Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Empat Subak Mendapat Bantuan Pompa Irigasi Air Permukaan

Dewa Putu Sugiarta
Dewa Putu Sugiarta

BALI TRIBUNE - Untuk meningkatkan produktifitas petani, khususnya petani holtikultura dan perkebunan, pemerintah pusat meluncurkan bantuan irigasi perpompaan. Kegiatan fisik yang bersumber dari dana tugas pembantu (TP) yang berasal dari APBN menyasar empat subak  di kabupaten Bangli.

 Empat subak yang mendapat bantuan irigasi perpompaan masing-masing, Subak Tihing Desa di Desa Pengotan, Kecamatan Bangli, Subak Puseh, Desa Trunyan, Kintamani, Subak Mekar Sari, Desa Kedisan Kintamani, Subak Abian Wana Sari,Abang Batu Dingding, Kintamani.

Kepala Bidang Sarana Prasarana Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan(PKP), Dewa Putu Sugiarta, Jumat (4/5), menjelaskan sejatinya ada beberapa subak mengajukan proposal permohoan bantuan irigasi air perpompaan ke pusat, namun setelah dilakukan verifikasi oleh tim dari dinas ternyata  hanya empat subak  yang layak mendapatkan bantuan. ”Ada beberapa aitem yang harus dipenuhi, seperti tersedianya sumber mata air dengan debit air 10-20liter per detik,” ujarnya.

Dewa Putu Sugiarta mencontohkan  proposal yang diajukan subak Belok di Desa Landih, setelah dilakukan verifikasi ternyata debit airnya sangat kecil. Kegiatan irigasi air perpompaan bertujuan untuk mendukung sektor pertanian baik untuk pertanian holitikultura dan perkebunan. Besaran anggran kegiatan irigasi air perpompaan untuk pertanian holtikultura sebesar Rp 88 juta per unit, dan Perkebunan Rp110 juta per unit. “Kegiatan akan dikerjakan secara swakelola murni,” ungkapnya.

Selain itu ada lima subak di Bangli mendapat bantuan fisik untuk pembuatan dam parit. Di antaranya Subak Denan Dajan Desa dan Delod Desa, Desa Apuan Susut, Subak Juwuk Bali Bawah, Desa Susut, Subak Tengah, Desa Tamanbali, Bangli, Subak Penida, Tembuku, Bangli. ”Untuk kegiatan pembuatan dam parit bersumber dari dana DAK dengan anggaran Rp113 juta per unitnya. Sesuai juklak, untuk pengerjaan diambil secara swakelola,” jelas Dewa Sugiarta.

Tujuan dibuatnya dam parit untuk mengantisipasi divisit air irigasi karena banyak jaringan irigasi yang bocor. ”Dam parit maupun irigasi air perpompaan akan mulai dikerjakan paling lambat pertengahan bulan Mei 2018,” jelasnya.

wartawan
Agung Samudra
Category

Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Galungan, Bupati Gus Par Gelar Pasar Murah dari Desa hingga Kota

balitribune.co.id | Amlpura - Pemerintah Kabupaten Karangasem bergerak cepat menstabilkan harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. Melalui Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopperindag), Pemkab kembali menggelar Pasar Murah secara rutin di sejumlah titik wilayah.

Baca Selengkapnya icon click

Buka Sosialisasi Pemerintah Digital, Bupati Bangli: Bukan Lagi Pilihan, tapi Keniscayaan

Balitribune.co.id | Bangli -  Transformasi digital ditegaskan sebagai harga mati bagi Kabupaten Bangli. Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, secara resmi membuka Sosialisasi Pemerintah Digital di Gedung Bhukti Mukti Bhakti (BMB) Kantor Bupati Bangli, Selasa (4/11/25).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata Menerima Sertifikat GIAHS Salak Sibetan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Kabar baik bagi petani Karangasem dibawa langsung dari markas FAO di Roma, Italia. Salak Sibetan, melalui sistem Agroforestry-nya, resmi ditetapkan sebagai situs Warisan Sistem Pertanian Global (Global Important Agricultural Heritage System - GIAHS).

Baca Selengkapnya icon click

Meriahkan HUT Ke-16 Mangupura, Pemkab Badung Gelar Turnamen Mini Soccer Antar OPD

balitribune.co.id | Mangupura - Serangkaian menyambut HUT Ke-16 Kota Mangupura yang jatuh pada tanggal 16 Nopember 2025 dan HUT KORPRI Ke-54 tanggal 29 Nopember 2025, Bapor KORPRI menyelenggarakan Turnamen Mini Soccer antar Organisasi Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Badung.
Turnamen Mini Soccer ini juga sebagai ajang silaturahmi antar Aparatur Sipil Negara (ASN) di masing-masing OPD.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

HUT Mangupura ke-16, Pemkab Badung Himbau Ucapan dengan Bibit Tanaman

balitribune.co.id | Mangupura - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Kota Mangupura, Pemerintah Kabupaten Badung menggandeng berbagai pihak eksternal untuk berpartisipasi dalam kegiatan bertema "Rumaketing Taksuning Bhuana", yang bermakna Satukan semua potensi untuk membangun Badung.

Baca Selengkapnya icon click

Setujui APBD 2026, Tapi F-PDIP Badung Beri Catatan Soal Kemacetan, Sampah, dan Air Bersih

balitribune.co.id | Mangupura - Fraksi PDI Perjuangan DPRD Badung menyatakan menerima dan menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2026 untuk ditetapkan menjadi peraturan daerah. Hal itu terungkap  pada rapat paripurna DPRD Badung, Selasa (4/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.