Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kedatangan Turis Asing ke Bali, Wisatawan Tiongkok Tempati Posisi Ketiga

Bali Tribune / TURIS - Kedatangan turis asing dari Tiongkok di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai

balitribune.co.id | DenpasarSejak 22 Januari 2023, wisatawan Tiongkok sudah mulai masuk ke Bali dengan penerbangan carter pasca-pandemi Covid-19. Selanjutnya pada Maret 2023 penerbangan berjadwal dari Tiongkok ke Bali sudah dibuka. Saat ini (per 8 Mei 2023) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai – Bali melayani 4 rute menuju Tiongkok daratan yakni Shanghai, Shenzhen, Guangzhou, dan Xiamen dengan 4 maskapai. 

Berdasarkan data dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Wilayah Bali,  kedatangan wisatawan Tiongkok ke Pulau Dewata menempati posisi ketiga dengan jumlah 25.383 turis Tiongkok periode April 2023. Seperti diketahui, wisatawan asal Tiongkok sempat menduduki posisi tertinggi kedatangannya ke Bali sebelum pandemi Covid-19 yakni pada 2019 lalu. 

Posisi pertama kedatangan wisatawan  mancanegara ke Bali yakni asal Australia dengan jumlah 106.820 orang dan kedua, India dengan jumlah 36.278 orang pada April 2023. Kondisi ini tentu menujukan tren pertumbuhan positif dalam pemulihan pariwisata Bali pasca-pandemi Covid-19.

Pelaku pariwisata Bali optimistis kedatangan turis dari Negeri Tirai Bambu akan semakin meningkat seiring semakin banyaknya maskapai yang melayani rute Tiongkok ke Bali. Seperti disampaikan I Nyoman Sudirgayusa, salah seorang pelaku pariwisata di Bali yang mengelola puluhan akomodasi termasuk hotel, vila dan resor saat ditemui beberapa waktu lalu. 

Di properti yang dikelolanya pun sudah menerima turis Tiongkok sejak Pemerintah Negeri Tirai Bambu membuka perbatasan dan mengizinkan warganya berwisata ke luar negeri. "Perkembangan tren kunjungan kedepan, Eropa dan Australia masih menjadi pasar potensi. Selain itu ada pula Amerika dan Asia diantaranya Korea dan India. Kita antisipasi (sambut) juga kedatangan Cina (Tiongkok) khususnya yang level atas," jelasnya. 

Dia mengakui tingkat hunian atau okupansi kamar hotel di Bali sudah membaik dengan rata-rata okupansi sudah mencapai 80-an persen. Direktur Paasha Atelier Hotel Kuta, Arianto Sjarif mengaku optimistis pariwisata Bali memiliki prospek yang cerah setelah Pemerintah Tiongkok memperbolehkan warga negaranya berwisata ke luar dari negaranya. "Saat ini tingkat hunian kamar sudah mulai merangkak diatas 60 persen yang diisi dari domestik, Asia, Rusia dan Cina sejak Januari 2023. Cina sudah masuk sesuai kontrak yang dilakukan bersama agent-agent market Cina," bebernya.

Sebelumnya, Sekretaris Asosiasi Biro Perjalanan Wisata (Asita) Bali, I Nyoman Subrata menyampaikan, dengan dibukanya border Cina (perbatasan Tiongkok) suatu gairah lebih baik lagi. Pasalnya, biro perjalanan wisata (BPW) yang menangani pasar Cina ada sekitar 70-an BPW di Bali dan sudah sekitar 2 tahun lebih diam, menganggur bahkan ada yang menutup usahanya. "Mudah-mudahan dengan semakin banyaknya penerbangan dari Tiongkok ke Bali, jika nantinya terjadi lonjakan di pangsa pasar Cina, harus diantisipasi dengan ketersediaan SDM yang mumpuni," paparnya. 

Ia mengatakan, saat ini pasar India pun sudah terus berdatangan ke Bali. Kemudian Juni hingga Agustus akan terjadi musim liburan bagi wisatawan Eropa yang akan lebih banyak datang ke Bali. Sedangkan Rusia akan datang pada musim liburan mereka pada Oktober sampai Desember. Diharapkan untuk tahun ini target kunjungan wisatawan asing ke Bali dapat terealisasi. Bahkan BPW di Bali pun sangat optimis bisa mencapai target ini dengan sinergi bersama stakeholder. 

wartawan
YUE

Selamat Memperingati Hari Pahlawan

Segenap Pimpinan dan Seluruh Anggota DPRD Kabupaten Badung mengucapkan Selamat Memperingati Hari Pahlawan 10 November 2025.

“Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.”

Mari kita kobarkan semangat kepahlawanan dalam diri, meneladani perjuangan para pahlawan bangsa
untuk membangun Badung yang maju, berdaya saing, dan berkarakter.

Baca Selengkapnya icon click

Soal Penyesuaian Target Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2026, Ketua DPRD Badung: Sangat Realisitis dan Keputusan yang Tepat

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Kabupaten Badung I Gusti Anom Gumanti mengapresiasi langkah pemerintah yang telah merespons seluruh masukan secara jelas dan komprehensif terhadap pemandangan umum (PU) fraksi-fraksi DPRD Badung atas sejumlah Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Komisi IV DPRD Badung Kawal Bansos Hari Raya Rp2 Juta per KK

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi IV DPRD Badung mengaku akan terus mengawal seluruh bantuan kepada masyarakat Kabupaten Badung. Sejumlah bantuan yang sedang 'hot' akan disalurkan oleh Pemkab Badung adalah bantuan sosial (Bansos) tunai untuk hari raya sebesar Rp2 juta per KK. Bansos kali kedua yang disalurkan lewat Dinas Sosial ini kurang lebih menyasar 150 ribu KK penerima dengan anggaran sekitar Rp200 miliar.

Baca Selengkapnya icon click

Masalah Kemacetan Masih Jadi Sorotan Komisi II DPRD Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi II DPRD Badung menyoroti besarnya anggaran yang dikelola oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Badung. Instansi ini mengelola anggaran lebih dari Rp3 triliun. Anggaran yang besar ini diharapkan bisa dikelola secara maksimal, terutama untuk menyelesaikan masalah kemacetan dan estetika utilitas.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ribuan Ojol Turun ke Jalan, URC Bergerak Tegaskan Empat Tuntutan dan Tolak Komisi 10 Persen

balitribune.co.id | Jakarta - Ribuan pengemudi ojek online (Ojol) yang tergabung dalam komunitas URC Bergerak menggelar aksi damai di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta. 

Dalam orasinya, perwakilan URC menegaskan pentingnya pelibatan langsung mitra pengemudi dalam pembahasan Peraturan Presiden (Perpres) yang mengatur ekosistem transportasi online. Mereka menolak apabila aturan disusun secara sepihak tanpa ruang dialog yang adil.

Baca Selengkapnya icon click

Bank BPD Bali Dukung Optimalisasi Pengelolaan Keuangan Daerah

balitribune.co.id | Denpasar - Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali memperkuat langkah optimalisasi pengelolaan keuangan daerah salah satunya melalui kolaborasi strategis dengan pemerintah pusat dan daerah, antara lain melalui ikut aktif dalam pengelolaan keuangan daerah serta optimalisasi elektronifikasi dalam penguatan sumber dana dan belanja daerah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.