Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Klungkung: Membangun Klungkung yang Maju

bupati klungkung
Bali Tribune / Capaian 100 hari kerja bupati dan wakil bupati Klungkung

balitribune.co.id | Semarapura - Pemerintah Kabupaten Klungkung di bawah kepemimpinan Bupati, I Made Satria dan Wakil Bupati, Tjokorda Gde Surya Putra genap menjalankan 100 hari masa kerja. Berbagai langkah strategis telah direalisasikan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan pelayanan publik yang lebih berkualitas.

Adapun capaian program kerja 100 hari tersebut dirangkum sebagai berikut, diantaranya penyesuaian jam kerja ASN. Melalui Surat Edaran Nomor 1271/2025 tertanggal 20 Maret 2025, Pemerintah Kabupaten Klungkung mengembalikan jam kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) seperti semula sebagai bentuk optimalisasi produktivitas dan kedisiplinan kerja.

Penataan Birokrasi untuk Peningkatan PAD, yakni sebanyak 16 orang staf telah diperbantukan ke Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) untuk mendukung peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), berdasarkan Surat Perintah Sekda Nomor 800.1.11.1/312/III/2025. Selain itu, usulan penetapan NIP CPNS formasi IT telah disampaikan ke BKN, dan dijadwalkan bertugas mulai 3 Juni 2025.

Optimalisasi Pengelolaan Sampah Pemkab Klungkung telah meningkatkan kapasitas pengolahan sampah residu dari 2,5 ton menjadi 5 ton/hari di Toss Center dengan penambahan fasilitas dan aksesori mesin CTBL. Selain itu, kerja sama pengadaan alat teknologi thermal pemusnah sampah telah dimulai sejak 30 April hingga 13 Juni 2025 dengan PT. Airindo Jaya Makmur.

Capaian berikutnya adalah Inovasi One Gate One Destination (OGOD). Sistem pengelolaan dan retribusi destinasi wisata telah ditingkatkan melalui program OGOD. Perjanjian kerja sama telah ditandatangani dengan berbagai pihak untuk pengelolaan DTW Kelingking, Broken Beach, Devils Tears, Pantai Segara Penida (Crystal Bay), serta Mata Air Temeling. Program ini telah di-launching pada 27 Mei 2025 di Kantor Camat Nusa Penida.

Revitalisasi dan Pemeliharaan Infrastruktur Jalan yakni penanganan infrastruktur jalan menuju destinasi wisata dilakukan melalui proyek peningkatan dan penambalan jalan. Di antaranya Peningkatan Jalan Bunga Mekar–Pura Kalibun (kontrak mulai 4 Juni 2025), Peningkatan Jalan Sekartaji–Sedihing (kontrak sejak 26 Mei 2025), Pemeliharaan Jalan Toya Pakeh–Sebunibus (proses tender, kontrak direncanakan mulai 19 Juni 2025). Penambalan jalan berlubang juga telah dilakukan di Klungkung daratan dan Nusa Penida, diluncurkan serentak pada 26 Mei 2025.

Dibidang Akurasi Data "Klungkung dalam Genggaman". Pemerintah Kabupaten Klungkung telah meluncurkan sistem penyempurnaan data kependudukan dan layanan publik berbasis digital, yang diberi nama “Klungkung dalam Genggaman” pada 27 Mei 2025 di Mal Pelayanan Publik (MPP). 

Sedangkan dalam upaya Optimalisasi Mal Pelayanan Publik, seluruh layanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil kini telah tersedia di MPP. Penambahan inovasi seperti Pojok Baca Digital (POCADI) dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan turut diresmikan pada 27 Mei 2025.

Pengembangan Infrastruktur Wisata. Sebagai akses tambahan, pembangunan badan jalan shortcut sepanjang kurang lebih 700 meter dari Broken Beach menuju Crystal Bay telah selesai. Pendataan lahan untuk sisa jalur sepanjang ±1,3 km masih berlangsung.

Capaian 100 hari kerja lainnya adalah bidang sosial berupa Santunan Kematian. Dimana Pemkab Klungkung menetapkan kebijakan pemberian santunan kematian sebesar Rp2 juta, sesuai Peraturan Bupati Klungkung Nomor 11 Tahun 2025 tentang Penghargaan atas Pengurusan Pencatatan Kematian.

Bidang lingkungan hidup berupa Penataan Taman Kota, program penghijauan dan penataan ruang terbuka hijau ditandai dengan launching penataan taman kota dan penanaman simbolis pada 23 Mei 2025 oleh Wakil Bupati Klungkung.

Sementara dalam bidang layanan kesehatan, melalui Peningkatan Pelayanan RSUD Klungkung. Dalam rangka peningkatan mutu layanan kesehatan, RSUD Klungkung kini telah melengkapi fasilitas seperti layanan Hemodialisis (HD) tanpa antrean, edukasi CAPD, serta pembangunan Rumah Duka yang telah rampung dan diresmikan pada 3 Juni 2025. Seluruh upaya dilakukan melalui kerja sama tanpa membebani APBD.

Pemerintah Kabupaten Klungkung menyampaikan terima kasih atas dukungan seluruh elemen masyarakat. Komitmen Bupati I Made Satria bersama Wakil Bupati Tjokorda Gde Surya Putra adalah untuk terus membangun Klungkung melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana Dalam Bali Era Baru menuju Klungkung Mahottama yakni Maju, Harmonis, Tentram, dan Makmur.

wartawan
SUG
Category

Bupati Klungkung Tinjau Pengerjaan Sodetan Aliran Sungai Tudad Bubuh

balitribune.co.id | Semarapura - Pemerintah Kabupaten Klungkung menanggapi ancaman abrasi yang semakin parah di wilayah Pantai Tegal Besar, Desa Negari, Kecamatan Banjarangkan. Bupati Klungkung I Made Satria meninjau pengerjaan sodetan aliran sungai Tudad Bubuh di Pantai Tegal Besar, Minggu (28/9). 

Baca Selengkapnya icon click

Cegah Aksi "Ulah Pati", Badung Kebut Pemasangan Railing di Jembatan Tukad Bangkung

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) mengkebut pemasangan pagar railing di areal Jembatan Tukad Bangkung, Desa Plaga, Kecamatan Petang. Ini menyusul aksi ulah pati atau bunuh diri yang kembali terjadi di jembatan tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bersiap Hadapi Musim Hujan, Bupati Tinjau Trash Rack Tukad Mati dan Jalan Simpang Teuku Umar Barat

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa meninjau alat penyaring sampah (trash rack) di alur Tukad Mati, Kelurahan Legian, Kuta, pada Jumat (26/9). Turut hadir Ketua Komisi II DPRD Badung I Made Sada, serta Plt. Kadis PUPR Kabupaten Badung I Nyoman Karyasa beserta jajaran.

Baca Selengkapnya icon click

Gabungan Komisi di DPRD Badung Turun ke GWK, Siapkan Surat Pemanggilan

balitribune.co.id | Mangupura - Gabungan 4 Komisi di DPRD Kabupaten Badung, masing-masing Komisi I, II, III, dan IV, turun langsung mengecek lokasi penutupan akses jalan warga oleh manajemen Garuda Wisnu Kencana (GWK) di Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Badung pada Jumat (26/9) siang.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Rai Mantra Soroti Lemahnya Sinkronisasi Program Makan Bergizi, Minta Pengawasan Diperketat

balitribune.co.id | Denpasar - Anggota DPD RI asal Bali, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra atau Rai Mantra, menilai maraknya kasus keracunan massal akibat makanan yang disalurkan melalui program Makan Bergizi Gratis (MBG) di sejumlah daerah akibat lemahnya sinkronisasi kewenangan antara pemerintah pusat dan hal ini dinilai menjadi titik lemah dalam pelaksanaan Program Makan Bergizi (MBG) untuk anak sekolah.

Baca Selengkapnya icon click

Periode Januari-Agustus 2025, BPJS Ketenagakerjaan Gianyar Bayar Klaim Beasiswa Senilai Rp1,5 Miliar

balitribune.co.id | Gianyar - Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Bali Gianyar, Venina mengatakan manfaat beasiswa telah diberikan kepada anak dari peserta BPJAMSOSTEK yang meninggal dunia. Periode Januari-Agustus 2025, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bali Gianyar telah melakukan pembayaran klaim beasiswa sebesar lebih Rp1,5 miliar untuk 315 penerima.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.