Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bupati Karangasem Tinjau Pembangunan Sarpras Baru di SMPN Satap Tianyar Barat

bupati Karangasem
Bali Tribune / MENINJAU - Bupati Karangasem meninjau Pembangunan Sarpras Baru di SMPN Satap Tianyar Barat, Selasa (2/9)

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, didampingi anggota DPRD Dapil Kubu, Kepala Dinas PUPR, Kabag Etbang, serta Kabag Prokopim, melaksanakan pengecekan pembangunan ruang guru, ruang kepala sekolah dan ruang tata usaha di SMPN Satap Tianyar Barat, Kecamatan Kubu, Selasa (2/9).

Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap kebutuhan sarana prasarana pendidikan, mengingat jumlah siswa yang semakin meningkat setiap tahunnya. Saat ini SMPN Satap Tianyar Barat memiliki lima ruang, dengan rincian satu ruang digunakan untuk guru, satu ruang laboratorium, satu ruang komputer dan UKS, serta dua ruang kelas. Kondisi ini membuat ruang belajar sangat terbatas.

Dalam satu kelas, jumlah siswa rata-rata melebihi kapasitas ideal. Kelas VII diisi 50 siswa, kelas VIII berjumlah 48 siswa, dan kelas IX sebanyak 46 siswa. Padahal standar idealnya, satu kelas maksimal berisi 42 siswa agar proses pembelajaran dapat berlangsung efektif.

Plt. Kepala Sekolah SMPN Satap Tianyar Barat, I Nyoman Sanjaya Adi Saputra, menyampaikan rasa terima kasih kepada Bupati atas dukungan pembangunan ruang baru. Ia menjelaskan, dengan adanya tambahan ruang guru dan ruang TU, nantinya ruangan lain seperti laboratorium komputer dapat dialihfungsikan menjadi ruang kelas untuk mengurangi kepadatan siswa.

“Selain pembangunan ruangan baru, kami juga berharap aspirasi para guru dapat diperhatikan agar sekolah ini mendapat tambahan tenaga pendidik. Saat ini kami memiliki enam guru, terdiri dari satu Plt Kepala Sekolah, tiga guru PPPK, dan dua guru PNS,” ujarnya.

Bupati Karangasem menegaskan, pembangunan sarana pendidikan merupakan prioritas Pemkab Karangasem untuk menunjang kualitas sumber daya manusia. Dengan tambahan ruang belajar, diharapkan siswa dapat lebih nyaman mengikuti proses pembelajaran, serta guru dapat memberikan pengajaran secara maksimal.

wartawan
AGS
Category

Penenun Berusia Lanjut di Sidemen, Mengukir Keindahan Endek dan Songket

balitribune.co.id | Amlapura - Kecamatan Sidemen sejak dulu dikenal sebagai daerah sentra tenun Endek dan Songket di Kabupaten Karangasem. Jika berkunjung dan berwisata ke sejumlah DTW di Kecamatan Sidemen, maka sayup wisatawan akan mendengar derak dan hentakan alat tenun tradisional yang berasal dari beberapa sentra tenun yang ada di dekat sejumlah objek wisata alam di daerah ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kementerian Perindustrian Dukung Bali Fashion Network® 2026: Sinergi Pemerintah dan Industri Kreatif untuk Masa Depan Fashion di Bali

balitribune.co.id | Mangupura - Menjelang penyelenggaraan Bali Fashion Network® (BFN) 2026 pada 18 Oktober mendatang di International Conference Center (ICC) Bali, dukungan terhadap industri fashion berkelanjutan semakin menguat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Menuju Harmonisasi, Masyarakat Adat Ungasan Minta Akses Jalan di Belakang GWK Tetap Dibuka untuk Warga

balitribune.co.id | Mangupura - Polemik pagar beton pembatas di kawasan Banjar Giri Dharma, Desa Adat Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Badung, kembali bergulir. Pagar yang berdiri di sekitar kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK) itu dinilai menutup akses jalan warga menuju permukiman dan sekolah. Menyikapi hal tersebut, masyarakat adat menggelar pertemuan di Pura Dalem Desa Adat Ungasan, Sabtu (12/10) sore.

Baca Selengkapnya icon click

Konsep Hub Yamaha DEXAT Pertama di Indonesia Ada di Bali, Perkuat Relasi dengan Pelanggan

balitribune.co.id | Denpasar - PT Yamaha Musik Indonesia Distributor (YMID) bekerjasama dengan Jayawijaya Audio Bali, meresmikan kolaborasi mereka berkonsep hub di Bali, Senin (29/9/2025). Showroom berkonsep hub pertama di Indonesia itu berlokasi di Jalan Gatot Subroto Barat no. 364, Denpasar dibuat untuk semakin mendekatkan diri dengan pelanggan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.