Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Gubernur Pastika Ajak Masyarakat Hidupkan Pertanian

Gubernur Pastika saat buka Festival Agribisnis 2018.

BALI TRIBUNE - Gubernur Bali Made Mangku Pastika mengajak masyarakat untuk terus menghidupkan pertanian. Harapan tersebut disampaikan Gubernur Pastika dalam sambutannya saat membuka Festival Agribisnis ke 7 tahun  2018 di Lapangan Niti Mandala Renon Denpasar, Kamis (26/7) .  Lebih jauh, Gubernur Pastika yang didampingi sejumlah Kepala OPD terkait di lingkungan Pemprov Bali menegaskan bahwa sampai kapanpun pertanian akan selalu diperlukan. Meskipun era telah berganti menjadi era digital, namun keberadaan pertanian khususnya pangan tidak akan bisa tergantikan. Masyarakat akan tetap memerlukan pangan untuk mendapatkan tenaga untuk bisa hidup dan berkarya. Untuk itu, keberadaan sektor pertanian harus terus ditingkatkan baik secara kualitas maupun kuantitasnya. "Bagaimanapun majunya dan modernnya suatu bangsa akan tetap memerlukan pangan, pangan tidak mungkin digantikan. Untuk itu kita harus hidupkan terus sektor pertanian, tingkatkan terus kualitas dan kuantitasnya," imbuhnya.  Terkait penyelanggaraan festival agribisnis yang rutin digelar setiap tahun, Gubernur Pastika menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan acara tersebut. Menurutnya melalui festival ini maka masyarakat  akan tahu keberadaan ragam pangan lokal yang kita miliki serta menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap produk lokal tersebut.  Dari segi bisnis, pelaksanaan kegiatan ini akan semakin mendekatkan antara produsen dengan konsumen sehingga akan dapat memotong jalur  distribusi, sehingga pangan  bisa didapat dengan harga lebih murah dengan kualitas terjamin.  Hal senada disampaikan  Kepala Dinas Tanaman Pangan , Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Bali Ida Bagus Wisnuardhana dalam laporannya dimana  tujuan dari kegiatan festival agribisnis ini disamping untuk memperpendek jalur distribusi, juga  bertujuan untuk memperkenalkan dan memasyarakatkan produk pertanian lokal, menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap produk pertanian lokal  serta menumbuhkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan untuk kesehatan.  Festival Agribisnis yang mengusung tema "Cintai petani, konsumsilah produk pertanian lokal" akan berlangsung selama empat hari dari tanggal 26-29 Juli 2018 bertempat di sebelah timur Monumen Badjra Sandhi Renon.  Dalam pembukaan festival agribisnis ke 7 yang dibuka secara resmi oleh Gubernur Bali yang ditandai dengan pelepasan balon, juga dirangkaikan dengan penandatanganan MOU Kemitraan pemasaran produk pertanian serta penyerahan hadiah lomba yang diserahkan langsung oleh Gubernur Bali.

wartawan
Release
Category

Tingkatkan Kesadaran Asuransi, Jasindo Gandeng Media

balitribune.co.id | Denpasar - PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) menginisiasi kegiatan edukasi literasi asuransi bersama insan media di Bali yang berlangsung di Denpasar, Sabtu (20/9). Melalui forum ini, Jasindo berupaya mendorong pemahaman masyarakat mengenai pentingnya perlindungan finansial dan manajemen risiko dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya icon click

Klungkung Pamerkan 137 Keris Pusaka Bertepatan dengan Tumpek Landep

balitribune.co.id | Semarapura - Menyambut rahina suci Tumpek Landep, Pemerintah Kabupaten Klungkung melalui Dinas Kebudayaan bersama Paiketan Keris Smaradwija Klungkung menggelar Pameran Keris di Museum Semarajaya. Kegiatan ini dibuka oleh Sekertaris Daerah Anak Agung Gede Lesmana mewakili Bupati Klungkung bertempat di halaman Medal Agung, Jumat (19/9).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bangli Maju! Pemkab dan Kemenhub Kerjasama Tingkatkan Konektivitas dan Aksesibilitas Transportasi

balitribune.co.id | Bangli - Pemerintah Daerah Kabupaten Bangli baru saja menandatangani kesepakatan penting dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk meningkatkan infrastruktur transportasi. Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) dan Berita Acara Serah Terima (BAST) ini menjadi angin segar bagi pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Bangli.

Baca Selengkapnya icon click

MG Cyberster Warna Baru Diperkenalkan di Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Morris Garage Motor Indonesia (MG) bersama PT Prima Metro Auto Mobil sebagai mitra diler terpercaya MG, Jumat (19/9) resmi memperkenalkan MG Cyberster dengan varian warna terbarunya, Modern Beige dan Red Top di Bali. Kehadiran kendaraan ikonik ini menjadi penanda penting dalam perjalanan MG yang genap berusia 100 tahun sebagai brand otomotif asal Inggris yang dikenal dengan inovasi, desain, dan performa.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Narasemesta Jasindo: Menjaga Warisan Laut Lewat Konservasi Karang di Bali

balitribune.co.id | Amlapura - PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) kembali melanjutkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan melalui program Narasemesta Jasindo, kali ini dengan fokus pada konservasi terumbu karang di kawasan Tulamben Kabupaten Karangasem, Bali. Inisiatif ini hadir sebagai wujud nyata kepedulian Jasindo terhadap ekosistem laut sekaligus dukungan terhadap pariwisata berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.