Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dispar Bali Soroti Wacana Pembatasan Kendaraan Luar Pulau Jelang Libur Nataru

Bali Tribune / Kadis Pariwisata Provinsi Bali, Tjokorda Bagus Pemayun.

balitribune.co.id | TabananMenjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), Dinas Pariwisata (Dispar) Bali mulai menyoroti wacana pembatasan kendaraan berpelat nomor luar Bali. Kepala Dispar Bali, Tjokorda Bagus Pemayun, menyatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Bali untuk memastikan tata kelola kendaraan berjalan baik. 

"Kami membaca pemberitaan di media bahwa ada harapan dari anggota dewan untuk mengatur kembali kendaraan berpelat luar Bali. Tujuannya agar kemacetan yang sering terjadi bisa diminimalkan," ujarnya, saat ditemui di kawasan wisata Jatiluwih, Tabanan, Senin (9/12). 

Tjok Pemayun menekankan, meski pembatasan kendaraan luar Bali menjadi perhatian, kebijakan ini memerlukan kajian yang matang. Koordinasi dengan Dishub Bali pun terus dilakukan sebagai langkah awal. 

"Jika melihat pengalaman sebelumnya, di era 1990-an, sudah pernah diterapkan pembatasan kendaraan besar, seperti bus, yang hanya diperbolehkan sampai di Pelabuhan Gilimanuk," jelasnya. 

Ia juga mengimbau para penyelenggara acara (event organizer) yang mengadakan kegiatan besar di Bali untuk memaksimalkan penggunaan armada transportasi lokal. Namun, jika armada lokal dirasa belum mencukupi, barulah kendaraan dari luar diperbolehkan masuk. 

Selain soal pembatasan kendaraan, Tjok Pemayun juga mengapresiasi langkah pemerintah dalam menurunkan harga tiket pesawat, khususnya tujuan Bali. Menurutnya, kebijakan ini memberikan dampak positif besar terhadap kunjungan wisatawan domestik. 

"Penurunan harga tiket pesawat mempermudah wisatawan domestik untuk berkunjung ke Bali. Ini menjadi angin segar bagi pariwisata Pulau Dewata," katanya. 

Hingga saat ini, kunjungan wisatawan mancanegara ke Bali tercatat hampir mencapai 5,3 juta orang. Tjokorda menyebutkan, wisatawan dari Australia, India, China, dan Inggris mendominasi jumlah kunjungan. 

"Melihat tren ini, kami optimis target kunjungan wisatawan mancanegara lebih dari 6 juta orang pada akhir tahun bisa tercapai," pungkasnya. 

Langkah Dispar Bali yang memprioritaskan pengelolaan kendaraan dan mendukung kebijakan tiket pesawat murah menunjukkan komitmen untuk menjadikan Bali sebagai destinasi wisata yang nyaman dan berkualitas. Semoga upaya ini membawa dampak positif bagi pariwisata Bali, terutama di momen liburan akhir tahun yang selalu dinanti.

wartawan
ARW

Prasyarat Utama Menuju Haluan Pembangunan 100 Tahun Yang Implementatif

balitribune.co.id | Pada tanggal 22 Desember 2025 yang lalu, Gubernur Bali, Wayan Koster (Pak Koster), secara resmi merilis Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun Bali Era Baru 2025-2125 di Gedung Ksirarnawa Denpasar, haluan tersebut dimaksudkan sebagai blue print pembangunan Bali 100 tahun ke depan, artinya pembangunan Bali seratus tahun ke depan harus merujuk kepada isi dokumen tersebut, dan inilah satu-satunya dokumen yang pernah dilahirkan oleh seorang g

Baca Selengkapnya icon click

Tabanan Raih Prestasi Nasional di Lomba Desa Ekspor 2025

balitribune.co.id | Tabanan – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Kabupaten Tabanan. CV Tanteri yang berlokasi di Desa Pejaten, Kecamatan Kediri, berhasil meraih Juara II Lomba Desa Ekspor Tahun 2025. Penghargaan tersebut ditetapkan berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa Nomor 74 Tahun 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Akses Vital Putus, Dewan Bangli Desak Pemerintah Segera Perbaiki Jalan Penatahan - Juuk Bali

balitribune.co.id | Bangli - Anggota komisi III DPRD Bangli melakukan monitoring ruas jalan di Kecamatan Susut yang terdampak bencana dan belum mendapat tindak lanjut penanganan atau perbaikan dari pemerintah pada Kamis (15/1). 

Baca Selengkapnya icon click

Puluhan Sapi Positif LSD, Jembrana Berlakukan Karantina Ternak

balitribune.co.id | Negara - Wabah penyakit kulit berbenjol atau Lumpy Skin Disease (LSD) menghantui sektor peternakan sapi di Kabupaten Jembrana. Setelah hasil uji laboratorium memastikan puluhan ternak sapi terjangkit penyakit menular tersebut, di Jembrana diberlakukan lockdown ternak serta tindakan darurat untuk mencegah meluasnya penularan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Rugikan Pemilik hingga Rp1 Miliar, Begini Kondisi Kandang Ayam yang Terbakar di Blahkiuh

balitribune.co.id | Mangupura - Sebuah kandang ayam di Banjar Pikah, Desa Blahkiuh, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, terbakar pada Selasa (13/1/2026) pukul 03.00 Wita. Tidak ada korban jiwa. Namun, kebakaran ini menyebabkan18 ribu ayam boiler hangus terpanggang. Akibat musibah tersebut, pemilik atas nama I Ketut Miasa mengalami kerugian materi hingga Rp1 miliar.

Baca Selengkapnya icon click

PascaAbrasi, Pemkab Badung Tata Pasir Pantai Kuta

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten Badung di bawah kepemimpinan Bupati I Wayan Adi Arnawa bergerak menyikapi kondisi Pantai Kuta yang compang camping akibat abrasi. Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Badung, langkah penataan pasir mulai dilakukan sejak Selasa (13/1) lalu.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.