnya.

Tujuan secara umum dari liga ini selain memantau atlet potensial menuju PON 2020, program ini nantinya bisa merangsang atlet yang tersebar di seluruh Bali bisa lebih berprestasi dan berkompetisi. Selain itu, karena ini rutin digelar, maka pihak pelatih dan pengurus bisa mengevaluasi apa saja yang menjadi kelebihan maupun kekurangan tim nya.

"Agar nantinya liga tidak timpang dan didominasi satu atau dua tim saja, kami di Pengprov Pergatsi Bali akan mendata siapa-siapa saja atlet yang direkomendasikan dari tim-tim yang terlibat. Jadi, saat event berlangsung, kekuatan tim akan merata dan tidak terjadi ketimpangan. Karena hal itu akan berpengaruh pada proses talent scouting," tandasnya.