Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Insan Basket Bali Mesti Bersatu Bangun Prestasi

Ali Santoso Wibowo

BALI TRIBUNE -  Membangun prestasi basket tidak bisa dilakukan orang per orang, melainkan seluruh stakeholder. Karena itu, insan basket di Bali mesti bersatu mewujudkan prestasi khususnya basket putra di kancah nasional. Harapan tersebut disampaikan pemilik klub basket All Strar Winner (ASW) Grup, Ali Santoso Wibowo. "Mari duduk bersama, membangun basket Bali ke arah lebih baik. Karena saya tegaskan tujuannya bukan untuk terkenal dan menjadi nomor satu. Tapi ingin mengajak orang-orang peduli soal basket apa kendalanya selama ini. Apa yang perlu disiapkan, mari kita duduk bersama," ucap Ali Santoso ditemui saat menyaksikan semifinal Turnamen Bola Basket Antar Klub Nasional 'ASW' Cup di Kelompok Umur (KU) 14 dan Senior, Jumat (7/12) di GOR Ngurah Rai Denpasar.  Kata Ali Santoso, selama ini tidak ada wadah membentuk satu tim di Bali. Sehingga pemainnya pilih hengkang keluar. Apalagi turnamen basket hanya sampai SMA, selanjutnya masuk perguruan tinggi malah tidak berkembang lagi. "Saya ada rencana menggelar kejuaraan basket dalam bentuk open turnamen. Nanti di sana anak-anak Bali bisa belajar mengenai basket dari peserta luar," terang Ali Santoso. Sebab, persiapan di ASW Cup memang sangat singkat, tapi justru surprise. Ia menambahkan, ada pemain pro dari luar, tapi pebasket Bali mampu mengimbangi tim luar tersebut. Persoalannya, jumlah pertandingan diperbanyak saja, pasti lebih berprestasi basket Bali. Bagaimanapun, kata dia, nanti Bali arahnya mau membentuk tim basket profesional khusus putra. Namun sebelum ke situ, fasilitas diperbaiki dulu. "Kalau tim profesional minimal memiliki satu GOR. Sebab, GOR Ngurah Rai sudah digunakan dalam kurun waktu seminggu dengan jadwal yang cukup padat," imbuh Ali Santoso.  Apalagi GOR Ngurah Rai juga dinilai lokasinya tidak strategis. Belum lagi faktor penunjang seperti toilet dan ruang ganti masih banyak yang rusak. Berikutnya yang menjadi cacatan yakni soal kebersihan dan lampu-lampu banyak mati. Skorboard juga tidak ada, termasuk papan ring masih tetap kayu. "Mudah-mudahan nanti bisa membentuk GOR baru dengan lokasi strategis. Kapasitas GOR juga standar. Tapi kami masih pikirkan lahan. Untuk selanjutnya memang digunakan sebagai home basket putra professional Bali. Karena saya komitmen membangun olahraga secara umum. Termasuk garap cabor lainnya," tandas Ali Santoso.

wartawan
Djoko Purnomo
Category

BRI SportArtCular 2025 Hadirkan Semangat Kolaborasi & Budaya Kerja Sehat di BRI Region 17/ Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Jelang HUT ke-130, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Region 17/ Denpasar menggelar ajang BRI SportArtCular 2025 sebagai bagian dari implementasi program Employee Wellbeing untuk memperkuat budaya kolaboratif dan menciptakan lingkungan kerja yang sehat, dinamis, dan harmonis.

Baca Selengkapnya icon click

Kampung Gelgel Ikuti Lomba Kampung Pancasila Tingkat Nasional

balitribune.co.id | Semarapura - Desa Gelgel, Kecamatan Klungkung, terpilih mewakili Provinsi Bali dalam Penilaian Kampung Pancasila tahun 2025. Kampung Islam pertama di Bali ini ditunjuk dalam penilaian Kampung Pancasilia tingkat nasional dan berhasil lolos dan menjadi yang terbaik dalam lomba video dokumenter Kampung Pancasila. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Walikota Jaya Negara Hadiri Abulan Pitung Dina Karya Padudusan di Pemerajan Agung Sakti, Padangsambian

balitribune.co.id | Denpasar - Suasana penuh sradha bhakti mewarnai rangkaian Abulan Pitung Dina Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Padudusan Agung Menawa Ratna, Tawur Walik Sumpah Utama, Melaspas, dan Mupuk Pedaging di Pemerajan Agung Sakti, Desa Adat Padangsambian, Senin (17/11). 

Baca Selengkapnya icon click

Cetak Generasi Peduli Jalan Raya, AHM Dukung Pejuang Muda Keselamatan Indonesia

balitribune.co.id | Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) menjadi bagian dari program “Pejuang Muda Keselamatan Jalan Indonesia” yang digagas oleh Indonesia Road Safety Partnership (IRSP) berkolaborasi dengan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia. Kegiatan edukasi duta keselamatan berkendara yang berasal dari kalangan mahasiswa ini berlangsung pada 5 – 13 November 2025 di Yogyakarta, Bali, dan Cikarang – Jawa Barat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tabanan Tertawa dan Bali Berdoa Warnai HUT Kota Singasana ke-532

balitribune.co.id | Tabanan - Suasana penuh keceriaan menyelimuti Taman Bung Karno saat kegiatan Tabanan Tertawa dan Bali Berdoa yang digelar bersama komunitas Bali Happy Movement sebagai bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-532 Kota Singasana Tabanan pada Sabtu (15/11) dibuka oleh Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya, didampingi Wakil Bupati Tabanan I Made Dirga, Sekda.

Baca Selengkapnya icon click

Tekankan Disiplin dan Integritas, Sekda Sedana Merta Sidak Ke PUPR-Kim dan Disdikpora Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Sekretaris Daerah Kabupaten Karangasem, I Ketut Sedana Merta, melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) ke dua perangkat daerah, yakni Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (PUPRKim) serta Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Karangasem, Kamis (13/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.