Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Drama Gong Legend Mengakhiri Rangkaian HUT Bangli Ke-819

Bali Tribune / HUT - Drama gong legend mengakhiri rangkaian HUT Bangli ke-819 di Alun-alun Kota Bangli, Minggu (28/5).
balitribune.co.id | Bangli - Rangkaian Ulang Tahun Bangli Ke-819 berjalan dengan semarak. Dengan mengusung tema "Bangli Jengah" beberapa kegiatan telah dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Bangli dibawah kepemimpinan Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta dan Wakil Bupati I Wayan Diar.
 
Dengan melibatkan seluruh stakeholder dan masyarakat Bangli, HUT Bangli ke-819 berlangsung sebulan penuh, yang diisi dengan beberapa kegiatan seperti parade budaya, festival musik dengan mendatangkan group band lokal Bangli, Band Bali serta artis nasional, stand food, UMKM dan lomba- lomba yang diikuti oleh siswa TK, SD, SMP , SMA/ SMK di Kabupaten Bangli. Selain itu para Yowana/STT se-Kabupaten Bangli juga terlibat dalam lomba Penjor kreasi, dan lomba miniatur serta sketsa ogoh - ogoh se-Bali.
 
Rangkain acara HUT Bangli ini ditutup secara resmi oleh Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta, bertempat di Alun-alun Kota Bangli pada Minggu (28/5). Acara penutupan dirangkaikan dengan penyerahkan piagam serta piala kepada seluruh pemenang lomba. 
 
Acara semakin hangat karena pada sesi terakhir masyarakat disuguhkan penampilan drama gong legend dari sekeha drama gong Sancaya Era Baru. Pementasan drama gong yang sempat vakum tersebut akhirnya kembali dipentaskan pada malam penutupan HUT Bangli ke-819.
 
Ribuan penonton hadir untuk menyaksikan pementasan drama gong , gelak tawa serta tepuk tangan penonton terdengar jelas ketika mengikuti alur cerita serta lelucon yang dipersembahkan oleh skeha drama gong Sancaya Era Baru yang digawangi Petruk, Perak dan kawan-kawan.
 
Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta mengapresiasi penampilan Drama Gong legend yang diperankan oleh seniman drama gong asal Bangli ini. Dalam kesempatan tersebut Bupati Bangli diberi kehormatan untuk membacakan prolog sebagai pembuka pementasan drama gong legend Bangli.
 
Malam penutupan HUT Bangli ke-819, Bupati Bangli mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang bertugas, Rise Of Bangli sebagai tim kreatif, seluruh ASN dilingkungan Pemkab. Bangli serta seluruh lapisan masyarakat Bangli yang telah bahu membahu bergotong royong untuk kelancaran seluruh rangkaian HUT Bangli tahun 2023 ini.  
 
Pihaknya berharap, melalui perayaan HUT Bangli akan tumbuh rasa jengah dari seluruh lapisan masyarakat Bangli dalam rangka mewujudkan visi Nangun Sat Kerti Loka Bali di Kabupaten Bangli Menuju Bangli Era Baru.
 
Sementara itu, salah satu seniman drama gong legend Bangli, Sang Ketut Arka (Perak) dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa bangga dan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Bangli dibawah kepemimpinan Bupati Sang Nyoman Sedana Arta dan Wakil Bupati I Wayan Diar, karena seniman drama gong legend Bangli masih diberikan kesempatan untuk tampil menghibur masyarakat Bangli.
 
Seniman asal Desa Tamanbali yang mengawali karir seninya sejak tahun 1980 ini berharap, untuk kedepannya agar selalu diberikan ruang untuk tampil dalam pelestarian seni drama gong, serta masyarakat khususnya generasi muda, agar menjaga dan mencintai seni drama gong sebagai bentuk pelestarian budaya Bali.
wartawan
SAM
Category

Jalan Depan Pasar Bajera Jebol, Jalur Denpasar-Gilimanuk Dialihkan

balitribune.co.id | Tabanan - Jalur utama dari Denpasar menuju Gilimanuk maupun sebaliknya untuk sementara waktu dialihkan. Pengalihan arus lalu lintas tersebut dilakukan menyusul kondisi kerusakan pada badan jalan di depan Pasar Bajera, Kecamatan Selemadeg, kian parah.

Pada Senin (7/7), badan jalan yang jebol itu bertambah lebar. Sehingga, sore harinya, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tabanan memberlakukan pengalihan arus lalu lintas.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Karangasem Krisis Murid, Banyak Sekolah Hanya Mendapatkan 2 Hingga 8 Murid Baru

balitribune.co.id | Amlapura - Kabupaten Karangasem saat ini tengah mengalami krisis murid atau siswa. pada Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) Tahun Ajaran 2025/2026, hampir sebagian besar Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Karangasem mengalami kekurangan murid baru atau jumlah murid baru yang mendaftar dan melakukan pendaftaran ulang masih jauh dari jumlah kuota yang didaftarkan oleh sekolah di Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Pusat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wakil Bupati Karangasem Pimpin Apel Peringatan Perang Besar Tanah Aron ke-79

balitribune.co.id | Amlapura - Wakil Bupati Karangasem, Pandu Prapanca Lagosa, memimpin langsung Apel Peringatan Perang Besar Tanah Aron ke-79 yang digelar di Lapangan Tanah Aron, Bebandem, Senin (7/7). Apel ini menjadi momentum penting untuk mengenang perjuangan para pahlawan Tanah Aron dalam mempertahankan tanah air dari penjajahan.

Baca Selengkapnya icon click

Setujui Pertanggungjawaban APBD 2024, F-PDIP Apresiasi Pemkab Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Badung menerima Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2024 untuk disahkan dan ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda).

Persetujuan tersebut disampaikan dalam pembacaan Pandangan Umum (PU) Fraksi PDI Perjuangan pada Rapat Paripurna DPRD Badung, Selasa (8/7) di ruang Sidang Utama Gosana, Gedung DPRD Badung. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.