Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kopi Tanpa Gula Isi Arak Sambut Jurnalis dan Travel Agent Australia di Jayasabha

Bali Tribune / TRAVEL AGENT - Kedatangan jurnalis dan Travel Agent dari Australia di Jayasabha juga dihadiri Kedutaan Besar Australia, Deputi Bidang Pemasaran, Kemenparekraf Republik Indonesia, Nia Niscaya, dan Kadis Pariwisata Bali, Tjok Bagus Pemayun, Kepala Kantor Otoritas Bandara Ngurah Rai, Kepala Imigrasi Bandara Ngurah Rai, perwakilan GM PT. Angkasa Pura, dan asosiasi pariwisata.

balitribune.co.id | DenpasarGubernur Bali, Wayan Koster menyambut perwakilan Manajemen Jeststar yang membawa 23 jurnalis Australia dan 9 Travel Agent dengan mengajaknya minum kopi tanpa gula isi arak di Jayasabha, Denpasar, Senin (Soma Wage, Dukut) 14 Maret 2022. Kedatangan jurnalis dan Travel Agent dari Australia di Jayasabha juga dihadiri Kedutaan Besar Australia, Deputi Bidang Pemasaran, Kemenparekraf Republik Indonesia, Nia Niscaya, dan Kadis Pariwisata Bali, Tjok Bagus Pemayun, Kepala Kantor Otoritas Bandara Ngurah Rai, Kepala Imigrasi Bandara Ngurah Rai, perwakilan GM PT. Angkasa Pura, dan asosiasi pariwisata. 

Para jurnalis yang sekaligus merupakan wisatawan mancanegara (wisman) asal Australia ini merasakan kenikmatan minuman tradisional lokal Bali yang disajikan Gubernur Bali, Wayan Koster dan dinilainya tidak kalah dengan minuman Sake dari Jepang dan Soju dari Korea. 

Selain merasakan kenikmatan arak tradisional lokal Bali, wisman Australia terkagum - kagum melihat arsitektur tradisional Bali yang berdiri dengan indah di lingkungan Jayasabha, bahkan para menyempatkan waktu mendokumentasikan bangunan di Jayasabha sebagai bagian dari kenang - kenangannya berada di Pulau Dewata. 

Gubernur Bali dalam sambutannya menyampaikan secara khusus mengundang wisman untuk ke Jayasabha. "Saya kira belum pernah ada sebelumnya gubernur yang mengundang dan menjamu wisatawan untuk makan malam di kediaman resminya. Ini Saya lakukan sebagai bagian dari keramahtamahan selaku tuan rumah kepada wisatawan, karena wisman Australia telah menjadikan Bali sebagai tujuan utama lokasi wisatanya dan menganggap Bali sebagai rumah kedua. Sehingga kita bisa mencatat sebelum pandemi, kunjungan wisman tertinggi ke Bali itu berasal dari Australia sebanyak 1.300.000 orang lebih," jelas Koster. 

Menurut dia, jamuan makan malam ini juga sebagai ungkapan terimakasih dan bahagia, karena bisa bersua kembali di Bali. Gubernur Koster memperkenalkan menu minuman khas Bali, yakni kopi tanpa gula isi arak. Minuman ini, dikatakan Wayan Koster telah menjadi menu khusus yang dihidangkan bagi para tamu dan undangan yang hadir di Jayasabha.

Sehingga ketika para duta besar, konsulat, menteri dan tamu kehormatan lainnya yang berkunjung ke Jayasabha, selalu disuguhkan minuman ini. Mengingat khasiatnya yang berkualitas untuk kesehatan tubuh dan sekaligus mengenalkan produk lokal yang diproduksi langsung oleh para petani lokal Bali. "Arak tradisional lokal Bali tidak kalah sama Sake Jepang dan Soju Korea," kata Gubernur Bali yang telah mengeluarkan Peraturan Gubernur Bali Nomor 1 Tahun 2020 tentang Tata Kelola Minuman Fermentasi dan/atau Destilasi Khas Bali.

Ia mengajak para wisman Australia untuk senantiasa menjaga alam, budaya, dan manusia Bali sebagai salah satu wujud keharmonisan bersama demi terciptanya kehidupan yang aman dan nyaman sesuai dengan visi pembangunan Bali, yaitu Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru.

Gubernur Koster menjelaskan perkembangan Covid - 19 di Provinsi Bali sudah semakin stabil dan kondusif, sehingga menerapkan kedatangan wisman tanpa karantina dan Visa on Arrival (VoA). "Kami terus berupaya keras menekan penyebaran melalui program vaksinasi, dimana capaian program ini untuk vaksin pertama tingkat dewasa umur 12 tahun keatas telah mencapai 104%, dan vaksin kedua mencapai 94%," sebutnya. 

Sementara untuk lansia suntik pertama mencapai 86% dan suntik kedua telah mencapai 76%. Kemudian untuk anak - anak umur 6 tahun suntik pertama mencapai 109% dan suntik kedua 104%. Sedangkan vaksin booster, Bali adalah provinsi tertinggi di Indonesia yakni mencapai 35,1%. "Ini merupakan komitmen tegas kami untuk menangani penyebaran Covid - 19 dengan baik, sehingga bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisman yang berkunjung ke Bali," tutupnya.

wartawan
YUE

Perumda Tirta Mangutama Sudah Mulai Tuntaskan Masalah Air Bersih di Badung Selatan

balitribune.co.id | Mangupura - Masalah penyaluran air bersih di Wilayah Badung Selatan, sudah mulai diselesaikan. Sebelumnya Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa memberikan waktu kepada Perumda Tirta Mangutama Kabupaten Badung hingga tanggal 20 Februari 2026, hal tersebut disampaikan saat ditemui di Kantor Bupati, Puspem Badung, pada hari Kamis 8 Januari 2026.

Baca Selengkapnya icon click

Dugaan Penyalahgunaan Kewenangan Made Daging Terkait Penyerobotan Tanah Pura Dalem Balangan

balitribune.co.id | Denpasar - Tim kuasa hukum Pura Dalem Balangan dikoordinatori Harmaini Idris Hasibuan mengatakan, penetapan Kakanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bali I Made Daging sebagai tersangka atas dugaan penyalahgunaan kewenangan jabatan terkait dengan penyerobotan Pura Dalem Balangan. Perkara Pura Dalem Balangan diwakili pengempon Pura Drs.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Garda Depan Honda Dibekali Safety Riding dan Test Ride All New Honda Vario 125

balitribune.co.id | Denpasar - Astra Motor Bali kembali menegaskan komitmennya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di jaringan Honda dengan mengajak sekitar 70 Front Line People Honda mengikuti kegiatan Safety Riding dan Test Ride All New Honda Vario 125, Sabtu (17/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Anggota DPRD Badung Yunita Oktarini Hadiri Nyekah Massal di Banjar Tanggayuda Bongkasa

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung Ni Putu Yunita Oktarini menghadiri menghadiri Karya Atma Wedana (Nyekah Massal) di Banjar Tanggayuda, Desa Bongkasa, Kecamatan Abiansemal, Sabtu (17/1). Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta. Bahkan sebagai bentuk dukungan, Wabup didampingi Yunita Oktarini menyerahkan bantuan dana pribadi sebesar Rp 30 juta kepada Ketua Panitia Karya, I Wayan Sunarta.

Baca Selengkapnya icon click

Dewan Badung Godok Tiga Perda Inisiatif Baru, Fokus pada Pelestarian Budaya dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal

balitribune.co.id | Mangupura - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Badung, Bali, melalui Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) yang dipimpin oleh Wayan Sugita Putra, saat ini tengah menggodok naskah akademik (NA) untuk tiga rancangan peraturan daerah (ranperda) inisiatif Dewan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.