Dishub Bangli Lakukan Penataan Parkir | Bali Tribune
Diposting : 18 July 2016 13:38
Agung Samudra - Bali Tribune
RSUD
BONGKAR - Aktifitas bongkar muat barang di Jalan Ngurah Rai tepatnya sebelah timur RSUD Bangli

Bangli, Bali Tribune

Guna memperlancar arus lalin dan mengatasi kesemrawutan serta menekan angka kecelakaan, pihak Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishub Kominfo) Bangli, kini sedang gencar-gencaranya melakukan penataan parkir. Sebagai  pilot projek agenda ini adalah ruas jalan Ngurah Rai Bangli

Kadis  Perhubungan Kominfo Bangli, I Gede Arta SH saat dikonfirmasi, Minggu (17/7), mengatakan untuk penataan parkir pihaknya akan menerapkan pola satu lajur bahu jalan difungsikan untuk tempat parkir kendraan. “Kalau sekarang kita lihat dua sisi bahu jalan digunakan untuk parkir kendaraan,” ujar Kadis asal Desa Songan, Kintamani ini.

Sebut mantan Kabag Hukum, Sekda Bangli ini dengan digunakan ke dua  sisi bahu jalan untuk parkir kendraan, maka otomatis jalan menjadi lebih sempit  dan sudah barang tentu akan mengganggu kelancaran arus lalin. Untuk langkah awal penataan, petugas sudah memasang rambu larangan parkir, seperti di bahu jalan sebelah timur RSUD Bangli dan nantinya akan lanjut keselatan sampai  patung adipura. “Untuk parkir kendaraan natinya akan menggunakan bahu jalan sebelah barat,” sebut Gede Arta seraya mengaku walaupun telah dipasang rambu namun sampai satu bulan kedepan masih dalam tahap sosialisasi.

Disinggung seingkalinya bahu jalan digunakan untuk bongkar muat barang oleh pemilkik toko? Kata Gede Arta, dengan dipasangnya rambu larangan parkir, sudah barang tentu areal tersebut arus steril kendaraan. “Untuk agenda ini masih dalam tahap sosialisasi, nanti kita juga kan melakukan pendekatan dengan pemilk toko,” ujarnya.