Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

KPU Badung Siapkan Surat Suara bagi Pemilih Disabilitas

Bali Tribune / Kotak surat suara

balitribune.co.id | MangupuraKomisi Pemilihan Umum (KPU) Badung telah menyediakan surat suara dan template khusus bagi pemilih disabilitas. Lembaga penyelenggara pemilu ini juga telah mengundang Pasangan Calon (Paslon) yang akan bertarung dalam Pilgub Bali untuk memberikan persetujuan terhadap desain surat suara dan template khusus tersebut.

Ketua KPU Kabupaten Badung I Gusti Ketut Gede Yusa Arsana Putra menyatakan proses penandatanganan surat suara dan template untuk pemilih disabilitas ini dilakukan dalam rangka memastikan persetujuan dari Paslon yang nantinya akan dicetak.

"Dengan adanya surat suara dan template khusus ini, kami berharap dapat memberikan kesempatan yang setara bagi pemilih disabilitas untuk menyalurkan hak pilih mereka secara mandiri dan akurat," ujar Yusa Arsana belum lama ini.

Selain itu KPU Badung juga akan menyiapkan berbagai fasilitas tambahan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk mendukung kenyamanan pemilih disabilitas selama proses pemilihan berlangsung.

"KPU juga menyiapkan fasilitas tambahan untuk TPS," katanya.

Sementata untuk penyelenggaraan pilkada di tingkat KPPS sudah rampung 100 persen sejumlah 5.237 KPPS untuk 761 TPS. Sesuai ketentuan KPPS tidak diperkenankan bagi orang yang tercatat pada Sistem Infomasi Partai Politik (Sipol).

"Untuk penetapan KPPS akan dilaksanakan pada tanggal 7 Oktober 2024," katanya.

wartawan
ANA
Category

Harga Rp 2 & 3 Jutaan realme C85 Series Dibekali Baterai Ultra, Tahan Air Ultra

balitribune.co.id | Denpasar - realme, brand pilihan anak muda, resmi membawa pengalaman langsung ketangguhan realme C85 Series ke Bali melalui rangkaian acara “realme C85 Series-Baterai Ultra, Tahan Air Ultra Roadshow”, Jumat (12/12). Bali menjadi lokasi spesial sebagai penutup rangkaian roadshow di Indonesia setelah sebelumnya mengunjungi Kota Medan, Manado, dan Surabaya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

SOM-20, Momentum Memperkuat  Konservasi Laut dan Ketahanan Kawasan Terhadap Perubahan Iklim

balitribune.co.id | Mangupura - Pertemuan Tingkat Pejabat Senior ke-20 atau 20th Senior Officials’ Meeting (SOM-20) Coral Triangle Initiative on Coral Reefs, Fisheries, and Food Security (CTI-CFF) yang berlangsung 10-11 Desember 2025 di Kabupaten Badung, Bali ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kerja sama regional dalam konservasi laut, pengelolaan perikanan berkelanjutan, dan peningkatan ketahanan kawasan terhadap perubahan iklim.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tanpa Kantongi PBG, Bangunan Investor di Hutan TNBB Disegel

balitribune.co.id | Negara - Bangunan di kawasan hutan Balai Taman Nasional Bali Barat (TNBB) yang mencuat belakangan ini ternyata belum mengantongi dokumen Persetujuan Bangunan Gedung (PBG). Persoalan tersebut terungkap saat sidak yang dilakukan oleh DPRD Kabupaten Jembrana bersama instansi terkait ke lokasi bangunan tersebut berdiri.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.