Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Komunitas Anglangkara Gelar Lomba Miniatur Ogoh-ogoh

Bali Tribune / FESTIVAL - Sekda Wayan Adi Arnawa menghadiri dan membuka Anglangkara Miniatur Ogoh-ogoh Festival di Gedung Balai Budaya Giri Nata Mandala Puspem Badung, Minggu (13/3).

balitribune.co.id | MangupuraPuluhan ogoh-ogoh berbagai rupa yang berasal dari seluruh Bali dipanjang di Balai Gedung Budaya Puspem Badung, Minggu (13/3).

Ogoh-ogoh ini bukan berkaitan dengan hari Pangerupukan, Nyepi, namun untuk dilombakan. Boneka mirip raksasa ini dibuat model mini alias ogoh-ogoh mini. Menariknya, puluhan ogoh-ogoh mini ini dilengkapi dengan mesin penggerak.

Festival miniatur ogoh-ogoh ini dilaksanakan oleh Komunitas Anglangkara. Acara dibuka langsung oleh Sekda Badung Wayan Adi Arnawa dan dihadiri sejumlah pejabat di lingkup Badung.

I Wayan Arif Masriadi, selaku ketua Panitia Lomba menyatakan bahwa   festival ini dilaksanakan oleh Komunitas Anglangkara yang terbentuk dan terdiri dari anak-anak muda yang memang berkecimpung di dalam dunia seni rupa. 

Para anak-anak muda ini, kata dia awalnya tidak kenal, bertemu di salah satu event, berkumpul di pinggir jalan, ngobrol- ngobrol dan menciptakan sebuah imajinasi mimpi ingin membuat sebuah bakat dalam bentuk apresiasi kepada seniman-seniman muda khususnya yang ada di Kabupaten Badung. “Kami dari Komunitas Anglangkara mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Badung dalam hal ini Bapak Sekda Badung dan para undangan lainya yang sudah berkenan hadir untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan Anglangkara di tahun 2022,” ucapnya.

Festival mengambil tema “Bangun Sakti Budaya” peserta yang mengikuti kegiatan Anglangkara ini se-Bali, total peserta yang mengikuti sebanyak 80 peserta terdiri kategori non mesin sebanyak 46 peserta, kategori mesin sebanyak 16 peserta, kategori lomba tapel ogoh- ogoh sebanyak 14 peserta, dan terakhir lomba display gambar ogoh- ogoh sebanyak 12 peserta. “Persiapan yang kami lakukan ini agak spontan dan agak minim, hanya mempunyai waktu 2 minggu dari pendaftaran. Untuk sumber dana kita peroleh dari hasil pendaftaran dan iuran sukarela dari masing- masing panitia lomba," jelasnya.

Sementara Sekda Adi Arnawa, menyatakan kegiatan Anglangkara Miniature Ogoh-ogoh Festival ini selaras dengan PPNSB poin keempat  yaitu adat, agama, tradisi, seni dan budaya masyarakat yang berorientasi pada pelestarian kearifan lokal. Disamping itu, pemerintah menyambut baik kegiatan yang diprakarsai para Yowana yang tergabung dalam Komunitas Anglangkara ini. “Mudah-mudahan kedepan kegiatan ini akan menjadi bagian dari kalender tahunan dan tetap bisa kita selenggarakan untuk membuat suatu event Internasional yang nantinya diharapkan menjadi salah satu daya tarik wisatawan. Saya sudah serahkan kepada Listibya Badung untuk segera merumuskan bersama stakeholder terkait misalnya Dinas Pariwisata, Bali Tourism Board (BTB), termasuk PHRI Badung untuk bisa mengemas sehingga menjadi kalender tetap dan bisa dikunjungi oleh wisatawan. mudah-mudahan bulan Maret tahun depan setelah Hari Raya Nyepi diselenggarakan event seperti ini. Ini sangat representatif sekali dan sangat-sangat menjanjikan terutama dalam rangka untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dari sektor pariwisata,” ujar Adi Arnawa seraya menyerahkan dana bantuan dari Pemerintah sebesar Rp 20 juta.  

wartawan
ANA

Transformasi LPD Butuh SDM Unggul

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Provinsi Bali menegaskan komitmennya untuk memperkuat Lembaga Perkreditan Desa (LPD) sebagai pilar utama ekonomi desa adat. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pemajuan Masyarakat Adat (PMA) Provinsi Bali, I Gusti Agung Kartika Jaya Seputra, saat membuka kegiatan Pra-Asesmen LPD di Denpasar, Senin (26/1).

Baca Selengkapnya icon click

Belasan Ribu Pohon Perindang Kota Denpasar Diansurasikan

balitribune.co.id | Denpasar - Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Denpasar mengalokasikan anggaran sebesar Rp100 juta pada tahun 2026 untuk asuransi pohon perindang. Program ini mencakup 15.863 batang pohon yang tersebar di sepanjang jalan protokol di bawah pengelolaan DLHK Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pancasila sebagai Kompas Aksi, Bukan Sekadar Teks Suci

balitribune.co.id | Pendidikan Pancasila di sekolah masih sering dipandang sebagai pelajaran pelengkap dan kurang memiliki daya tarik dibandingkan mata pelajaran MIPA. Pembelajaran lebih sering menekankan pada hafalan, bersifat dogmatis dan miskin praktik reflektif. Akibatnya, murid hanya mengenal Pancasila sebagai rangkaian kalimat yang harus dihafal, bukan sebagai panduan moral dan dasar pengambilan keputusan dalam kehidupan nyata.

Baca Selengkapnya icon click

Dukung Peluncuran All New Honda Vario 125, Honda Community Bali Gelar Vario Night Ride

balitribune.co.id | Denpasar – Dalam rangka mendukung kesuksesan peluncuran All New Honda Vario 125, Honda Community Bali (HCB) menggelar kegiatan bertajuk Vario Night Ride yang melibatkan sekitar 80 anggota komunitas Vario series di Bali pasa Selasa (27/1). Kegiatan ini diawali dengan city rolling menuju lokasi acara launching.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lantik Direksi Perumda Pasar dan Pangan MGS Periode 2026–2031, Bupati Badung: Perumda MGS Harus Jadi Penopang Produksi dan Kesejahteraan Petani

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) mengambil sumpah jabatan dan melantik Direksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana (MGS) Kabupaten Badung periode 2026-2031, bertempat di Ruang Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (27/1).

Baca Selengkapnya icon click

Ketua Komisi III DPRD Badung Hadiri Pelantikan Direksi Perumda Pasar dan Pangan MGS

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua Komisi III DPRD Badung, Ir. I Made Ponda Wirawan, ST., menghadiri acara Pelantikan Direksi Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana untuk masa jabatan 2026-2031. Kompiang Gede Pasek Wedha dipercaya sebagai Direktur Utama, sedangkan I Made Anjol Wiguna ditetapkan menjabat Direktur Umum Perumda Pasar dan Pangan MGS Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.