Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jegog Jembrana Siap Tampil di WCCE

Bali Tribune / SENIMAN - Para seniman Jegog Jembrana yang telah beberapa kali melakukan uji coba kini dipastikan siap memeriahkan rangkaian KTT G-20 pada event World Conference on Creative Economy (WCCE) di Nusa Dua.

balitribune.co.id | NegaraMenjelang acara puncak KTT G20 di Nusa Dua, Badung sejumlah persiapan kini terus dimatangkan, termasuk oleh daerah-daerah yang ada di Bali, tak terkecuali di Jembrana. Jembrana sendiri akan ambil bagian pada kegiatan dengan menampilkan Kesenian Jegog pada event World Conference on Creative Economy (WCCE) yang dilaksanakan Rabu (5/9) hingga Jumat (7/10).

Kesenian jegog dipastikan siap ditampilkan dalam memeriahkan pelaksanaan event WCCE. Bupati Jembrana I Nengah Tamba Selasa (4/10) menyatakan pihaknya telah melaksanakan berbagai persiapan, khususnya terhadap kesenian jegog yang akan ditampilkan dalam rangkaian kegiatan KTT G-20. Pihaknya menyebut sudah dilakukan beberapakali uji coba pementasan jegog yang akan tampil pada event WCCE.

Bupati mengaku sudah langsung menyaksikan latihan kesenian sekha jegog yang akan tampil di event WCCE pada Senin (3/10/2022) di Angkringan Negaroa Bahagia. Pihaknya mengaku juga sudah menegaskan kepada para seniman jegog yang terlibat agar dapat memberikan penampilan terbaik, tidak hanya dari alunan semangat Jegog namun juga atraksi yang ditampilkan oleh para penabuh itu sendiri.

"Atraksi budaya Jegog Jembrana ini akan tampil dalam rangkaian kegiatan KTT G20 yakni pada WCCE di Nusa Dua,” ujarnya.

Ditambahkannya, tentunya, kebutuhan audience internasional beda dengan lokal. Selain mendengarkan alunan musiknya, juga menyaksikan atraksi dari para penabuhnya. Bupati meminta kepada para penabuh agar menampilkan Jegog yang penuh semangat sehingga dapat memberikan  aura yang positif terhadap kegiatan yang diselenggarakan.

"Saya juga minta kepada teman-teman penabuh bagaimana mereka harus menunjukkan sebagai masyarakat Jembrana yang memiliki semangat dan kesantunan yang tinggi," tegasnya.

Sebagai tradisi warisan budaya, ia menyebut kesenian Jegog ini juga akan menjadi agenda rutin dalam kalender atraksi budaya.

"Ini adalah kesenian dari budaya yang sangat kita hargai, pada saatnya nanti, Jegog akan menjadi salah satu nominasi dari event budaya yang ada di Kabupaten Jembarana," jelas politisi asal Banjar Peh Desa Kaliakah, Negara ini.

Kendati menampilan atraksi sesuai dengan selera internasional, namun pihaknya menegaskan kesenian jegog tetap tidak akan sampai mengurangi nilai-nilai tradisionalnya.

"Saya memastikan bahwa penampilan anak-anak ini memang sesuai dengan kebutuhan internasional dengan tidak mengurangi konten lokalnya," tandasnya.

Sementara Ketua Yayasan Jegog Jembrana Ketut Suarda juga meminta para seniman jegog ini agar bisa tetap fokus dalam menampilkan pertunjukan yang terbaik.

"Harus tampil semaksimal mungkin karena ini acara bertaraf dunia. Persiapannya harus matang dan tidak boleh ragu. Serta tetap semangat seperti Jegog, selain itu klasik ya juga harus ditampilkan," tandasnya.

wartawan
PAM

Inflasi Bali Terkendali, BI Siap Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Galungan

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi di Provinsi Bali pada Maret 2025 tercatat sebesar 1,61% secara bulanan (mtm), lebih tinggi dibandingkan Februari yang mengalami deflasi 0,57%. Meski demikian, inflasi tahunan (yoy) masih terkendali di angka 1,89%, masih berada dalam rentang target nasional 2,5% ±1%.

Baca Selengkapnya icon click

Pengawasan PWA, Dewan Bali Usul Dibentuk Badan Pengawas Independen

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Provinsi Bali dalam menyelenggarakan pungutan bagi wisatawan asing (PWA) dapat melakukan kerja sama dengan pihak lain yang dituangkan dalam bentuk Perjanjian Kerja Sama. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bali mendorong Gubernur Bali memprioritaskan kerja sama dengan 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kuras Saldo ATM Teman Puluhan Juta

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang wanita berinisial RH (21) ditangkap anggota Polsek Denpasar Selatan karena melakukan tindak pidana pencurian kartu ATM sebuah bank milik temannya Trisna Dewanti Anggraini (28). Selanjutnya perempuan kelahiran Larantuka, Flores Timur, NTT, 13 Oktober 2004 ini menguras isi saldo tabungan temannya itu hingga ludes. Akibat kejadian itu, korban menderita kerugian senilai Rp 21.082.600.

Baca Selengkapnya icon click

Mantan Napi Nusa Kambangan Curi Sepeda Motor di Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang mantan Nara Pidana (Napi) Lapas Nusa Kambangan karena kasus pengeroyokan yang menyebabkan korban tewas, Agus Candra Kurnia alias Gareng (36) melakukan tindak pidana pencurian sepeda motor di Jalan Cokroaminoto Gang Gelatik Nomor 43A Pemecutan Kaja, Denpasar Utara, Senin (24/3) jam 06.00 Wita. Dalam aksi jahat itu, ia dibantu oleh rekannya sesama buruh bangunan Mohammad Sutomo (45).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Soal Murid SMP Belum Bisa Baca Tulis, Sutjidra: Mengalami 'Disleksia’

balitribune.co.id | Singaraja - Bupati Buleleng dr I Nyoman Sutjidra mengatakan, anak-anak setingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Buleleng yang dinyatakan tidak bisa baca, tulis bahkan menghitung mengalami gangguan belajar yang mengakibatkan anak kurang memahami kosakata, kalimat, membaca, dan memahami bahan bacaan atau disebut disleksia.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.